DPRD Setujui Raperda APBD Perubahan 2020 Kabupaten Sukabumi

Kamis 01 Oktober 2020, 00:10 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi melaksanakan rapat Paripurna DPRD dalam rangka pengambilan keputusan terhadap Raperda tentang perubahan APBD Tahun Anggaran 2020 di ruang rapat utama Gedung DPRD, Palabuhanratu, Rabu (30/9/2020).

Ketua DPRD kabupaten Sukabumi Yudha Sukmagara memimpin rapat paripurna dalam rangka pengambilan keputusan atas raperda tentang perubahan APBD TA 2020 yang dihadiri oleh Pjs Bupati Sukabumi, Unsur Forkopimda, Penjabat Sekda kab. Sukabumi, Para Kepala Dinas Kab. Sukabumi, Kepala Bagian Setda serta undangan Lainnya.

BACA JUGA: DPRD Kabupaten Sukabumi akan Ubah Anggaran Dewan Untuk Bantu Korban Covid-19

Dalam pendapat akhirnya Pjs Bupati Sukabumi R. Gani Muhammad menyampaikan berdasarkan keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 131.32-2897 Tahun 2020 tentang Penunjukan Penjabat Sementara Bupati Sukabumi Provinsi Jawa Barat, Terhitung mulai 26 September 2020 Resmi mengemban Tugas Sebagai Penjabat Sementara Bupati Sukabumi, selama Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi menjalankan cuti di Luar Tanggungan Negara untuk melaksanakan kampanye pada pilkada serentak tahun 2020. 

"Walaupun Dalam Waktu yang singkat, sebagai Penjabat Sementara Bupati Sukabumi Saya berkeyakinan Saya dapat memberikan kontribusi positif bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Sukabumi," jelasnya.

BACA JUGA: Pulihkan Ekonomi di Kabupaten Sukabumi, Ketua Komisi III: Lebih Baik Bagikan Uang Daripada Telur

Lebih lanjut R. Gani Muhammad menjelaskan telah dilakukan pembahasan secara transparan dan akuntabel dalam suasana saling memahami tugas dan fungsi dua lembaga. Hal Ini terbukti dengan telah disetujuinya Rancangan Peraturan Daerah tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2020. 

"Selanjutnya akan kami sampaikan kepada Gubernur Jawa Barat sebagai wakil pemerintah pusat paling lambat 3 (Tiga) hari sejak tanggal persetujuan hari ini untuk dievaluasi," jelasnya.

BACA JUGA: APBD Perubahan Sukabumi 2020 Fokus Tangani Covid-19, Ketua Dewan: Semoga Sesuai Harapan

Pjs Bupati mengingatkan kepada seluruh kepala perangkat daerah khususnya dalam pengeluaran anggaran belanja, kiranya selalu melaksanakan prinsip pengelolaan keuangan daerah yang efektif, efisien ekonomis, dan akuntabel serta selalu berpedoman pada Ketentuan peraturan perundang-Undangan. Perlu diketahui bahwa, anggaran yang disiapkan dalam Perubahan APBD Ini adalah anggaran maksimal dengan berbagai Keterbatasan sebagai dampak pandemi Covid-19.

"Oleh karenanya dalam pelaksanaan belanja hendaknya mengedepankan kedisiplinan kita semua terhadap pelaksanaan pengelolaan keuangan daerah agar berdayaguna dan berhasil guna," jelasnya.

BACA JUGA: Refocusing APBD Kabupaten Sukabumi untuk Penanggulangan Covid-19 Sudah Sampai Mana?

Sedangkan Ketua DPRD Sukma Yudhagara mengungkapkan DPRD berharap didalam perubahan ini ada penganggaran konsentrasi terhadap Covid-19 karena ini butuh sebuah penanganan yang khusus dan juga perihal mengenai bencana. Intinya adalah di akhir tahun 2020 dengan adanya anggaran perubahan harus ada kesamaan persepsi bahwa semoga anggaran-anggaran ini bisa tepat sasaran dan tepat guna.

"Anggaran perubahan tahun 2020 ini tidak seperti biasanya, karena ada penurunan dari PAD jadi tidak sebesar tahun lalu, nanti kita lihat hasil evaluasi Gubernur untuk disepakati bersama APBD tahun 2020 perubahan," tegasnya.

Diakhir acara rapat paripurna dilaksanakan penandatangan Berita Acara Persetujuan bersama  terhadap Raperda tentang Perubahan APBD Tahun Anggaran 2020 dan pengumuman perubahan keanggotaan alat kelengkapan DPRD serta keanggotaan fraksi.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi01 Mei 2024, 22:58 WIB

Kepergok Warga, Maling Kotak Amal Kabur Tinggalkan Motor di Cicantayan Sukabumi

Berikut kesaksian warga terkait upaya pencurian kotak amal di Cicantayan Sukabumi. Pelaku kabur tinggalkan motor.
Motor maling kotak amal yang ditahan warga Kampung Cijabon RT 19/07, Desa Cimahi, Cicantayan Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life01 Mei 2024, 21:37 WIB

6 Gaya Bicara yang Menjadikan Anda Lebih Berwibawa dan Berkharisma, Ini Caranya

Gaya bicara seseorang menentukan apakah nanti akan dipandang berwibawa atau justru diremehkan orang lain di masyarakat.
Ilustrasi. Gaya berbicara yang dipandang berwibawa. | Sumber foto : Pexels/Werner Pfenning
Life01 Mei 2024, 21:31 WIB

Fokus Pada Jangka Panjang, Ini 10 Tips Menerapkan Disiplin Pada Anak Tetap Konsisten

Penerapan disiplin pada anak tidaklah mudah, maka dari itu orang tua perlu melakukannya dengan konsisten.
Ilustrasi menerapkan disiplin tetap konsisten / Sumber : pexels.com/@Emma Bauso
Sehat01 Mei 2024, 21:00 WIB

8 Bahan Alami untuk Menurunkan Kadar Gula Darah Tinggi dalam Tubuh

Bahan alami ini dipercaya dapat membantu menurunkan gula darah secara efektif.
Ilustrasi - Bahan alami ini dipercaya dapat membantu menurunkan gula darah secara efektif. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
DPRD Kab. Sukabumi01 Mei 2024, 20:56 WIB

May Day, Komisi IV DPRD Sukabumi Serap Aspirasi Buruh Terkait Upah Hingga Isu Pungli

Komisi IV DPRD Sukabumi serap aspirasi serikat buruh terkait upah hingga isu praktik pungli di perusahaan.
Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Hera Iskandar terima kunjungan serikat buruh di momen May Day 2024. (Sumber : SU/Ilyas)
Sehat01 Mei 2024, 20:30 WIB

Pantangan! 4 Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari Penderita Asam Urat

Beberapa makanan dan minuman dianjurkan dihindari bagi penderita asam urat karena memiliki kandungan purin tinggi.
Ilustrasi - Beberapa makanan dan minuman dianjurkan dihindari bagi penderita asam urat karena memiliki kandungan purin tinggi. (Sumber : pexels.com/@Julia Filirovska).
Life01 Mei 2024, 20:00 WIB

8 Manfaat Menangis untuk Kesehatan Mental, Melepaskan Emosi yang Terpendam

Salah Satu Manfaat Menangis untuk Kesehatan Mental Yakni Menjadi Sarana Melepaskan Emosi yang Terpendam.
Ilustrasi. Bersedih. Manfaat Menangis untuk Kesehatan Mental. (Sumber : Pexels/CottonbroStudio)
Sukabumi01 Mei 2024, 19:57 WIB

Termasuk dari Bule, Uluran Tangan Berdatangan Bantu Titin Penghuni Rumah Reyot di Sukabumi

Bantuan mulai berdatangan untuk mak Titin, janda paruh baya asal Surade Sukabumi yang sebatang kara huni rumah reyot.
Seorang Bule asal Australia saat berkunjung ke rumah Mak Titin di Surade Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life01 Mei 2024, 19:30 WIB

7 Sikap Sederhana yang Membuat Kamu Bisa Dikagumi Banyak Orang

Ingatlah bahwa sikap-sikap sederhana ini tidak datang dengan sendirinya. Dibutuhkan usaha dan latihan untuk menjadikannya kebiasaan.
Ilustrasi - Ingatlah bahwa sikap-sikap sederhana ini tidak datang dengan sendirinya. Dibutuhkan usaha dan latihan untuk menjadikannya kebiasaan. (Sumber : Freepik.com)
Sehat01 Mei 2024, 19:00 WIB

10 Tips Pola Tidur yang Baik untuk Penderita Asam Urat

Setiap orang memiliki kebutuhan tidur yang berbeda, jadi carilah pola tidur yang paling cocok untuk penderita asam urat dan konsultasikan dengan dokter jika memiliki masalah tidur yang berkelanjutan.
Ilustrasi. Nyenyak. Tips Pola Tidur yang Baik untuk Penderita Asam Urat. (Sumber : Pexels/KetutSubiyanto)