PAN Balik Kanan dan MH Pilih Pejabat di Pilkada Sukabumi, Ini Kata Pengamat Politik

Selasa 03 Maret 2020, 10:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pengamat politik Sukabumi, Asep Deni menilai ada tiga hal yang bisa diamati dari manuver PAN yang lebih memilih untuk berkoalisi dengan PKS dalam Koalisi Mawar di Pilkada Kabupaten Sukabumi. Bukan hanya fenomena Koalisi Mawar saja, namun juga berlaku untuk semua partai politik yang berkoalisi.

BACA JUGA: PAN Dukung Marwan di Pilkada Kabupaten Sukabumi, Pengamat Politik: Iman Lihai

Poin pertama, kata Asep Deni, harus dilihat hari ini bangunan komunikasi awal partai politik belum ada yang kokoh. Ia melihat masih belum jelas format koalisi pada awal perjalanan.

"Yang kedua, berkaitan dengan komunikasi politik. Komunikasi politik mempengaruhi bangunan koalisi, terutama bukan antar partai tapi antar individu tokoh sentral di partai politik tertentu. Itu yang membuat keputusan. Kita lihat PAN ini kan komunikasi politik dengan Golkar, terutama dengan Pak Marwan nampaknya kurang intens," paparnya kepada sukabumiupdate.com, Senin (2/3/2020).

BACA JUGA: PAN Blak-blakan! Alasan Lebih Memilih Koalisi Mawar Bersama PKS di Pilkada Sukabumi

Pria yang juga menjabat sebagai Ketua STIE PGRI Sukabumi itu menambahkan, poin ketiga, berbicara soal harapan bersama. "Jadi kalau membangun koalisi ini siapapun juga pasti dia punya pemikiran koalisi yang akan dibangun itu akan besar di masa mendatang," imbuhnya.

BACA JUGA: Iman Adinugraha: Nama Calon Wakil Bupati Sukabumi Sudah Ada di Kantong MH

"Politik itu adalah possibility atau kemungkinan. Jadi salah satu kemungkinan. Bicara soal komunikasi dan tokoh sentral di partai politik, Pak Iman dan Pak Marwan sudah berhubungan sejak lama. Tapi di sisi lain, urusan politik tidak bisa bicara Pak Iman dan Pak Marwan, tapi antar partai. Bisa saja secara pribadi tak ada masalah, tapi bicara soal partai kan berbeda. Keduanya punya pengalaman politik yang panjang," ujarnya.

BACA JUGA: Ini Lima Bakal Calon Pendamping MH di Pilkada Sukabumi? Apa Kata Iman?

Ditanya soal nama-nama atau figur bakan calon wakil bupati yang disebut-sebut akan mendampingi Marwan, yang kebanyakan dari kalangan ASN atau pejabat publik, Asep Deni melihat ada faktor kehendak. Nama-nama pejabat tersebut yakni Iyos Somantri (Sekda Kabupaten Sukabumi), Maman Abdurahman (Kepala Bappeda Kabupaten Sukabumi), Asep Jafar (Kepala Dinas PU Kabupaten Sukabumi), Kamaludin Zein (Dirut Perumda AM TJM Kabupaten Sukabumi) dan Budi Munawar Khutomi (Ketua STAI Palabuhanratu).

BACA JUGA: PAN Balik Kanan? Bentuk Koalisi Mawar Bareng PKS di Pilkada Sukabumi

"Pertama, calon F1-nya harus menghendaki calon F2-nya, begitupun sebaliknya. Yang kedua, kita lihat Pak Marwan sudah tahu kelebihan dan kekurangan dari lima nama tersebut. Yang ketiga, biar bagaimanapun juga PNS atau ASN itu kan salah satu yang mempunyai komunitas besar. Jadi dipilihlah nama yang mungkin bisa diterima oleh kalangan itu," kata Asep Deni lagi.

BACA JUGA: Beredar Daftar Nama Calon Pendamping MH di Pilkada Sukabumi, Ini Jawaban Golkar

Lanjutnya, yang keempat atau yang terakhir, kubu Marwan Hamami menginginkan tak ada friksi di tengah jalan. "Karena ini kan yang paling penting. Political Chemistry harus ketemu. Nampaknya Pak Marwan tidak terlalu menjelimet. Cuma kalau bicara soal logistik, kalau dukungan dari PNS ini rasanya untuk Pilkada mah akan berat ke Pak Marwan. Tapi di antara lima, ada dua yang sudah sangat dikenal publik," tandasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi24 April 2024, 22:55 WIB

Pelaksanaan PSAJ Tingkat SMP di Kabupaten Sukabumi Diikuti 25.576 Siswa

Pelaksanaan ujian sekolah kini berganti nama menjadi Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ).
Siswa SMPN 1 Bojonggenteng Kabupaten Sukabumi saat mengikuti Penilauan Sumatif Akhir Jenjang atau PSAJ | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi24 April 2024, 22:03 WIB

Pengelola Parkir Pasar Surade Sukabumi Anggap Keluhan Pengunjung Bahan Evaluasi

Pengelola parkir di Pasar Surade Kabupaten Sukabumi memberikan tanggapan terkait keluhan pengunjung soal tata cara memungut uang parkir yang dilakukan oleh petugas.
Kondisi pasar Surade Sukabumi pada, Rabu (24/4/2025) | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi24 April 2024, 21:13 WIB

Pria Paruh Baya Tewas Tergantung di Bojonggenteng Sukabumi Tinggalkan Secarik Surat

Belum diketahui motif bunuh diri yang dilakukan pria paruh baya di Bojonggenteng Sukabumi tersebut.
(Foto Ilustrasi) Pria paruh baya ditemukan tewas tergantung di Bojonggenteng Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sehat24 April 2024, 21:00 WIB

Kaya Vitamin C, Inilah 10 Manfaat Buah Jeruk Bali untuk Kesehatan

Jeruk Bali mengandung vitamin C yang tinggi, yang penting untuk menjaga sistem kekebalan tubuh, membantu penyembuhan luka, dan melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas.
Manfaat Buah Jeruk Bali untuk Kesehatan. Foto: Instagram/@uyah_oyok
Life24 April 2024, 20:40 WIB

Mengejutkan, Ini 10 Alasan Mengapa Anak Berperilaku Buruk dan Cara Menanganinya

Anak-anak umumnya akan menunjukkan perasaan dan keinginan mereka dalam bentuk perilaku yang belum mampu diutarakan dengan beberapa alasan yang mengejutkan.
Ilustrasi anak berperilaku buruk. (Sumber : Freepik)
Sukabumi24 April 2024, 20:30 WIB

Bupati Sukabumi Antarkan 150 Penerima Beasiswa Bupati Tahun 2024 ke Universitas Nusa Putra

Sebanyak 150 penerima beasiswa Bupati Sukabumi tahun 2024 di Universitas Nusa Putra tersebut merupakan hasil seleksi dari ribuan peserta.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami, Civitas Akademika Universitas Nusa Putra dan 150 penerima beasiswa tahun 2024. (Sumber : Istimewa)
Sehat24 April 2024, 20:30 WIB

7 Cara Sehat dengan Perubahan Gaya Hidup untuk Menurunkan Gula Darah

Perubahan gaya hidup sederhana ini untuk meminimalkan perubahan gula darah dan mengontrol kadar gula Anda.
Ilustrasi - Perubahan gaya hidup sederhana ini untuk meminimalkan perubahan gula darah dan mengontrol kadar gula Anda. (Sumber : Freepik/freepik)
Sukabumi Memilih24 April 2024, 20:25 WIB

5 Bakal Calon Bupati Sukabumi Resmi Mendaftar ke PKB

Ketua Desk Pilkada DPC PKB Kabupaten Sukabumi, Bayu Permana mengatakan selama proses penjaringan sejak dibuka hingga saat ini sudah ada 5 kandidat yang mendaftar untuk maju Pilkada Sukabumi melalui PKB.
Ketua Desk Pilkada PKB Bayu Permana saat menerima penyerahan berkas pendaftaran dari salah satu kandidat | Foto : Ist
Sehat24 April 2024, 20:22 WIB

2 Penyebab Sakit Punggung Pada Ibu Hamil, Simak Juga Cara Diagnosisnya Berikut Ini

Nyeri punggung bawah dan nyeri panggul adalah masalah paling umum yang terjadi selama kehamilan. jika Anda sedang hamil dan mengalami gejala-gejala ini, Anda tidak sendirian.
Ilustrasi penyebab sakit punggung ibu hamil. (Sumber : pexels.com/@Helena Lopes)
Arena24 April 2024, 20:17 WIB

10 Atlet Madrasah di Surade Terpilih Wakili Sukabumi ke Popwilda Jabar 2024

Sepuluh pelajar MAN 3 Sukabumi terpilih menjadi atlet yang mewakili Kabupaten Sukabumi pada Popwilda Jabar 2024. Berikut daftar namanya
Atlet bola voli putri MAN 3 Sukabumi. (Sumber : Istimewa)