Keren! Tiga Mahasiswa Universitas Nusa Putra Presentasikan Hasil Penelitian di ICITL 2020

Rabu 30 September 2020, 23:10 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Tiga Mahasiswa Program Studi Manajemen Universitas Nusa Putra melakukan presentasi hasil penelitian di konferensi Internasional Conference on Innovation in Teaching and Learning (ICITL) 2020.

Ketiga mahasiswa tersebut adalah Tasya Rahmaniah, Rani Eka Arini, dan Agus Darmawan. Konferensi internasional ini diadakan di Bangkok, Thailand pada 30 September 2020. Namun, mahasiswa program studi manajemen mempresentasikan paper mereka secara virtual, mengingat situasi Covid-19 yang melanda dunia. Sehingga tidak memungkinkan untuk konferensi ini digelar secara langsung. 

BACA JUGA: Mahasiswa Universitas Nusa Putra Jadi Perwakilan Sukabumi di Olimpiade Akuntansi

Presentasi pertama dilakukan oleh Rani Eka Arini yang membawakan judul Development of Entrepreneurs Education and Training Based on Optimizing Local Potentials Through Empowering Pra Sejahtera Village Communities.

Presentasi kedua dilakukan oleh Tasya Rahmaniah yang membawakan judul Factors Affecting Prospective Students in Choosing Local Private University, sedangkan presentasi yang terakhir dilakukan oleh Agus Darmawan yang membawakan judul The Effect of Liquidity Ratio and Company Size on The Value of Agricultural Companies.

BACA JUGA: Menuju World Class University, Kelas Internasional Nusa Putra Diikuti Mahasiswa 10 Negara

Rani Eka Arini mengungkapkan, banyak pengalaman serta ilmu yang didapat dari kegiatan tersebut. "Acara ini sungguh luar biasa dengan mengikuti konferensi internasional, kami dapat menyampaikan opini secara efektif. Tidak hanya itu, kemampuan public speaking, atau berbicara di depan umum akan terasah," jelasnya.

Senada dengan Tasya. Menurut dia, ICITL 2020 merupakan acara yang sangat menarik. "Banyak sekali hal baru yang didapatkan dari acara ini seperti dapat bertukar pikiran, dan mengetahui budaya dan tradisi negara masing- karena beberapa dari mereka mengangkat isu yang terjadi di negaranya masing masing," jelasnya.

BACA JUGA: 9 Dosen Universitas Nusa Putra Sukabumi Menangkan Hibah Penelitian Ristekdikti 2020

Rasa bangga diungkapkan Agus Darmawan terhadap konferensi tersebut. "Ini sangat bagus untuk menambah pengalaman. "Selain itu juga membantu kami meningkatkan kemampuan bahasa Inggris kami. Saya sangat bangga karena saya bisa mempresentasikan penelitian saya di konferensi internasional," jelasnya.

Ketiga mahasiswa ini dibimbing oleh Yusuf Iskandar dan Heliani. Topik yang berkaitan dengan manajemen diarahkan oleh Yusuf, dan terkait dengan akuntansi dan keuangan Heliani.

BACA JUGA: Ribuan Mahasiswa Baru Kampus Nusa Putra Sukabumi Mulai Kuliah Perdana 21 September 2020

Yusuf mengatakan, acara ICITL Bangkok 2020 ini merupakan salah satu contoh platform yang akan dilakukan oleh mahasiswa Prodi Manajemen lain kedepannya.

Yusuf memaparkan, mahasiswa perlu dibiasakan untuk mengambil peran dalam konferensi internasional dan update dengan perkembangan ilmu pengetahuan, khususnya bidang keilmuan manajemen dan bisnis yang bersifat dinamis.

"Selain itu, ketiga mahasiswa ini disupport oleh program studi untuk melakukan presentasi hasil penelitian mereka di konferensi ini. Ini merupakan sebuah kebanggaan, dan juga tanggungjawab untuk menyiapkan Genusian yang betul-betul sesuai harapan Universitas Nusa Putra. Semoga kedepannya, akan semakin banyak mahasiswa kami yang dapat berpartisipasi sebagai presenter di konferensi internasional lainnya. Kami dari prodi akan fully support untuk hal-hal semacam ini," tutur Yusuf.

Heliani berpendapat bahwa acara ini sangat bagus sekali untuk diikuti oleh mahasiswa. Dari sisi akademis, dengan mengikuti Konferensi Internasional ini mereka dapat bertemu dengan para ahli di berbagai bidang, sehingga para mahasiswa dapat memperluas networking dan juga ilmu baru dari para profesor, pembicara, dan ilmuwan dari seluruh dunia.

"Selain dari sisi akademis, mereka juga dapat meningkatkan kemampuan public speaking sehingga terbiasa berbicara di depan umum, mengasah kemampuan mahasiswa agar lebih percaya diri dalam mengemukakan pendapat dan ajang untuk menyampaikan opini secara efektif," jelasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:36 WIB

Serentak di 7 Kecamatan! Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji untuk Fahmi-Dida

Kegiatan ini dapat dihadiri secara gratis dan menyediakan hadiah utama umrah.
Informasi kegiatan Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji pada Sabtu, 23 November 2024. | Foto: Tim Fahmi-Dida
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:35 WIB

Asep Japar-Andreas: Bersama Wujudkan Sukabumi Maju, Berbudaya, dan Berkah

Asep Japar-Andreas siap wujudkan Sukabumi maju dan berkah! Dengan kolaborasi lintas sektoral, tata kelola prima, dan komitmen pro-rakyat, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk masa depan Sukabumi.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan  Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:56 WIB

Iyos-Zainul: Komitmen Nyata untuk Sukabumi yang Lebih Baik, Bukan Sekadar Janji!

Iyos-Zainul hadir dengan komitmen nyata! Dari gizi balita, pasar murah, hingga 10 ribu lapangan kerja, mereka tawarkan solusi untuk Sukabumi yang sejahtera, agamis, dan inovatif. Yuk, kenali visi mereka!
Iyos-Zainul: Bersama Wujudkan Sukabumi yang Lebih Baik! Dari bantuan gizi hingga peluang kerja, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk Sukabumi. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:44 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Kata Kedua Paslon soal Isu Perikanan, Cold Storage Jadi Sorotan

Kata kedua Paslon soal isu perikanan dan kelautan dalam Debat Terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Suasana debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 membahas isu kelautan dan perikanan. (Sumber : YouTube Sukabumiupdate)
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Wujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)