Dekat Dengan Eko Widianto, Mahasiswa Sukabumi Pemenang TTG IX Jabar

Kamis 22 Agustus 2019, 13:09 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Hal membanggakan kembali hadir di Kota Sukabumi dalam Gelar Teknologi Tepat Guna IX Tahun 2019 ini. Setelah Kota Sukabumi didaulat menjadi tuan rumah dalam pagelaran tahunan ini, kabar baik lainnya muncul dari mahasiswa semester VI Prodi Teknik Mesin Politeknik Sukabumi, Eko Widianto.

BACA JUGA: Enam Alat Canggih Pemenang Teknologi Tepat Guna IX Jabar 2019, Ada dari Kota Sukabumi

Pasalnya, mahasiswa berusia 21 tahun ini berhasil menyabet juara kedua dalam Gelar Teknologi Tepat Guna kategori Inovasi. Melalui alatnya yang bernama Alat Pencetak Pelet, Eko berhasil menyingkirkan pesain lainnya yang berasal dari 27 Kota dan Kabupaten se-Jawa Barat.

"Mesin itu pakai motor listrik, dengan menggunakan listrik 373 watt. Kapasitas produksinya sendiri dapat mencapai tiga kilogram dalam satu kali proses itu, serta bisa mencetak lima kilogram pelet per jam," ungkap Eko kepada sukabumiupdate.com, Rabu (21/7/2019).

BACA JUGA: Ini Dua Alat Unggulan Kota dan Kabupaten Sukabumi di Ajang Teknologi Tepat Guna IX

Eko mengungkapkan, alasannya menciptakan benda tersebut karena wilayah Kota Sukabumi itu relatif kecil dan mayoritas warga yang bertani itu adalah petani ikan, sehingga muncul ide untuk membuat mesin pencetak pelet kapasitas rumah tangga.

"Alat itu diciptakan oleh dua orang, tapi yang diikut lombakan hanya atas nama satu orang, yaitu saya. Proses pembuatannya sendiri sekitar empat bulan dengan biaya sekitar Rp 3,7 juta," jelas Eko.

BACA JUGA: Keren, Mahasiswa Univeritas Nusa Putra Ciptakan Teknologi Deteksi Penyakit Lemah Jantung

Anak pertama dari dua bersaudara pasangan Kaswito dan Wiwi Winarti, warga Perum Tanjungsari Permai Jalan Khatulistiwa Nomor 05 RT 04/14 Kelurahan Karangtengah Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi ini mengaku pernah mengalami kendala saat melakukan uji coba pada mesin pencetak peletnya itu. 

"Beberapa kali cetak peletnya gagal, tapi alhamdulillah akhirnya berhasil. Saya ini pertama kali membuat, dan pembuatannya sendiri sekitar mulai Desember 2018 hingga Maret 2019 lalu," pungkas Eko.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi25 November 2024, 23:54 WIB

Ribuan Warga Kabupaten Sukabumi Pindah Keluar Daerah di Tahun 2023

Pada tahun 2023, Kabupaten Sukabumi mencatatkan angka migrasi keluar daerah yang cukup signifikan, dengan sebanyak 25.484 warga tercatat pindah ke wilayah lain.
Ilustrasi - Ribuan Warga Kabupaten Sukabumi Pindah Keluar Daerah | Foto : Istimewa
Internasional25 November 2024, 23:00 WIB

Pemimpin Tertinggi Iran Ali Khamenei Serukan PM Israel Netanyahu Dihukum Mati

Pernyataan itu disampaikan Ali Khamenei saat menanggapi keputusan ICC untuk mengeluarkan surat perintah penangkapan PM Israel Benjamin Netanyahu.
Pemimpin tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei. (Sumber : press tv)
Sukabumi Memilih25 November 2024, 22:26 WIB

TPS Rawan di Pilkada 2024 Terpetakan, Ratusan Personel Polres Sukabumi Disiagakan

Polres Sukabumi menurunkan 900 personel polisi untuk mengamankan ribuan TPS Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi.
Apel Pergeseran Pasukan Pam TPS Ops Mantab Praja 2024 di halaman Mapolres Sukabumi, Senin (25/11/2024). (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih25 November 2024, 21:35 WIB

Jumlah Pemilih Tambahan Pilkada Kota Sukabumi 2024 Capai 1.719 Orang

1.719 orang DPTb Pilkada Kota Sukabumi 2024 tersebut merupakan total dari 926 pemilih pindah masuk dan 793 pemilih tambahan pindah keluar.
Ilustrasi pencoblosan. |Foto: Dok.SU
Nasional25 November 2024, 20:32 WIB

Menaker Yassierli Targetkan UMP 2025 Diumumkan Awal Desember

Menaker Yassierli mengatakan belum banyak yang bisa diomongkan dari hasil diskusinya dengan Presiden Prabowo Subianto soal UMP 2025.
Menaker Yassierli saat menerima aspirasi dan audiensi dari Forum Urun Rembug Nasional Serikat Pekerja & Serikat Buruh di Kantor Kemnaker. (Sumber : IG Yassierli)
Entertainment25 November 2024, 20:00 WIB

Jung Woo Sung Dikabarkan Sudah Punya Pacar Non Selebritis Saat Bersama Moon Gabi

Usai mengaku sebagai ayah dari anak dari Moon Gabi, muncul berita kalau Jung Woo Sung dikabarkan sudah lama mempunyai kekasih dari kalangan non selebriti.
Jung Woo Sung Dikabarkan Sudah Punya Pacar Non Selebritis Saat Bersama Moon Gabi (Sumber : Instagram/@tojws)
Sukabumi Memilih25 November 2024, 19:41 WIB

Daftar Pemilih Tambahan Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 Sebanyak 4.857 Orang

Menjelang pencoblosan Pilkada 2024, KPU Kabupaten Sukabumi sebut jumlah Daftar Pemilih Tambahan atau DPTb capai 4.857 Orang.
Ilustrasi pencoblosan. KPU sebut DPTb Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 sebanyak 4.857 orang. (Sumber : Dok. SU)
Sehat25 November 2024, 19:30 WIB

7 Bahan Herbal Rumahan untuk Menjaga Kesehatan Jantung

Ada beberapa herbal yang dikenal memiliki manfaat untuk kesehatan jantung dan dapat membantu mengatasi masalah jantung secara alami.
Ilustrasi. Bahan Herbal Rumahan untuk Menjaga Kesehatan Jantung (Sumber : Freepik/@KamranAydinov)
Food & Travel25 November 2024, 19:00 WIB

Wisata Jawa Barat Taman Begonia Lembang, HTM Murah Cuma Rp25 Ribuan!

Di Wisata Lembang ini, selain begonia, Anda juga bisa menemukan berbagai jenis bunga lainnya seperti mawar, lavender, hydrangea, dan bunga matahari.
Taman Begonia Lembang terkenal dengan hamparan bunga begonia yang indah dan beraneka warna. Foto: Instagram/@kebunbegonia
Sehat25 November 2024, 18:30 WIB

Gagal Jantung: Gejala, Penyebab, dan Pengobatan yang Dapat Dilakukan

Pengobatan gagal jantung meliputi kombinasi obat-obatan, perubahan gaya hidup sehat, dan dalam beberapa kasus, operasi atau transplantasi jantung.
Ilustrasi. Gagal Jantung: Gejala, Penyebab, dan Pengobatan yang Dapat Dilakukan (Sumber : Freepik/@freepik)