SUKABUMIUPDATE.com - Penghobi kuliner pasti suka dengan tempat ini, namanya Jajanan Subuh yang menyajikan lebih dari 50 jenis makanan bercita rasa manis, asin hingga gurih.
Jajanan ini dijual di halaman depan Toserba Selamat Jl.R.E. Martadinata, Kebonjati, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi.
Hampir segala jenis jajanan ada di sana, seperti nasi uduk, mie, roti, risol, lemper, bugis, cilok dan masih banyak yang lainnya. Untuk harga bervariasi, mulai dari Rp 2.500 per biji sampai Rp 15.000. Tapi kalau ingin membeli makanan di tempat ini mesti buru-buru sebab Jajan Subuh buka pada pukul 06.00 WIB dan tutup 10.30 WIB.
BACA JUGA: Laksa Kang Mamin, Kuliner Legendaris! Wajib Coba Jika ke Palabuhanratu Sukabumi
Selain ragam kuliner yang enak, membeli makanan di tempat ini sama dengan membantu tumbuhnya usaha kecil menengah mikro (UMKM) di tengah pandemi.
Yayan Mulyana Penanggung Jawab Jajanan Subuh mengatakan, Jajanan Subuh ini dibuka sejak bulan September 2020 dan sebelumnya produk kuliner ini dijual di lantai bawah Toserba Selamat.
BACA JUGA: Pelas Kepiting Sungai Cikodehel, Kuliner Incaran dari Ciracap Sukabumi
"Semenjak adanya pandemi Covid-19 para pengusaha UMKM menjadi menurun dan mengeluh. Ada 30 orang para pelaku yang ikut berjualan disini. Kita mencoba jualan di luar sehingga pembeli lebih praktis. Untuk yang mau sarapan di sini Kita juga menyiapkan meja dan kursi serta minuman teh hangatnya," tanda Yayan.
Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.