Tiga Kali Terima Order Ojek, Polisi Beberkan Kronologi Penemuan Mayat Sukaraja Sukabumi

Selasa 14 Juli 2020, 11:38 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Polisi membeberkan kronologi penemuan mayat laki-laki bernama Rizki Sodikin alias Dikin (28 tahun), yang ditemukan terlentang dalam selokan di Kampung Cimahpar RT 02/15 Desa Sukaraja Kecamatan Sukaraja Kabupaten Sukabumi, Selasa (14/7/2020) sekira pukul 07.00 WIB.

BACA JUGA: Mayat Pria Ditemukan dalam Got Belakang Kantor Pos Sukaraja Sukabumi

Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Sumarni mengatakan, peristiwa bermula saat korban ikut mengobrol bersama dua orang lainnya yang bernama Agus dan Iki pada Selasa dini hari, sekira pukul 02.00 WIB, di teras rumah kontrakan Agus.

"Ketika Agus mengobrol di teras rumah kontrakan bersama Iki (kondisi Agus dan Iki sudah minum, namun masih bisa mengobrol dengan sadar), korban datang, kondisi sudah mabuk dengan menggunakan sepeda motor," kata Sumarni kepada sukabumiupdate.com dalam keterangan tertulisnya.

"Sebelumnya Agus tidak kenal dengan korban, yang mengenalnya adalah Iki. Mengobrol bertiga sampai sekira pukul 04.00 WIB. Selama mengobrol, korban tiga kali terima order ojek online. Sepulang order ketiga, korban datang ke rumah Agus tanpa mengendarai sepeda motor," tambah Sumarni.

BACA JUGA: Tak Ada Tanda Kekerasan, Pria Tewas di Rumah Kosong di Cicantayan Sukabumi

Setibanya di rumah Agus, sambung Sumarni, korban langsung membuka jaket, tas selempang, dan sepatu. Kemudian korban kembali mengobrol bertiga hingga sekira 20 menit. Sejurus kemudian korban pamit pulang ke rumahnya dengan meninggalkan jaket, tas, sepatu dan handphone serta charger-nya di rumah Agus.

Masih kata Sumarni, karena tidak kunjung kembali ke rumah Agus, sekira pukul 04.30 WIB, Agus meminta Iki untuk mengantarkan barang-barang milik korban ke rumahnya.

"Pada Selasa pagi sekira pukul 07.00 WIB, saksi bernama Siska berjalan-jalan di sekitar rumah tempat tinggalnya sambil menyuapi anaknya. Ketika lewat di atas selokan, saksi melihat ada orang tergeletak di selokan," beber Sumarni.

"Kemudian saksi memanggil orang yang sedang di warung dekat TKP, lalu bersama beberapa warga setempat, melihat korban yang sudah meninggal. Selanjutnya warga menghubungi Ketua RT untuk melaporkan kejadian kepada Bhabinkamtibmas," papar Sumarni.

BACA JUGA: Pria Tewas di Jalan Ahmad Yani Kota Sukabumi, Polisi: Akibat Serangan Jantung

Korban merupakan warga setempat. Usai tiba di lokasi penemuan mayat, polisi menghubungi RSUD R Syamsudin SH dan berkoordinasi dengan dokter forensik terkait persiapan autopsi.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Sukabumi Kota AKP Cepi Hermawan menambahkan, berdasarkan hasil visum dari pihak forensik, tidak ditemukan luka akibat tindak kekerasan.

"(Korban) bukan ojol. Cuma kalau ada yang minta bantu dianterin baru ngojek. Hasil visum dari forensik tidak ada luka akibat kekerasan. Kalau penyebab (kematian) secara pasti belum diketahui," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Bola18 Januari 2025, 16:00 WIB

Prediksi Madura United vs Barito Putera: Duel Dua Tim Papan Bawah!

Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini.
Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini. (Sumber : Instagram).
Sukabumi18 Januari 2025, 15:45 WIB

Buruh dan Pelajar Collab Edarkan Hexymer-Tramadol di Sukabumi, Ditangkap saat Transaksi

Barang bukti yang disita adalah empat paket hexymer dan lima setrip tramadol.
Kedua terduga pelaku kasus obat keras terbatas yang ditangkap di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Polsek Sagaranten
Sukabumi18 Januari 2025, 15:23 WIB

Lindas Material Longsor, Truk Terguling di Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Longsor ini sempat menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua.
Truk terguling di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cisarakan, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)
Sukabumi18 Januari 2025, 14:58 WIB

Pengendara Terjebak Berjam-jam, Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi Buka Tutup Pasca Longsor

Saat ini jalan sudah dibuka, tetapi dengan sistem buka tutup.
Antrean kendaraan di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Dokumen Pengendara
Sukabumi18 Januari 2025, 14:13 WIB

Pulihkan Ekosistem Pasca Bencana, Penanaman Pohon di DAS Sungai Cikaso Sukabumi

Kegiatan ini untuk mencegah bencana serupa di masa depan.
Penanaman pohon di DAS Cikaso, Desa Cibadak dan Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Dokumentasi Panitia
Food & Travel18 Januari 2025, 14:00 WIB

Menikmati Deburan Ombak di Pantai Karang Tawulan, Wisata Eksotis Mirip Tanah Lot di Tasikmalaya

Tersembunyi di wilayah selatan kabupaten, pantai Karang Tawulan menawarkan keindahan alam yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota.
Pantai Karang Tawulan adalah sebuah destinasi wisata pantai yang menarik di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. (Sumber : Instagram/@riskardr/@dadanwardana99).
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:57 WIB

Satpam Asal Sukabumi Tewas di Rumah Mewah Bogor, Keluarga Temukan Banyak Luka Serius

Korban sempat menghubungi istrinya melalui pesan singkat.
Rumah duka Septian (37 tahun) di Kampung Cibarengkok RW 01, Desa Citarik, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:36 WIB

Daftar SKPD dengan Aduan Terbanyak pada 2024, Menurut Data Diskominfo Kota Sukabumi

Pemerintah Kota Sukabumi menerima 106 aduan masyarakat sepanjang 2024.
Apel di Lapang Setda Balai Kota Sukabumi pada Senin (15/7/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi