Pulang dari Arab Mantan TKI Asal Palabuhanratu Sukabumi Tak Bisa Jalan, Pengakuannya Mengejutkan

Selasa 04 Februari 2020, 05:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Ernasari (42 tahun) warga Kampung Babakan Gobang RT 09/09 Desa Pasir Suren, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi hanya bisa terbaring lemas dengan kondisi kedua kaki dan perut membengkak. 

Kondisi itu sudah ia alami delapan bulan terakhir, sejak ia pulang bekerja sebagai TKI di Arab Saudi. Erna mengaku, saat bekerja di Arab, majikannya sering memberi makanan cepat saji, mie dan minuman bersoda. Sangat jarang sekali mendapat makanan bergizi.

BACA JUGA: Janda Mantan TKI, Pelaku Pembuang Bayi di Prianganjaya Ngaku Pacaran dengan Duda

"Kata dokter ini penyakit komplikasi. Sempat berobat dan dirawat di rumah sakit di sana (Arab Saudi) selama tiga bulan, namun tidak ada perkembangan. Saya pulang ke Indonesia dan juga sempat dirawat di Jakarta dua bulan," ujarnya saat diwawancarai sukabumiupdate.com, Selasa (4/2/2020).

Erna melanjutkan, karena tak ada perkembangan kesembuhan dari penyakit yang dideritanya, ia akhirnya lebih memilih untuk pulang ke kampung halamannya, Kampung Babakan Gobang. Erna sempat menjalani perawatan di RSUD Palabuhanratu. Ia mendapat penanganan dengan dilakukan vakum pada bagian kaki dan perutnya, namun tetap tak ada perubahan.

BACA JUGA: Jenazah TKI Asal Palabuhanratu Dipulangkan dari Malaysia

"Malah semakin parah penyakitnya. Sekarang sudah tiga bulan saya terbaring enggak bisa kemana-mana kaki ini kaku karena bengkak. Bernafas juga akhir-akhir ini susah. Pengap," lanjut Erna sambil menahan tangis.

"Saya belum punya jaminan kesehatan, sedang diurus. Sementara saya ingin berobat ke rumah sakit lagi, divakum. Mau maksain berangkat ke rumah sakit juga saya sudah enggak ada biaya lagi. Buat makan sehari-hari aja dibantu sama saudara," pungkas Erna.

BACA JUGA: TKI Asal Sagaranten Sukabumi Ditipu Wanita Lewat Medsos

Sementara itu, adik Ernasari, Mulyana (28 tahun) menyebut, kakaknya itu sudah lama menjanda karena suaminya meninggal 11 tahun yang lalu. Mulyana berharap ada bantuan untuk kakaknya agar bisa berobat ke rumah sakit menjalani operasi.

"Katanya sih penyakitnya komplikasi ginjal, paru-paru dan jantung. Sudah berobat ke rumah skait dan dokter umum. Saya enggak tega lihat kondisi kakak seperti itu, pengin sembuh lagi, tapi keluarga sudah kesulitan untuk biayanya." singkat Mulyana.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Life22 November 2024, 18:00 WIB

Amalkan Doa Imam Al-Ghazali Saat Menghadapi Masalah Hidup

Doa dari Imam Al-Ghazali ini dianjurkan diamalkan saat sedang dirundung maslaah kehidupan.
Ilustrasi - Doa ini dibaca saat sedang dirundung masalah kehidupan (Sumber : Pexels.com/@Pavel Danilyuk)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:49 WIB

Iyos-Zainul Janji Hilangkan Pungli Tenaga Kerja di Sukabumi

Debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2024 yang digelar di Hotel Sultan Raja, Bandung, Jumat (22/11/2024), berlangsung meriah. Pendukung dari masing-masing pasangan calon memadati area sekitar hotel
Iyos-Zaenul janji hilangkan pungli tenaga kerja di Kabupaten Sukabumi (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:36 WIB

Serentak di 7 Kecamatan! Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji untuk Fahmi-Dida

Kegiatan ini dapat dihadiri secara gratis dan menyediakan hadiah utama umrah.
Informasi kegiatan Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji pada Sabtu, 23 November 2024. | Foto: Tim Fahmi-Dida
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:35 WIB

Asep Japar-Andreas: Bersama Wujudkan Sukabumi Maju, Berbudaya, dan Berkah

Asep Japar-Andreas siap wujudkan Sukabumi maju dan berkah! Dengan kolaborasi lintas sektoral, tata kelola prima, dan komitmen pro-rakyat, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk masa depan Sukabumi.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan  Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:56 WIB

Iyos-Zainul: Komitmen Nyata untuk Sukabumi yang Lebih Baik, Bukan Sekadar Janji!

Iyos-Zainul hadir dengan komitmen nyata! Dari gizi balita, pasar murah, hingga 10 ribu lapangan kerja, mereka tawarkan solusi untuk Sukabumi yang sejahtera, agamis, dan inovatif. Yuk, kenali visi mereka!
Iyos-Zainul: Bersama Wujudkan Sukabumi yang Lebih Baik! Dari bantuan gizi hingga peluang kerja, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk Sukabumi. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:44 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Kata Kedua Paslon soal Isu Perikanan, Cold Storage Jadi Sorotan

Kata kedua Paslon soal isu perikanan dan kelautan dalam Debat Terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Suasana debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 membahas isu kelautan dan perikanan. (Sumber : YouTube Sukabumiupdate)
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Wujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)