Gara-gara Go Pay, Penumpang Bawa Pasien Thalasemia Lapor Polisi di Sukabumi

Rabu 24 Oktober 2018, 08:54 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Nasib malang dialami Eli Sumiati (33 tahun) warga Kampung Nangerang RT01/12 Kelurahan Lembursitu, Kecamatan Lembursitu, Kota Sukabumi. Eli mendapat perlakuan tidak menyenangkan saat naik taksi online Go Car, Selasa (23/10/2018) lalu.

Hanya gara-gara membayar menggunakan Go Pay alias pembayaran non-tunai, ibu rumah tangga itu mengaku dibentak dan dipaksa turun oleh sang driver taksi online di tengah jalan. Padahal, waktu itu Eli usai mengantar adiknya, Sandi Nayoan (21 tahun) yang dirawat di RSUD R Syamsudin SH lantaran menderita sakit Thalasemia.

"Adik ipar saya itu baru beres dirawat seminggu di rumah sakit, karena sakit Thalasemia. Pas dari kamar langsung pesan. Di parkiran bawah, langsung ada yang menghampiri. Mobilnya Ayla warna merah. Terus tanya saya pesan Go Car. Langsung saya naik," kata Eli saat diwawancarai di Mapolres Sukabumi Kota, Rabu (24/10/2018) siang.

BACA JUGA: Pelaku Penipuan Penggandaan Uang di Palabuhanratu Bius Korbannya dengan Minuman Ketan

Saat tiba di Jalan Nyomplong, lanjut Eli, tiba-tiba sopir tersebut meminta pembayaran tunai. Bahkan sopir yang tidak ia ketahui identitasnya itu sempat membentak sebelum memaksanya turun dan membatalkan orderan. Eli sempat shock, apalagi saat itu ia tengah membawa adiknya yang baru saja pulang dirawat bersama anaknya yang masih kecil.

"Dia bilang katanya saya penumpang cari masalah aja. Dia paksa saya suruh batalkan orderan, terus bayar pakai tunai. Saya menolak. Eh malah dibentak. Ya sudah, saya turun saja. Salahnya, saya belum sempat mengingat plat nomor mobil itu," lanjutnya sambil menahan isak tangis dengan mata berkaca-kaca.

BACA JUGA: Ustad Gadungan Penipu Modus Penggandaan Uang Diciduk di Sukabumi

Eli mengaku kaget dan tidak nyaman setelah mengalami kejadian tersebut. Ia khawatir suatu saat akan mendapat perlakuan serupa. Setelah ditelusuri, ternyata taksi online yang menjemputnya tak sesuai dengan mobil yang ia pesan melalui aplikasi. Yang dipesan bertuliskan mobil Honda Brio, sementara yang menjemput mobil Ayla warna merah.

"Padahal, saya sering memesan taksi online. Tapi baru kali ini diperlakukan seperti itu. Tidak ada kekerasan fisik, tapi saya jadi sangat ketakutan. Apalagi bawa adik saya yang sakit bersama anak kecil," tandasnya.

Pantauan di lapangan, Eli memberikan keterangan kepada anggota di ruangan Kanit II Polres Sukabumi Kota. Ia diberikan konsultasi hukum oleh petugas. Tak lama berselang, Eli diantar petugas kepolisian ke kantor GoJek untuk dilakukan mediasi.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim