SUKABUMIUPDATE.com - Gelaran Festival Pemuda Pemudi Kota Sukabumi, Kabizza Fest 2018, mulai dibuka pada hari ini, Sabtu 13 Oktober. Acara yang diadakan Bidang Kepemudaan Disporapar Kota Sukabumi ini diselenggarakan di Lapang Merdeka.
Kabizza Fest dibuka secara resmi oleh Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi, didampingi Wakil Walikota Sukabumi, Andri Setiawan Hamami. Pembukaan diisi dengan upacara lengser.
Kegiatan yang terbuka secara umum ini akan berlangsung selama dua hari, hingga Minggu 14 Oktober besok. Area Kabizza Fest diisi sejumlah stand UKM yang memamerkan karya-karya pemuda Kota Sukabumi. Baik berupa industri kreatif, kerajinan, dan pertunjukan seni budaya.
BACA JUGA: 24 Kepala Daerah Digembleng Visi Misi Jabar, Bupati Sukabumi Usulkan Percepatan Pembangunan
Dalam sambutannya, Achmi Fahmi, mengatakan suksesnya gelaran Kabizza Fest menjadi tolok ukur bagi daerah lain. Festival ini jadi diharapkan dapat menggugah pergerakan generasi milenial.
"Kedepan yang diandalkan ketika pribadi memiliki skill individual, keterampilan yang mumpuni, sudah tidak saatnya lagi kita hanya menjual ijazah. Karena yg dibutuhkan saat ini adalah mereka yang memiliki skill yang baik," ungkap Achmad Fahmi kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (13/10/2018).
Kabizza Festadalah salah satu upaya pemerintah daerah melalui SKPD terkait untuk mengeksplore anak-anak muda yang memiliki kemampuan agar tampil dan menunjukan hasil karyanya.
BACA JUGA: Rapat Paripurna, Wabup Sampaikan Jawaban Bupati Sukabumi Terhadap Raperda
Harapan kedepan, kegiatan ini bisa dilanjutkan setiap tahun. Agar setiap tahunnya bisa melahirkan anak-anak muda terbaik dengan kemampuan, skill, attitude yang mampu bersaing dengan industri.
Saat penutupannya nanti, Kabizza Fest 2018 ini akan ditutup dengan Tabligh Akbar pada pukul 19.00 WIB.
"Anak-anak muda di Kota Sukabumi adalah anak muda yang kreatif, produktif, dan kokoh keagamaannya. Jadi sisi duniawinya mereka dapatkan, sisi akhiratnya juga mereka miliki," tutupnya.