SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sukabumi akan mengutus jajarannya untuk turun dan melakukan pengecekan ke SDN Cisalak, Desa Sukamaju, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi yang butuh perbaikan. Seperti diketahui, di ruangan kelas IV, V dan VI terdapat kerusakan di bagian atap yang terbuat dari bilik (anyaman bambu) dan seringkali bocor saat hujan.
BACA JUGA: Atap SDN Cisalak Cikembar Sukabumi Bocor, Disdik Fokus Cari Dapodik
"Kami akan mengutus Kabid SD agar turun ke lokasi dan melakukan pengecekan terkait dengan adanya tiga ruang kelas yang rusak," kata Sekertaris Disdik Kabupaten Sukabumi, Tubagus Wahid Ansor kepada sukabumiupdate.com, Kamis (2/4/2019).
Kalau memang bangunan tersebut rusak, sambung Tubagus, pihaknya akan mengusulkan SDN Cisalak untuk menjadi prioritas perbaikan. Anggarannya, bisa bersumber dari APBD perubahan.
"Karena kalau perbaikan melalu DAK atau Dana Alokasi Khusus itu sudah tidak bisa, soalnya DAK itu harus melalui Data Pokok Pendidikan atau Dapodik. Sementara sekolah tersebut belum ada di Dapodik," pungkasnya.
BACA JUGA: SDN Tegal Sadang Rusak, Tahun Ini Diperbaiki Disdik Kabupaten Sukabumi
Diberitakan sebelumnya, Kepala SDN Cisalak, Agus Karyawan menyebutkan, kondisi tersebut sudah berlangsung cukup lama. Sempat mendapat perbaikan di bagian atap, sekitar tahun 2004 lalu. Ia juga mengaku beberapa kali mengajukan proposal perbaikan kepada pihak-pihak terkait.