SUKABUMIUPDATE.com - Karyawan dan karyawati PT. Indolakto Cicurug 1 Kabupaten Sukabumi yang tergabung dalam Pengurus Unit Kerja Serikat Pekerja Rokok Makanan, dan Minuman, Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (PUK.RTMM.SPSI) kembali melakukan aksi sosial berupa santunan kepada ribuan anak yatim di wilayah Cicurug.
BACA JUGA: SPSI Sukabumi: Propaganda Upah Tinggi Sebabkan PHK Buruh, Rusak Reputasi Pengusaha
Ketua PUK.RTMM.SPSI PT.Indolakto unit Susu Cicurug, R. Galuh Rangga mengatakan santuan kepada anak yatim yang dilaksanakan pada Minggu (8/9/2019) ini dalam rangka memeriahkan tahun baru Hijriyah 1441. Dilakukan dengan sistem door to door (pintu ke pintu, red).
"Lokasinya di perkampungan lingkungan perusahaan yang melingkupi 7 desa di Kecamatan Cicurug. Alhamdulillah di tahun ini ada peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya. Tahun lalu hanya 700 orang, sekarang mencapai 1.086 orang anak yatim," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Senin (9/9/2019).
Foto bersama Karyawan dan karyawati PT. Indolakto Cicurug 1 Kabupaten Sukabumi.//Foto: Istimewa
Ketua Panitia Dadi hidayat menjelaskan sumber dana kegiatan sosial tersebut murni dari seluruh karyawan dan karyawati PT. Indolakto yang dipotong Rp 20 ribu per bulan.
"Terkumpul Rp 100 juta lebih dan dari management PT. Indolakto juga menyumbang berupa produk susu 250 carton untuk kegiatan baksos ini," terangnya.
BACA JUGA: Kenaikan UMK Kabupaten Sukabumi Dinilai Masih Kurang
Ia berharap di tahun yang akan datang santunan kepada anak yatim ini akan meningkat lagi dan aksi sosialnya itu bisa diikuti oleh pihak lain untuk berbagi dengan anak yatim. "Harapannya tahun depan bisa menyantuni seluruh yatim se Kecamatan 12 desa 1 kelurahan, tahun ini baru 7 desa," pungkasnya.
Sementara itu, Ketua RW 06 Desa Tenjoayu, Sultoni mengucapkan terimakasih kepada serikat pekerja yang telah menyantuni anak yatim di wilayahnya. Ia menilai dengan bantuan tersebut sangat membantu meringankan warga khususnya anak-anak yatim.
"Alhamdulillah sangat membantu, mudah-mudahan kegiatan ini bisa berkesinambungan dan semoga menjadikan berkah untuk karyawan itu sendiri. Ini adalah tahun kelima kegiatan baksos yang dilaksanakan serikat pekerja," tandasnya.