SUKABUMIUPDATE.com - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengkaku sudah memiliki nama bakal calon yang akan meramaikan bursa bakal calon Bupati/Wakil Bupati di Pilkada Sukabumi 2020.
BACA JUGA: Debus dan Tontonan Ekstrim jadi Hiburan HUT PDIP di Palabuhanratu
Hal itu disampaikan Ketua DPC PDIP Kabupaten Sukabumi, Yudi Suryadikrama di acara HUT ke-47 PDIP di Lapang Cangehgar, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Kamis (23/1/2020).
"Ada empat nama, Pak Anan Kurnian, Dedi Ruslandi, MU Sobandie dan Ucok Haris Maulana Yusuf. Keempatnya sedang mengikuti survei partai. Hasilnya siapa, nanti kita tunggu keputusan dari DPP. Yang jelas PDIP solid bergerak dan sinergi menghadapi Pilkada," ujar Yudi kepada sukabumiupdate.com.
BACA JUGA: Megawati Beri Tiga Arahan ke Kader PDIP Soal Pilkada 2020, Sukabumi?
Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi itu menambahkan, selain menyiapkan bakal calon, di internal DPC PDIP Kabupaten Sukabumi juga sudah disiapkan tim tersendiri yang akan bertugas bersama-sama tim dari DPP untuk pemenangan Pilkada.
"Rekomendasi dari DPP itu melalui tahapan yang panjang, karena harus koalisi terlebih dahulu, harus bisa sinergi dengan partai lain terlebih dulu. Itu mutlak keputusan DPP, baik ada kader yang mencalonkan atau tidak," lanjutnya.
BACA JUGA: Koalisi Gemuk Jelang Pilkada Sukabumi 2020, Giliran PDIP Labuhkan Dukungan ke MH
Hari ini, masih kata Yudi, yang terpenting sudah bukan lagi bicara siapa figur, namun siapa yang akan berpasangan. Terlebih melihat jumlah suara di parlemen, tidak ada partai yang bisa mencalonkan sendiri, artinya harus berkoalisi.
"Kemudian soal bakal calon dari PDIP harus melewati tahapan survei, ada penilaian dari masyarakat, tokoh dan semua lini. Intinya melalui proses kajian. Yang penting ada pasangannya. Kalau direkomendasi sendiri buat apa? Kita optimis, tidak boleh pesimis," tandas Yudi.