SUKABUMIUPDATE.com - Polres Sukabumi Kota melakukan razia ke sejumlah Tempat Hiburan Malam (THM) yang ada di Kota Sukabumi, Jumat (20/12/2019) malam. Dalam razia tersebut puluhan botol minuman keras berbagai merek berhasil disita Polres Sukabumi Kota dari dua tempat hiburan di Kota Sukabumi.
"Di dua tempat hiburan tersebut, kami menemukan dan mengamankan sejumlah minuman keras dari berbagai macam merk. Minumannya banyak, ada yang merek terkenal," kata Kapolres Sukabumi Kota AKBP Wisnu Prabowo, usai melaksanakan operasi cipta kondisi dalam rangka pengamana Natal dan Tahun Baru.
BACA JUGA: Polisi Grebek Warung Miras di Cikembang Sukabumi
Wisnu mengatakan, dalam operasi yang dilaksanakan Polres Sukabumi Kota bersama BNK dan Subdenpom tersebut, turut diamankan dua orang yang terindikasi menggunakan psikotropika.
"Sekarang sedang kita lakukan pemeriksaan. Dua orang itu positif, hasil dari tes urine itu jenis sabu dan benzo. Berinisial D dan I," jelas Wisnu.
BACA JUGA: Puluhan Botol Miras Diamankan dalam Operasi Gabungan di Ciracap Sukabumi
Pantauan sukabumiupdate.com, para pengunjung tempat hiburan tersebut terlihat terkejut saat petugas menggelar razia dan mengecek identitas setiap pengunjung yang ada di lokasi tempat hiburan.