SUKABUMIUPDATE.com - Seorang pengendara motor tewas dalam kecelakaan maut di Jalan Raya Siliwangi, tepatnya di Gang Koramil, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Kamis (20/6/2019) malam.
Korban bernama Nurochim (35 tahun), tewas dilokasi kejadian setelah motor bernopol F 2641 UW yang dikendarainya bersenggolan dengan truk pengangkut Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) bernopol F 9373 FF yang melaju searah. Kedua kendaraan melaju searah dari Sukabumi menuju Bogor.
BACA JUGA: Pemotor Tewas Terlindas Truk Kontainer di Cidahu Sukabumi
Senggolan ini terjadi akibat posisi truk terlalu ke kanan hingga masuk jalur berlawanan. Sedangkan korban saat itu dalam posisi menyalip dan tersenggol bagian belakang truk tersebut.
Nahas, korban terjatuh masuk ke kolong truk dan terlindas. Peristiwa tragis ini terjadi pukul 19.00 WIB.
BACA JUGA: Pulang Ngabuburit, Seorang ABG di Tegalbuleud Sukabumi Jadi Korban Kecelakaan Maut
"Tronton dari arah Sukabumi ke arah Bogor, motor pun searah. Motor tersenggol buntut (truk) keseret lalu (korban) masuk ke kolong dan terlindas ban belakang," ujar Adeng, warga sekitar.
Korban tewas diketahui seorang pembuat tempe di Kampung Nyangkoek, Desa Mekarsari, Kecamatan Cicurug.
"Kerja di (pembuatan) tempe di Nyangkoek sini. Saya masih saudara," ujar Sarmadi, saudara korban.
BACA JUGA: Kecelakaan Maut Truk Pengangkut Besi di Cicurug Sukabumi, Seorang Pemotor Tewas
Selain itu, ada dua motor lainnya yaitu Honda Vario dan Honda Beat yang melaju dari arah Bogor menuju Sukabumi tertabrak bagian depan truk karena truk tersebut masuk ke jalur berlawan.
Akibatnya, Azis Mutaqim (35 tahun) bersama istrinya dan Erin EV Maesaroh (30 tahun) dan anaknya Garsila (6 tahun) yang mengendarai Honda Vario F 2761 IK kemudian Laelatul Hasanah (25 tahun) pengendara motor Honda Beat bernopol F 2779 PZ dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka.
BACA JUGA: Siswa SD Tewas Terlindas Truk, Aksi Anak Cegat Truk Sering Terjadi di Cibadak Sukabumi
Peristiwa kecelakaan ini dalam penanganan kepolisian. Sedangkan jenazah korban dibawa ke Kamar Mayat RS Medicare.