Ojek Pangkalan Protes ke Dishub Kota Sukabumi, Tolak Angkot Masuk SMPN 7

Selasa 19 Februari 2019, 06:52 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Puluhan pengemudi ojek pangkalan (opang) di sekitaran SMPN 7 Kota Sukabumi, menyambangi kantor Dinas Perhubungan (Dishub), guna menolak permohonan sekolah yang menginginkan angkot masuk ke lingkungan sekolah.

Atas adanya penolakan dari pengemudi opang di sekitaran SMPN 7 itu, Dishub Kota Sukabumi mengundang pihak sekolah, warga sekitar, RT dan RW setempat serta para pengemudi opang, juga Organda untuk membahas persoalan tersebut.

BACA JUGA: Ojek Online Single Fighter Langgar Kesepakatan, Opang Cibadak Sukabumi Memanas

Ketua Forum Rakyat Miskin Bersatu, Tatan Kustandi mewakili pengemudi opang di sekitaran SMPN 7 Kota Sukabumi, menuturkan, adanya miss komunikasi di antara pihak sekolah yang menurutnya kurang melakukan pendekatan dan komunikasi yang baik dengan pihak opang di sekitaran sekolah.

“Mereka (opang, red) jelas menolak. Jika terus dibiarkan akan menjadi perbincangan, bisa saja angkotnya nanti dilempar sama batu, kalau sudah bicara perut, mereka bisa berbuat nekat juga,” tuturnya kepada awak media di kantor Dishub Kota Sukabumi.

Ia menghargai sikap dari pihak organda juga yang sebetulnya tidak menginginkan adanya konflik sesama jasa transportasi konvensional antara ojek dengan angkot.

BACA JUGA: Ada Denda Rp 100 Ribu, Ini 11 Poin Kesepakatan Ojek Online dan Opang Cibadak Sukabumi

“Mereka juga gak mau ada konflik, mereka juga kan ingin nyaman,” ungkapnya.

Ia menyayangkan dengan adanya 20 tanda tangan permohonan pihak orang tua siswa kepada sekolah yang mengingkan adanya angkot masuk sekolah itu, tanpa adanya komunikasi yang baik. Menurut Tatan, seharusnya semua pihak dipertemukan dan dimusyawarahkan baiknya seperti apa.

“Saya dengar pemaparan dari pihak sekolah tadi, ternyata mereka sebetulnya sudah mengajukan ke pihak Dinas Pendidikan Kota Sukabumi tapi tidak ditanggapi, ini dinas kerjanya apa? Harusnya Disdik menampung aspirasi sekolah dan mengkomunikasikan dengan Dishub lalu terjun dan melihat kondisi di lapangan untuk bertemu para opang juga. Begitu seharusnya,” tegasnya.

Sekretaris Organda Sukabumi sekaligus perwakilan dari angkot jurusan trayek 03B, Yana Mulyana, menjelaskan, pihaknya memang mendapatkan undangan dan permintaan dari SMPN 7 melalui Dishub dan menyatakan siap jika memang akan dibukakan trayek ke sekitaran SMPN 7. Namun ia juga menginginkan adanya ketegasan dari Dishub agar keamnan mereka terjaga.

“Ini sebenarnya berat, kita sebenarnya ingin cari yang aman-aman saja, lagian angkot dan ojek pangkalan itu sama-sama pejuang transportasi konvensional,” ungkapnya.

BACA JUGA: Mediasi Usai, Ojek Online dan Opang Cibadak Sukabumi Sepakat Ada Denda Bagi yang Melanggar

Menurutnya, ia akan mematuhi kesepakatan pada pertemuan pertama tadi, bahwa mereka tentunya tidak akan mulai beroperasi ke wilayah sekolah tersebut.

“Ya seperti yang dibilang pak Tatan, harus ada PDKT dulu agar semuanya berjalan lancar dan aman. Intinya kami gak mau ada keributan,” pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi Memilih19 Maret 2024, 13:21 WIB

Akui Ada yang Menyarankan, Pj Wali Kota Sukabumi Bicara Soal Maju di Pilkada 2024

Kusmana mengakui ada beberapa pihak yang menyarankan dirinya ikut mancalonkan.
Pj Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji bicara soal pilkada serentak tahun 2024. | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sehat19 Maret 2024, 13:00 WIB

Asam Urat di Jari Tangan: Gejala, Orang yang Berisiko Terkena dan Mencegahnya Agar Tidak Kambuh

Asam urat di jari bisa menjadi kondisi yang melumpuhkan yang menyebabkan pembengkakan, nyeri hebat, kemerahan, dan rasa hangat pada buku-buku jari dan sendi jari yang lebih kecil.
Ilustrasi -Asam urat di jari bisa menjadi kondisi yang melumpuhkan yang menyebabkan pembengkakan, nyeri hebat, kemerahan, dan rasa hangat pada buku-buku jari dan sendi jari yang lebih kecil. (Sumber : Freepik.com).
Life19 Maret 2024, 12:30 WIB

10 Kebiasaan Sehat yang Bisa Membantu Mengatasi Stres, Lakukan Sekarang!

Menggabungkan beberapa kebiasaan sehat ke dalam rutinitas sehari-hari Anda dapat membantu mengatasi stres dengan lebih efektif dan meningkatkan kesejahteraan hidup secara keseluruhan.
Ilustrasi. Yoga untuk Relaksasi. Kebiasaan Sehat yang Bisa Membantu Mengatasi Stres (Sumber : Freepik/stocking)
Food & Travel19 Maret 2024, 12:15 WIB

4 Spot City Light Terbaik di Bandung, Cocok Ni Jadi Tempat Bukber Bareng Bestie

Berikut ini spot city light Kota Bandung yang bisa dijadikan tempat menikmati malam di bulan Ramadan seperti sekarang
4 Spot City Light Terbaik di Bandung, Cocok Ni Jadi Tempat Bukber Bareng Bestie (Sumber : Istimewa via Nible)
Food & Travel19 Maret 2024, 12:00 WIB

7 Makanan Tinggi Purin yang Bisa Menyebabkan Asam Urat Naik

Beberapa sayuran seperti bayam, asparagus, jamur, dan kembang kol mengandung purin dalam jumlah yang cukup tinggi, meskipun tidak sebanyak pada daging atau makanan laut sehingga bisa Menyebabkan Asam Urat Naik.
Jeroan, Makanan Tinggi Purin yang Bisa Menyebabkan Asam Urat Naik (Sumber : Instagram/@jeroan.jagoan)
Bola19 Maret 2024, 11:30 WIB

Jalani Sumpah Janji Setia, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi Jadi WNI

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi Jadi Warga Negara Indonesia.
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi Jadi Warga Negara Indonesia. (Sumber : X/@erickthohir).
Life19 Maret 2024, 11:00 WIB

Lebih PD! 9 Tips Mengecilkan Perut Buncit Agar Tampil Percaya Diri

Perubahan gaya hidup yang konsisten dan berkelanjutan adalah kunci untuk mengecilkan perut buncit secara efektif.
Ilustrasi perut buncit - Lebih PD! 9 Tips Mengecilkan Perut Buncit Agar Tampil Percaya Diri | (Sumber : Freepik.com)
Food & Travel19 Maret 2024, 10:30 WIB

8 Makanan Manis yang Bisa Menyebabkan Gula Darah Naik

Penderita gula darah disarankan untuk membatasi konsumsi makanan manis dan memilih sumber karbohidrat kompleks yang lebih sehat seperti buah-buahan segar, sayuran, biji-bijian utuh, dan sumber karbohidrat lainnya dengan indeks glikemik yang lebih rendah.
Ilustrasi. Es Krim. Makanan Manis yang Bisa Menyebabkan Gula Darah Naik (Sumber : pixabay.com/@SeksakKerdkanno)
Life19 Maret 2024, 10:02 WIB

Hilangkan Noda Bekas Jerawat, 3 Tips Penggunaan Cuka Sari Apel untuk Perawatan Wajah

Cuka sari apel tidak hanya digunakan untuk keperluan dapur serta kesehatan saja. Namun jenis cuka ini juga bisa berperan untuk perawatan wajah.
Ilustrasi perawatan wajah dengan cuka sari apel. | Foto: Freepik
Life19 Maret 2024, 10:00 WIB

Jangan Lelah Menjadi Orang Baik, Kelak 10 Manfaat Ini Akan Kamu Rasakan

Teruslah berusaha menjadi orang baik, meskipun terkadang terasa sulit. Kelak, kamu akan merasakan manfaatnya, baik untuk diri sendiri maupun orang lain.
Ilustrasi - Jangan lelah menjadi orang baik, kelak kebahagiaan dan ketenangan akan datang padamu. (Sumber : Freepik.com).