SUKABUMIUPDATE.com - Pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke XVI tingkat Kabupaten Sukabumi diselenggarakan di lapang baru Desa Warnajati, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Jumat (3/5/2019).
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Thendi Hendrayana mengungkapkan, kegiatan BBGRM ini mengangkat tema "Dengan Bulan Bhakti Gotongroyong Masyarakat Kita Wujudkan Masyarakat Yang Peduli Inovatif Produktif Menuju Kabupaten Sukabumi Lebih Baik Religius dan Mandiri".
BACA JUGA: Bupati Sukabumi Minta Tim Geologi Kaji Lokasi Bencana Gunungbatu Kertaangsana
Acara BBGRM ini dihadiri Bupati Sukabumi Marwan Hamami. Dalam acara tersebut Marwan menyerahkan bantuan kursi roda kepada para disabilitas dan menyerahkan Akta Kelahiran Bagi Anak Usia 0 s/d 18 Tahun sebanyak 160.578 serta bantuan BPJS Ketenagakerjaan untuk 5 Warga Desa Warnajati.
Marwan mengharapkan gotong royong dapat memperkokoh komitmen terhadap pembangunan di Kabupaten Sukabumi.
"Semakin tinggi tingkat perkembangan masyarakat maka semakin tinggi pula tantangan yang dihadapi, maka dengan kegiatan gotong royong dapat meningkatkan peran aktif masyarakat untuk percepatan pembangunan," ungkap Marwan.
Menurut Marwan, berbagai upaya secara terus menurus dilakukan untuk memajukan masyarakat.
"Gotong royong menciptakan peluang untuk mensejahterakan, petama kali semangat gotong royong yang kita keluarkan adalah melalui kebijakan zakat infak dan shodakoh," ujarnya.
Marwan menambahkan bahwa lagu mars Sukabumi didalamnya mengandung semangat mengugah masyarakat untuk membangun Kabupaten Sukabumi bersama.
BACA JUGA: Bupati Sukabumi Uji Peserta Kontingen PAI di Pendopo
"lagu ini adalah lagu ajakan dengan apa yang Allah anugerahkan kepada kita untuk mensyukuri nikmat, dari lagu Sukabumi semangat ini harus kita mulai. Apapun yang terjadi di lingkungan maka kita bisa memberikan yang terbaik, membangun desa dari pinggiran ini adalah program gotong royong," jelasnya.
Marwan meminta seluruh elemen masyarakat untuk melaksanakan aksi gotong royong dalam meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan baik dilingkungan pemerintah atau swasta serta lingkungan masyarakat.