Keluarga Anak Korban Pelecehan Seksual Asal Jampang Kulon Keluhkan Sikap Hakim PN Cibadak

Rabu 05 September 2018, 23:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Keluarga JJ (7 tahun), bocah korban pelecehan seksual asal Jampangkulon, Kabupaten Sukabumi mengeluhkan sikap hakim di Pengadilan Negeri Cibadak di Palabuhanratu. Hakim disebut dua kali menunda sidang, karena JJ tidak bisa menyampaikan keterangan di persidangan.

Ibuda JJ, Ade (45 tahun), mengatakan dirinya sudah dua kali mengikuti proses persidangan. Sidang pertama digelar pada 29 Agustus, dilanjutkan pada sidang ke dua pada Rabu 5 September.

"Dua kali sidang itu ditunda terus, hakim meminta anak saya untuk memberikan keterangan," kata Ade kepada sukabumiupdate.com.

Ade menyebut hakim terkesan memaksakan kehendak agar anaknya bisa memberikan keterangan di persidangan. Padahal, JJ sudah mengalami trauma sehingga kerap menangis ketika diajak ke ruang persidangan.

BACA JUGA: Anak yang Disetubuhi Berkali-kali di Cibadak Sukabumi Sempat Alami Trauma

Ade berangkat ke PN Cibadak dari kediamannya di Kampung Citamaga, Desa Ciparay, Kecamatan Jampangkulon pada pukul 10.00 WIB dan tiba sekitar pukul 12.00 WIB. Persidangan dimulai sekitar pukul 14.00 WIB dan hanya sebentar.

"Sidang tadi ditunda lagi ke Rabu pekan depan. Katanya, tetap anak saya harus memberikan keterangan," kata Ade.

"Padahal saya sudah jauh-jauh dari Jampangkulon, datang sama beberapa anggota keluarga. Malah di sidang pertama, terpaksa sewa mobil. Tapi sidangnya malah ditunda," keluhnya.

Pihaknya mengaku sudah memberikan surat keterangan dari Pusat Pelayanan Terpadu Perlindungan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Kabupaten Sukabumi ke Jaksa Penuntut Umum (JPU) untuk diserahkan ke majelis hakim. Surat berisi keterangan, bahwa JJ mengalami trauma akibat pelecehan seksual yang dialaminya.

BACA JUGA: Bejat! Anak 12 tahun Disetubuhi Pria yang Dikenal Lewat Medsos di Sukabumi

"Sebenarnya diminta ngasih keterangan dari sidang pertama juga. Tapi anaknya malah nangis-nangis, trauma. Dia takut saat diajak ke ruang sidang, akhirnya cuma bisa di luar ditemani sama bibi, uwa, dan kakaknya," tutur Ade.

Ade berharap, majelis hakim tidak mempersulit proses persidangan atas kasus yang menimpa anaknya.

Untuk diketahui, kasus pelecehan seksual dialami bocah kelas dua SD tersebut pada Desember 2017. Kasus terungkap pada Minggu 20 Maret. Seorang tukang ojek, Mujib, kini jadi terdakwa.

Ade berharap, majelis hakim bisa menyelenggarakan persidangan sebagaimana mestinya untuk memutus hukuman terhadap terdakwa. Majelis hakim diminta mengerti dengan kondisi psikologi JJ yang terganggu karena pelecehan seksual yang dialami.

"Kita minta, pelaku di hukum seberat-beratnya sesuai perundang-undangan. Karena semua bukti sudah lengkap," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Wujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).