Pelajar Ikut Berdonasi Untuk Rumah Neneh Hasanah, Guru Inspiratif di Caringin Sukabumi

Selasa 10 Maret 2020, 00:20 WIB

SUKABUMIUPDATE.com – Donasi pembaca sukabumiupdate.com kembali disalurkan untuk pembangunan rumah sang guru inspiratif Neneh Hasanah, Senin (9/3/2020). Ini adalah penyaluran tahap kedua sebesar Rp 7.680.000 rupiah yang dikumpulkan sejak 24 Februari hingga 8 Maret 2020 silam.

Donasi dari 20 orang dan lembaga ini diserahkan langsung kepada perwakilan panitia pembangunan rumah Neneh Hasanah guru perempuan berusia 84 tahun asal Kampung Ciseupan Ilir Desa Ciseupan, Kecamatan Caringin Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. “Kami kembali menyerahkan donasi dari pembaca sukabumiupdate.com tahap kedua sebesar Rp 7 juta dari Rp 7.680.000 dana yang terkumpul sementara untuk pembangunan rumah neneh Hasanah,” jelas perwakilan manajemen sukabumiupdate.com, Annisa Rahmatillah.

Menurut Annisa donasi masih terus akan dibuka karena pembangunan rumah guru ilmu agama di Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Assahriyah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (DTA) Misbahul Aulad ini, baru sekitar 30 hingga 40 persen. “Ada sisa Rp 680.000 yang kami masukan sebagai saldo awal donasi tahap ketiga. Masih banyak yang kurang, semen, bata hebel, marmer, pasir, kusen jendela pintu dan lainnya. Kami akan terus membuka donasi hingga pembangunan ini selesai.”

BACA JUGA: Progres Pembangunan Rumah Guru Inspiratif 84 Tahun di Sukabumi, Cek Daftar Kebutuhan

Proses pembangunannya sendiri sudah dimulai sejak 22 Februari 2020 silam. Warga setempat membentuk panitia pembangunan dan rumah lama sang guru berbahan dibongkar untuk dibangun kembali dengan konsep permanen. 

Saat itu pembaca sukabumiupdate.com, ikut berpartisipasi dalam donasi tahap pertama yang terkumpul dan langsung diserahkan kepada panitia pembangunan sebesar Rp 7.300.000.  Uang tersebut kemudian dibelikan sejumlah bahan bangunan oleh panitia.

Ia membeberkan donasi tahap kedua ini cukup banyak kejutan, karena ada sejumlah pelajar sekolah dasar yang datang ke kantor sukabumiupdate.com, membawa uang tabungan untuk ikut disumbangkan membangun rumah sang. “Ada yang transfer atas nama pelajar dan ada sejumlah pelajar yang datang langsung ke kantor untuk berdonasi dari uang tabungan mereka, ini luar biasa,” sambung Annisa.

BACA JUGA: Warga Ciseupan Hilir Sukabumi Mulai Bangun Rumah Guru Inspiratif Neneh Hasanah

Perempuan ini juga menyebutkan ada bantuan dari sejumlah lembaga seperti baik pendidikan, sosial hingga kepolisian yang ikut berpartisipasi. “Kami ucapkan terima kasih pada jajaran Polres Sukabumi, Forum Komunikasi Doa Bangsa dan Adzkia Charity ikut berdonasi dalam tahap kedua ini.”

Menurut Annisa, hitungan konsultan yang digunakan sebagai patokan donasi pembaca sukabumiupdate.com, rencana pembangunan ini membutuhkan dana kurang lebih Rp 84 juta rupiah. “Waktu itu kita minta tolong sama dosen Universitas Nusa Putra untuk bikin kalkulasi kebutuhannya. Jadi masih cukup jauh kekurangannya karena total tahap satu dan dua donasi yang sudah disalurkan baru kurang lebih Rp 14 juta rupiah. Namun kami bersama panitia pembangunan optimis proses ini bisa selesai sebelum Ramadan tahun ini,” pungkas perempuan yang akrab disapa Ica ini lebih jauh.

Sementara itu, Ujang Sumarna panitia pembangunan rumah Neneh Hasanah yang menerima langsung cek dana donasi tahap kedua pembaca sukabumiupdate.com menegaskan bahwa bantuan ini akan digunakan membeli bahan yang masih kurang. “Masih banyak kekurangan, dengan dana tambahan ini kita fokus beli bahan utama yang belum ada. Alhamdulilah ada juga bantuan yang langsung dikirim ke kami atau panitia dan warga setempat, walaupun tidak besar namun cukup membantu,”jelasnya.

BACA JUGA: Penampakan Rumah Neneh, Perempuan 84 Tahun di Caringin Sukabumi yang Masih Aktif Ngajar

Salah satu bantuan yang diterima langsung oleh panitia adalah dana dari jajaran pengurus DPC Partai Gerindra Kabupaten Sukabumi. “Kemarin kami dapat bantuan dana dari temen-temen Partai Gerindra yang diberikan langsung oleh kang Yudha ketuanya sebesar Rp 1,5 juta. Alhamdulilah sebagiannya sudah disalurkan untuk membayar kekurangan upah kerja sebelumnya,” sambung Solihin panitia pembangunan lainnya yang mendampingi Ujang Sumarna saat menerima donasi di Kantor Redaksi sukabumiupdate.com. Ayo Kita Bantu!

 

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Bola23 Februari 2025, 18:00 WIB

Link Live Streaming Malut United vs PSS Sleman di BRI Liga 1

Berikut ini link live streaming Malut United vs PSS Sleman akan berlangsung di Stadion Kie Raha, Minggu, 23 Februari 2025 mulai pukul 19.00 WIB.
Malut United vs PSS Sleman (Sumber : Vidio)
Musik23 Februari 2025, 17:00 WIB

Lewat Lagu Tawamu, Keisya Levronka Dedikasikan Karyanya untuk Sang Adik Tercinta

Segmen awal Official Music Video ini menyebutkan bahwa Lagu Tawamu didedikasikan oleh Keisya untuk sang adik, Lexi VallenoHavlenda yang mengalami musibah jatuh dari lantai 6.
Official Music Video Tawamu dari Keisya Levronka. Foto: YouTube/@KeisyaLevronkaChannel
Inspirasi23 Februari 2025, 16:34 WIB

Bayar Pajak Dapat Hadiah Umrah, Bapenda Sukabumi Jelaskan Regulasi dan Ketentuannya

Bapenda Kabupaten Sukabumi memastikan pemberian hadiah umrah gratis telah mendapat izin resmi dari Kemensos dan dilakukan melalui mekanisme pengundian yang transparan.
Program Gebyar Sipenyu: Bayar Pajak Berhadiah Umrah yang digagas Bapenda Kabupaten Sukabumi. (Sumber Foto: Istimewa)
Bola23 Februari 2025, 16:00 WIB

Prediksi Malut United vs PSS Sleman di BRI Liga 1: H2H dan Susunan Pemain

Laga Malut United vs PSS Sleman akan berlangsung di Stadion Kie Raha, Minggu, 23 Februari 2025 mulai pukul 19.00 WIB.
Malut United vs PSS Sleman (Sumber : Vidio)
Sukabumi23 Februari 2025, 15:36 WIB

Bupati Sukabumi Asep Japar Berduka Atas Wafatnya Dedi Damhudi, Terakhir Bertemu Saat Pelantikan

Bupati Sukabumi Asep Japar Asep Japar mengungkapkan rasa dukanya dan mendoakan agar almarhum diterima iman Islamnya.
Asep Japar, Bupati Sukabumi | Foto : Sukabumiupdate
Inspirasi23 Februari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Lulusan S1 di Jakarta, Syarat: Menguasai Bahasa Inggris Aktif

Info Loker Lulusan S1 di Indofood dibuka untuk posisi Quality Assurance Supervisor.
Ilustrasi. Lowongan Kerja Lulusan S1 di Jakarta, Syarat: Menguasai Bahasa Inggris Aktif (Sumber : Freepik/@WirojSidhisoradej)
Nasional23 Februari 2025, 14:44 WIB

Hary Tanoe Sebut Tol Bocimi Biang Kerok Pedangkalan Danau Lido, Ini Respons Menteri PU

Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo merespons tudingan Hary Tanoe bahwa proyek Tol Bocimi jadi biang kerok pendangkalan Danau Lido.
Tampilan Danau Cigombong alias Danau Lido saat ini berdasarkan citra satelit melalui Google Earth. (Sumber Foto: Google Earth)
Bola23 Februari 2025, 14:00 WIB

Link Live Streaming PSM Makassar vs Persija Jakarta di BRI Liga 1

Berikut ini link live streaming PSM Makassar vs Persija Jakarta yang akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu, 23 Februari 2025 mulai pukul 15.30 WIB.
PSM Makassar vs Persija Jakarta. Foto: IG/@persija/@psm_makassar
Sukabumi23 Februari 2025, 13:39 WIB

Potret Bupati Sukabumi Asep Japar Ikuti Retret di Akmil Magelang

Bupati Sukabumi Asep Japar yakin retret dapat menyelaraskan visi kepala daerah dengan program pemerintah pusat hingga meningkatkan kapasitas kepemimpinan.
Berseragam ala Militer, potret Bupati Sukabumi Asep Japar saat mengikuti retret di Akmil Magelang. (Sumber : Diskominfosan Pemkab Sukabumi)
Nasional23 Februari 2025, 13:22 WIB

Termasuk di Cibeas Sukabumi, Daftar 125 Titik Rukyatul Hilal Awal Ramadan 1446 H

Salah Satunya di POB Cibeas Sukabumi, Kemenag Pantau Hilal di 125 Titik Rukyatul Hilal untuk mengetahui Awal Ramadan 1446 H.
Rukyatul Hilal awal Syawal 1445 H/2024 M di Pusat Observasi Bulan atau POB Cibeas Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)