SUKABUMIUPDATE.com - Jabatan Komandan Distrik Militer (Dandim) 0622/Kabupaten Sukabumi resmi berpindah. Dari Letkol Inf Haris Sukarman kepada Letkol Arm Suyikno. Serah terima jabatan dilakukan di Makodim 0622/Kabupaten Sukabumi, Palabuhnaratu, Senin (26/8/2019) malam.
Serah terima jabatan disaksikan langsung oleh Wakil Bupati Sukabumi Adjo Sardjono, Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Iyos Somantri, jajaran Forkopimda Kabupaten Sukabumi, serta tamu undangan lainnya.
BACA JUGA: Jelang Pemilu 2019, Dandim 0622 Sukabumi: Ayo Perangi Hoaks
Kurang lebih Letkol Inf Haris Sukarman sudah bertugas di Sukabumi selama satu tahun, delapan bulan, dan delapan jam lebih 20 menit. "Di Kabupaten Sukabumi sangat begitu banyak kesan yang tidak bisa di lupakan," kata Haris.
“Selama kami berada di Palabuhanratu, saya beserta istri sangat merasa diterima sebagai keluarga. Banyak pengalaman yang saya peroleh, sepert menjadi Danstgas TMMD, pengamanan presiden, pengamanan Pilkada dan Pilpres, Dansatgas gempa cisolok serta pengalaman lain yang membuat saya terkesan," ungkap Haris.
BACA JUGA: Ragam Kegiatan Kodim 0622 Kabupaten Sukabumi Peringati Hari Juang Kartika
Di kesempatan yang sama, Letkol Arm Suyikno yang kini menjabat sebagai Dandim baru meminta doa restu kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sukabumi agar kedepannya dapat melaksanakan tugas dengan baik sehingga TNI dan masyarakat lebih dekat dan manunggal.
“Selamat jalan untuk Letkol Inf Haris Sukarman, selamat bertugas di tempat yang baru semoga sukses. Saya mohon dukungan masyarakat Kabupaten Sukabumi dan kerjasamany dari bapak ibu sekalian sehingga saya sukses dalam mengemban tugas menggantikan Pak Haris disini," ucapnya
Sementara itu, Wakil Bupati Sukabumi Adjo Sardjono mengaku cukup kehilangan sosok Letkol Haris Sukarman yang kini akan bertugas di Mabes TNI AD.
BACA JUGA: Ragam Kegiatan Kodim 0622 Kabupaten Sukabumi Peringati Hari Juang Kartika
"Saya ucapkan terima kasih penghargaan dan apresiasi yang tinggi pada bapak Haris Sukarman selama 1 tahun 8 bulan bertugas diwilayah kami dan memberikan prestasi dedikasinya terhadap pemerintah daerah maupun masyarakat Kabupaten Sukabumi," kata Adjo.
"Semoga Allah merahmati dan memberkahi, sukses melaksanakan tugas sebagai Dandim 0622 melanjutkan perjuangan Pak Haris Sukarman dan selalu bersinergis dengan kami unsur pimpinan daerah sehingga kita sama-sama bisa membangun Sukabumi menjaga Sukabumi tetap aman tetap kondusif dan pelaksanaan pembangunan berjalan dengan baik dan Sukabumi bisa lebih baik lagi," tandasnya.