Mengenal Bripda Ilham, Polisi Sukabumi Penyabet Ratusan Piala Olah Vokal

Sabtu 20 Juni 2020, 10:11 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Seorang anggota polisi di Polres Sukabumi Kota memiliki bakat menarik dalam dunia musik, terutama tarik suara.

Ilham Maulana Sudirman, anggota polisi berpangkat Bripda tersebut dikenal memiliki suara yang bagus saat melantunkan beberapa lagu di akun instagram dan kanal youtube pribadinya, Ilham Sudirman.

"Awal nyanyi dari SD kelas 2, sekitar umur 8 tahun. Kedua orang tua juga senang nyanyi, jadi dari dulu memang sering disuguhi musik dan nyanyi oleh orang tua, tapi genrenya dangdut atau sunda," ucap Ilham kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (20/6/2020).

BACA JUGA: Kesan Raynette Mahasiswa Sukabumi Saat Bertemu Jokowi di Istana Negara

Tak sekedar hobi, pria kelahirah Sukabumi, 9 Maret 1998 itu juga mengaku, saat duduk di bangku SD pernah mengikuti perlombaan menyanyi di salah satu pusat perbelanjaan di Kota Sukabumi. Tapi sayangnya, saat itu Ilham belum dapat meraih juara.

"Tepat kelas 2 SD (2006) ada lomba menyanyi di Supermall dulu. Coba-coba ikutan aja, walaupun enggak menang, yang penting berani dulu," tutur Ilham.

"Dari enggak menang itu semakin penasaran sama nyanyi, akhirnya berlatih terus di rumah diajarin orang tua. Sampai akhirnya ada perlombaan lagi di tahun yang sama 2006, saya ikut lagi dengan persiapan dan latihan yang lebih matang, alhamdulillah juara 1 se-Kota Sukabumi," jelas Ilham.

BACA JUGA: Raynette Gandoeng, Mahasiswi Sukabumi di Tim Paduan Suara HUT RI 74 di Istana Negara

Semenjak itu, bakat Ilham di dunia tarik suara semakin dikembangkan. Bahkan, salah satu bentuk dukungan dari orang tua, Ilham didaftarkan les privat vocal di 88 Production Bhayangkara Kota Sukabumi.

"Alhamdulillah dari yang bisanya dangdut dan sunda, sampai sekarang bisa genre lainnya, sperti pop, rnb, keroncong, dan lain-lain. Sejak zaman SD sampai SMA sering ikut lomba. Udah ratusan piala yang diraih dari festival pop singer," ujar Ilham.

Ilham mengungkapkan, profesinya sebagai seorang polisi memang seringkali mendapat citra sebagai sosok yang ditakuti. Oleh karena itu, Ilham menyebut dirinya ingin menunjukan kepada masyarakat bahwa tidak semua polisi memiliki citra demikian.

BACA JUGA: Mengenal Jingga Telak, Band Pop Akustik Sukabumi dan Enam Lagu Ciptaannya untuk Dinikmati

"Dengan bakat bernyanyi ini saya ingin nunjukin kepada masyarakat bahwa polisi itu enggak menyeramkan atau sosok yang ditakuti. Ini lho polisi juga ada sisi humanis dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat," ungkapnya.

Ilham mengaku sempat memiliki cita-cita untuk menjadi penyanyi terkenal. Tapi di sisi lain, ia juga ingin menjadi seorang polisi.

"Karena menyanyi itu hanya sekedar hobi bukan profesi, akhirnya, alhamdulillah bisa jadi polisi yang punya hobi bernyanyi," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life05 Mei 2024, 22:08 WIB

Tindak Lanjuti Perilaku Buruk, 7 Cara Terbaik untuk Melakukan Time-Out Pada Balita

Dengan konsistensi dan penegakan aturan yang tenang, kerja keras Anda dalam menerapkan time-out yang besar kemungkinan akan menghasilkan hasil berupa lebih banyak perilaku yang baik.
Ilustrasi cara melakukan time-out pada balita. | Sumber Foto : pexels.com/@Arina Krasnikova
Sukabumi05 Mei 2024, 21:12 WIB

Diperbaiki Swadaya, Rumah Lansia di Surade Sukabumi Terdampak Gempa Garut Mulai Dipugar

Rumah Lansia di Surade Sukabumi terdampak Gempa M6,2 Garut diperbaiki secara swadaya.
Terdampak gempa M6,2 di laut Garut, Rumah Maemunah Warga Surade Sukabumi mulai diperbaiki secara swadaya, Minggu (5/5/2024). (Sumber : SU/Ragil)
Sehat05 Mei 2024, 21:00 WIB

2 Cara Menghilangkan Rasa Sakit Asam Urat dalam Waktu 10 Menit

Pengobatan rumahan terbaik untuk meringankan rasa sakit akibat asam urat dalam 10 menit atau kurang.
Ilustrasi - Pengobatan rumahan terbaik untuk meringankan rasa sakit akibat asam urat  dalam 10 menit atau kurang. (Sumber : Freepik.com/@Drazen Zigic)
Sukabumi05 Mei 2024, 20:30 WIB

Pria Lajang di Cibadak Sukabumi Tewas Tergantung, Ditemukan oleh Sang Kakak

Berikut kronologi seorang pria lajang di Cibadak Sukabumi ditemukan tewas tergantung oleh sang kakak di dalam rumahnya.
Ilustrasi. Pria lajang di Cibadak Sukabumi ditemukan tewas tergantung di dalam rumah. Diduga depresi. | Sumber Foto: Istimewa
Motor05 Mei 2024, 20:00 WIB

Ganti Oli Teratur! 5 Cara Merawat Motor Injeksi Agar Awet dan Tetap Prima

Dengan mengikuti panduan ini, Anda dapat menjaga motor injeksi Anda agar tetap awet dan performanya optimal.
Ilustrasi. Kendaraan roda dua. Dengan mengikuti panduan ini, Anda dapat menjaga motor injeksi Anda agar tetap awet dan performanya optimal. Sumber foto : Pexels/Quang Nguyen Vinh
Sukabumi05 Mei 2024, 19:42 WIB

Warga Keluhkan Bau Menyengat Sampah, Menumpuk di Belakang Pasar Surade Sukabumi

Warga keluhkan bau menyengat dari tumpukan sampah di belakang Pasar Surade Sukabumi.
Kondisi tumpukan sampah di belakang Pasar Surade, Kampung Cihideung, Surade Sukabumi. (Sumber : SU/Ragil Gilang)
Life05 Mei 2024, 19:30 WIB

Bunda Harus Tahu, Usia yang Tepat dan Kapan Menggunakan Teknik Disiplin Time-Out untuk Anak

Saat menggunakan Time-out, perhatikan baik-baik reaksi anak dan ikuti observasi Anda tentang cara terbaik memanfaatkan.
Ilustrasi - Saat menggunakan Time-out, perhatikan baik-baik reaksi anak dan ikuti observasi Anda tentang cara terbaik memanfaatkan. (Sumber : pexels.com/@Alexander Dummer).
Sehat05 Mei 2024, 19:00 WIB

Terselip di Balik Lemak! 7 Penyebab Kolesterol Tinggi yang Harus Anda Ketahui

Kolesterol diam-diam berbahaya, dan Anda harus mengetahui apa saja penyebabnya.
Ilustrasi - Kolesterol diam-diam berbahaya, dan Anda harus mengetahui apa saja penyebabnya. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
Life05 Mei 2024, 18:30 WIB

Konsistensi Adalah Kuncinya, 5 Teknik dan Ide Disiplin Anak yang Bisa Bunda Terapkan

Ada berbagai teknik disiplin tentang yang bisa Anda terapkan pada anak yang dimana hal ini dapat berdampak positif.
Ilustrasi - Ada berbagai teknik disiplin tentang yang bisa Anda terapkan pada anak yang dimana hal ini dapat berdampak positif. (Sumber : pexels.com/@PNW Production).
Life05 Mei 2024, 18:00 WIB

Amalan dan Doa yang Dianjurkan Sebelum Menunaikan Ibadah Haji, Jemaah Harus Tahu!

Ada beberapa amalan dan doa yang dianjurkan dikerjakan oleh jemaah haji sebelum berangkat ke tanah suci.
Ilustrasi - Ada beberapa amalan dan doa yang dianjurkan dikerjakan oleh jemaah haji sebelum berangkat ke tanah suci. | (Sumber : kemenag.go.id)