Kunjungi Kampus Nusa Putra, Pelajar SMANTI Kota Sukabumi Tertarik Program Bea Siswa

Rabu 22 Januari 2020, 03:45 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Universitas Nusa Putra (NPU) Sukabumi menerima kunjungan siswa-siswi SMA Negeri 3 Kota Sukabumi, Selasa (21/1/2020).

BACA JUGA: Buka Pendaftaran Mahasiswa, Universitas Nusa Putra Sukabumi Gulirkan Program Beasiswa

Rombongan yang terdiri dari 20 orang siswa kelas XI, tiga guru pembimbing dan dua orang perwakilan komite sekolah ini datang ke NPU Sukabumi dalam rangka kunjungan Belajar Praktek Lapangan (BPL) siswa.

Kedatangan rombongan diterima oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Muhammad Muslih dan Marketing NPU Sukabumi, Elok Setianingtyas di gedung B, lantai tiga.

Menurut penanggungjawab kunjungan BPL SMA Negeri 3 Kota Sukabumi, Anang Anandiar kunjungan BPL ini merupakan program wajib bagi siswa.

 Sebagian peserta BPL melakukan photo bersama seusai acara.//FOTO: KOKO MUHAMAD

"Pilihannya ada yang berangkat ke luar kota, alternatif lainnya bagi siswa yang tidak bisa berangkat ke luar, mereka mengunjungi lokasi di lokal Sukabumi," kata Anang pada sambutan pembukaan.

Tujuannya sendiri, menurut Anang untuk mengenalkan lebih awal kepada mereka mengenai dunia perguruan tinggi (PT). Meskipun menurutnya, di kelas XII nanti pihaknya akan lebih intens mengenalkan PT kepada anak didiknya. 

BACA JUGA: Mengenal Lebih Dekat Jurusan Manajemen Universitas Nusa Putra Sukabumi

Namun, kegiatan pengenalan PT dilaksanakan di kelas XI agar para siswanya tidak hanya memiliki kesiapan secara mental tetapi juga secara knowlagde tentang dunia PT. Dan sebelum mengenalkan ke PT yang jauh, imbuh Anang, mereka harus mengenal PT-PT terdekat dahulu.

"Kami mengenal Universitas Nusa Putra ini yang terbaik yang terdekat, karena kami melihat profilnya. Anak-anak mengenalnya saat kami mengadakan education expo, dan ketika perwakilan Nusa Putra kesana, mereka melihatnya eye catching, karena ada mahasiswa luar negerinya, menarik sekali," papar Anang.

"Kemudian para siswa buka website Nusa Putra, sekolah juga buka website. Ya. akhirnya kami memutuskan Nusa Pura harus menjadi salah satu target tujuan BPL kami," imbuhnya.

Selanjutnya setelah sambutan, peserta kunjungan BPL mendapatkan pemaparan materi mengenai NPU Sukabumi mulai dari sejarah pendiriannya, visi dan misi, perkembangannya secara akademik, perkembangan fasilitas, program beasiswa, capaian-capaian prestasi, kegiatan kemahasiswaan, program kerjasama nasional dan internasional sampai target pengembangannya.

BACA JUGA: Universitas Nusa Putra Jalin Kerjasama dengan Koperasi Amanah Madani

Disesi tanya jawab, Muhammad Muslih yang memaparkan materi mendapatkan beberapa pertanyaan dari peserta, diantaranya soal cara NPU Sukabumi mencetak mahasiswanya agar siap bersaing di era revolusi industri 4.0 dan pertanyaan mengenai kegiatan Unit Kegitan Kampus (UKK) Gerakan Anti Narkoba dan HIV/AIDS.

Setelah selesai pemaparan materi dan sesi tanya jawab, para peserta kunjungan BPL melakukan observasi ke beberpa lokasi, ruangan dan kegiatan di gadung A dan B kampus NPU Sukabumi. Acara diakhiri dengan kegiatan sesi foto bersama seluruh peserta dan pendamping BPL dengan Wakil Rektor III.

Salah seorang peserta, Ayip Fauzi Haddad mengaku mendapatkan banyak hal menarik dari pemaparan mengenai NPU Sukabumi.

"Yang cukup menarik dari pemaparan tentang Universitas Nusa Putra itu tentang program-program beasiswanya, terus even-even yang di ikuti dan program kerjasamanya dengan universitas dan perusahaan-perusahaan asing," tandas siswa kelas XI IPS tiga ini setelah acara.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Bola19 Januari 2025, 18:00 WIB

Link Live Streaming Persija Jakarta vs Persita Tangerang di BRI Liga 1

Berikut ini link live streaming Persija Jakarta vs Persita Tangerang yang berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS), pada Minggu (19/1/2025) mulai pukul 19.00 WIB.
Streaming Pertandingan Persija Jakarta vs Persita Tangerang di BRI Liga 1. Foto: Vidio
Musik19 Januari 2025, 17:00 WIB

Remake Versi Original Rossa, Ini Lirik Lagu Aku Bukan Untukmu Anggi Marito

Lagu Aku Bukan Untukmu versi baru ini dinyanyikan oleh Anggi Marito dan dirilis di bawah label Universal Music Indonesia.
Official Video Lirik Lagu Aku Bukan Untukmu Anggi Marito, yang merupakan Remake dari Versi Original Rossa. Foto: YouTube/@AnggiMarito
Sukabumi19 Januari 2025, 16:34 WIB

Tebing Cimapag Sudah 10 Kali Longsor, BPBD Sukabumi: Waspada Melintasi Jalur Bagbagan - Kiara Dua

Proses terasering atau trap untuk tebing longsoran diperkiraan baru 60 persen pengerjaan.
Lokasi longsor cimapag di jalan nasional Bagbagan Kiara Dua Sukabumi (Sumber: dok BPBD)
Jawa Barat19 Januari 2025, 16:32 WIB

Anak Majikan Jadi Tersangka Pembunuhan Satpam Asal Sukabumi, Ini Motifnya

Berikut motif anak majikan di Bogor bunuh satpam asal Palabuhanratu Sukabumi
Ilustrasi seseorang diborgol. (Sumber : Istimewa)
Bola19 Januari 2025, 16:00 WIB

Prediksi Persija Jakarta vs Persita Tangerang di BRI Liga 1: H2H dan Susunan Pemain

Laga Persija Jakarta vs Persita Tangerang akan berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS), Minggu, 19 Januari 2025 mulai pukul 19.00 WIB.
Pertandingan Persija Jakarta vs Persita Tangerang di BRI Liga 1 Live di Vidio. Foto: Vidio
Sukabumi19 Januari 2025, 15:55 WIB

Warga Terluka Kena Bacok, Amuk Geng Gong di Simpang Cikondang Kota Sukabumi

Warga terluka saat melawan amuk gerombolan bermotor di kawasan simpang Cikondang Kota Sukabumi Jawa Barat, Minggu subuh (19/1/2024).
Warga Cikondang halau serbuan kelompok berandal motor geng gong, Minggu subuh  19/1/2025 (Sumber: dok warga)
Inspirasi19 Januari 2025, 15:00 WIB

Info Lowongan Lulusan S1: Penempatan Posisi di Bidang Supply Chain

Loker S1 Semua Jurusan ini tersedia untuk mengisi posisi PPIC Staff.
Ilustrasi. Info Lowongan Lulusan S1: Penempatan Posisi di Bidang Supply Chain. (Sumber : Pexels/@ChristinaMorillo)
Bola19 Januari 2025, 14:30 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Samarinda vs Arema FC di BRI Liga 1

Berikut ini link live streaming Borneo FC Samarinda vs Arema FC yang berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, pada Minggu (19/1/2025) mulai pukul 15.30 WIB.
Link Live Streaming Borneo FC Samarinda vs Arema FC di BRI Liga 1 bisa disaksikan secara online. Foto: Vidio
Sukabumi19 Januari 2025, 14:03 WIB

Dukungan untuk Empan: Guru Tangguh Sukabumi, Berjalan 12 Km Setiap Hari Demi Pelajar

Empan adalah guru di MTs Thoriqul Hidayah Bojongtipar Jampangtengah. Dengan honor Rp200.000 per bulan tak menyurutkan semangatnya untuk mengabdi di dunia pendidikan, yang sudah dilakoninya selama bertahun-tahun.
Bantuan berbagai pihak untuk pak Guru Empan di Sukabumi (Sumber: dok warga)
Bola19 Januari 2025, 14:00 WIB

Prediksi Borneo FC Samarinda vs Arema FC di BRI Liga 1: H2H dan Susunan Pemain

Laga Borneo FC Samarinda vs Arema FC akan berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Minggu, 19 Januari 2025 mulai pukul 15.30 WIB.
Laga Borneo FC Samarinda vs Arema FC dapat disaksikan streaming secara online. Foto: Vidio