SUKABUMIUPDATE.com - Menjelang hari raya Idul Fitri, Koperasi Karyawan PT. Muara Tunggal (KOPKAR PTMT), di Jalan Perintis Kemerdekaan No. 126, Cibadak Kabupaten Sukabumi, membagikan uang simpanan sukarela kepada 1.608 orang anggotanya dari total anggota 3.113 orang.
BACA JUGA: PT Muara Tunggal Sukabumi Bagikan Tabungan Karyawan Sebesar Rp 3,7 Milyar
Ketua KOPKAR PT. MT, Sudarno, menuturkan simpanan sukarela anggota KOPKAR PT.MT dengan total sebesar Rp. 4.874.527.850 tersebut total selama 10 bulan. Simpanan sukarela anggota tertinggi sebesar Rp. 35.800.000,- per orang.
"Rata-rata simpanan sukarela anggota sebesar Rp. 2.000.000,- per orang selama 10 bulan," ujarnya dalam rilis yang diterima sukabumiupdate.com, Selasa (19/5/2020).
Ia berserta pengurusnya mengharapkan, uang simpanan anggota yang telah dibagikan tersebut dapat dipergunakan sebaik-baiknya untuk memenuhi kebutuhan pokok dan dapat meningkatkan kesejahteraan para anggota KOPKAR dan keluarganya.
"Kami juga mengimbau kepada seluruh masyarakat kekerja atau karyawan, khususnya di Kabupaten Sukabumi untuk melakukan pemberdayaan ekonominya melalui organisasi karyawan yang berbentuk koperasi karyawan, karena dengan menjadi anggota akan memperoleh banyak keutungan," terangnya.
Foto bersama jajaran pengurus Koperasi Karyawan (Kopkar) Muara Tunggal bersama anggotanya.
Sudarno juga mengharapkan dukungan dari instansi dan dinas terkait di Kabupaten Sukabumi. Sehingga dapat tumbuh kesadaran dari para pekerja atau karyawan di perusahaan swasta yang ada di Kabupaten Sukabumi, untuk mau membentuk dan menjadi anggota koperasi karyawan.
BACA JUGA: PT Muara Tunggal Sukabumi Pinjamkan Rp 2 Miliar untuk Karyawan
"Sebab apabila seluruh pekerja atau karyawan Kabupaten Sukabumi menjadi anggota koperasi, maka uang iuran atau simpanan anggota yang akan terkumpul jumlahnya akan sangat fantastis. Bahkan bisa mencapai ratusan miliar rupiah setiap tahunnya," jelasnya.
Uang sebanyak itu bila dikelola dalam wadah usaha koperasi secara profesional dan amanah, tambah dia, maka tidak mustahil para pekerja di Kabupaten Sukabumi akan mampu untuk mendirikan Bank Karyawan Sukabumi.
"Sehingga mampu memenuhi kebutuhan ekonomi untuk meningkatkan kesejahteraan para pekerja dan keluarganya tanpa harus terlibat dengan renternir, sesuai slogan KOPKAR PT.MT, yaitu “BERKOPERASI MEMBERI SOLUSI," tandasnya.