SUKABUMIUPDATE.com - Burnout adalah sebuah kondisi yang dapat memicu terjadinya kelelahan secara emosional, mental, fisik hingga stress yang berlebihan.
Burnout sendiri sebenarnya dapat dialami oleh semua orang termasuk pelajar, karyawan bahkan ibu rumah tangga dapat mengalaminya.
Penyebab burnout karena pekerjaan, misalnya orang yang terlalu mengambil banyak pekerjaan tanpa bantuan orang lain, orang yang kurang mendapatkan penghargaan pada hasil kerjanya atau dapat juga diakibatkan kurangnya teman di kantor.
Lalu apa saja tanda-tanda saat mengalami burnout karena pekerjaan?
Seperti dilansir oleh suara.com, inilah lima tanda kamu mengalami burnout menurut Psikolog Klinis & Co-Founder Deep Small Talk, Nadia Felicia.
1. Sering Kelelahan
Sering merasa lelah secara fisik dan emosional merupakan pertanda awal burnout. Selain lelah, biasanya juga diikuti dengan keluhan seperti sakit kepala, masalah pencernaan, hingga perubahan pola makan dan pola tidur.
“Dari masalah pola tidur ini, bisa menyebabkan insomnia ataupun tidur berlebihan,” ungkap Nadia dalam acara Techminar ‘Know Your Limit and Avoid Burnout’, Selasa, 22 Maret 2022.
2. Menyendiri
Tanda burnout yang kedua, menurut Nadia, adalah mengisolasi diri atau menyendiri lantaran mengalami perasaan kewalahan.
Mereka yang burnout akan menarik diri dari pergaulan dengan teman kerja maupun teman dekatnya.
“Ketika dia menghadapi lingkungan kerja yang penuh stress, akhirnya memutuskan isolasi dengan lingkungan sekitar. Bahkan merasa seperti introvert,” ungkap Nadia.
3. Berfantasi atau Berkhayal
Orang yang burnout akan sering berfantasi mengenai libur panjang. Dalam banyak kasus yang lebih serius, mereka akan mengalami masalah pada pola makan, penggunaan obat-obatan, hingga mengonsumsi minuman keras.
“Karena tidak bisa dilakukan secara nyata, jadinya cuma berfantasi saja, bahkan melamun,” kata Nadia.
4. Mudah Merasa Kesal
Nadia mengatakan bahwa orang yang burnout akan mudah merasa terganggu dan kesal dengan pekerjaan sehari-harinya.
Bahkan untuk pekerjaan rumah yang ringan sekalipun, ia akan merasa sangat berat melakukannya, dan meminta bantuan dari orang di sekitarnya.
“Jadi gampang kesal pada hal-hal kecil, seperti pekerjaan sehari-hari. Padahal kalau dilihat itu sangat sepele,” katanya.
5. Sering Sakit
Nadia mengatakan, seseorang yang mengalami burnout juga akan lebih sering sakit-sakitan. Hal ini karena stress yang berlebihan akan berdampak pada sistem imun seseorang, sehingga membuat kita lebih mudah jatuh sakit.
Nah itulah lima tanda kamu mengalami burnout menurut Psikolog Klinis yaitu Nadia Felicia. Jika sudah mengalaminya sebaiknya kamu mengambil cuti agar kesehatanmu tetap terjaga.
Baca Juga :
SUMBER: SUARA.COM