SUKABUMIUPDATE.com - Buah kecapi atau ada yang menyebut buah santol menjadi salah satu buah yang dikenal luas memiliki kandungan serat yang tinggi, dan jelas ini sangat baik untuk pencernaan. Namun tahukah Anda bahwa manfaat buah kecapi tidak berhenti sampai situ saja?
Melansir dari Suara.com, meski tidak terlalu populer, namun 'manggis liar', sebutannya yang lain, memiliki kandungan yang kaya nutrisi sehingga membawa banyak manfaat untuk kesehatan.
Beberapa di antara sekian banyak manfaatnya adalah sebagai berikut.
1. Membantu Menurunkan Kolesterol Jahat
Kandungan serat yang disebut pektin mampu membantu menurunkan kadar kolesterol jahat pada tubuh. Hal ini karena pektin termasuk dalam jenis serat larut air, dan mampu mengikat LDL sehingga tidak terbawa oleh darah.
LDL merupakan bentuk kolesterol jahat yang dapat membentuk plak pada pembuluh darah. Dapat dipahami kemudian mengapa kandungan serat begitu penting dalam rangka meningkatkan kesehatan bukan?
2. Baik Untuk Diet
Tidak hanya dapat membantu menurunkan kolesterol jahat, namun buah kecapi juga dapat membantu proses diet yang tengah dijalankan. Konsumsi buah kecapi akan memberikan rasa kenyang yang lebih lama, sehingga seorang tidak terus ingin makan makanan ringan untuk mengisi perutnya.
Lagi-lagi pektin berperan besar dalam manfaat yang satu ini, karena mampu membakar lemak dan menurunkan asupan kalori. Hal ini menurut sebuah penelitian pada hewan di laboratorium.
3. Mengurangi Risiko Kanker
Tingginya kandungan antioksidan yang dimiliki buah kecapi dapat membantu seseorang mencegah kanker. Seperti yang dipahami bersama, bahwa antioksidan adalah satu zat yang dapat menangkal radikal bebas dan kerusakan sel yang ditimbulkannya.
Antioksidan yang ada di buah kecapi berasal dari zat polifenol, yang dapat menghambat pembelahan sel abnormal dan mencegah pembentukan pembuluh darah untuk sel tersebut.
4. Membantu Tingkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Dalam buah kecapi terdapat salah satu kandungan yang disebut dengan quercetin. Kandungan ini termasuk dalam zat antioksidan yang dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh, sehingga tidak mudah terserang penyakit.
Selain itu ada pula kandungan vitamin C yang dikenal luas sangat baik untuk membantu sistem pertahanan tubuh yang kuat.
Itu tadi, empat dari sekian banyak manfaat buah kecapi yang bisa didapatkan ketika dikonsumsi secara rutin. Tentu saja, konsultasikan dengan dokter kepercayaan Anda untuk mengetahui porsi normal yang bisa dikonsumsi. Selamat melanjutkan aktivitas, dan semoga menjadi hari yang menyenangkan!
SUMBER: SUARA.COM/I Made Rendika Ardian