5 Rekomendasi Komik Islami untuk Anak Belajar Agama

Sabtu 30 April 2022, 09:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Salah satu cara untuk memperkenalkan agama lebih mendalam kepada anak, yaitu dengan belajar melalui buku cerita bergambar atau komik.

Sekarang ini, sudah ada komik yang memiliki berbagai genre, mulai dari yang menghibur, edukasi, hingga religi. 

Melansir dari suara.com, kelebihan komik adalah berisi ilustrasi yang lucu dan kalimat yang singkat, yang membantu anak-anak untuk memahami ceritanya dengan lebih baik.

Itu sebabnya, komik islami bisa dijadikan acuan oleh para orangtua untuk kenalkan agama kepada anak-anak, karena penjelasan di dalamnya ditulis dalam bentuk cerita lengkap dengan gambar.

Berikut adalah rekomendasi komik-komik islami yang dapat membantu anak-anak mengenal agama dengan cara yang menyenangkan, mengutip dari laman resmi Gramedia.

Baca Juga :

1. Komik Anak Shaleh - Yuk, Jadi Anak Muslim Gaul

photoKomik Anak Shaleh - Yuk, Jadi Anak Muslim Gaul - (Gramedia)</span

Komik ini cocok untuk anak-anak yang sudah lebih besar, ketika mereka sudah mulai menemui permasalahan sehari-hari.

Hal-hal seperti mengapa kita harus mengucapkan dan menjawab salam, apakah boleh mengejek orang lain dengan alasan bercanda, atau tentang bagaimana jika ada teman yang curang.

2. Komik Aqidah: Petualangan Menguak Misteri Ayat-Ayat Allah

photoKomik Aqidah: Petualangan Menguak Misteri Ayat-Ayat Allah - (Gramedia)</span

Pernah kebingungan bagaimana cara menjawab berbagai pertanyaan anak tentang keberadaan Allah? Nah, komik ini dapat memudahkan orangtua untuk mengenalkan Allah kepada anak dengan penjelasan yang tepat dan logis.

Cerita dalam komik ini juga akan mengajak anak untuk merenungi ciptaan Allah dan memberitahukan eksistensi dari Sang Pencipta dengan bahasa sehari-hari yang mudah dipahami.

3. Komik Rasulullah SAW Idolaku

photoKomik Rasulullah SAW Idolaku - (Gramedia)</span

Komik ini mengisahkan tentang keseharian Rasulullah SAW, mulai dari bangun tidur, makan, minum, berpakaian, ke kamar mandi, hingga adab bertamu yang baik. Komik ini diharapkan bisa dijadikan contoh tauladan bagi anak-anak dalam mengikuti keseharian Rasulullah SAW.

4. Komik A-Z Aku Anak Islam

photoKomik A-Z Aku Anak Islam - (Gramedia)</span

Komik ini akan mengenalkan anak pada 34 sifat-sifat dan perilaku saleh dan salehah, mulai dari adil, bersih, cerdas, dermawan, dan lainnya. 

Komik ini juga akan memberitahu mengenai sifat-sifat hayyin, layyin, sahlin, atau ta`awun.

5. Komik Sahabat Anak Muslim

photoKomik Sahabat Anak Muslim - (Gramedia)</span

Mengenalkan anak pada akhlak baik dapat dengan mudah disampaikan melalui komik ini. Ada beragam cerita sehari-hari yang mengisahkan tentang persahabatan. 

Disini anak-anak akan belajar untuk saling mengasihi sesama makhluk hidup, bersedekah, menepati janji, tidak mengejek, dan masih banyak lagi.

Nah, itu dia lima rekomendasi komik islami yang bisa jadi acuan untuk para orangtua dalam mengenalkan agama kepada anak.

Baca Juga :

SOURCE: SUARA.COM

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Musik18 Januari 2025, 17:00 WIB

Lirik Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ - Icha Yolanda dan Om Nirwana

Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral.
Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral. (Sumber : Screenshot YouTube/ iYon Nirwana).
Bola18 Januari 2025, 16:00 WIB

Prediksi Madura United vs Barito Putera: Duel Dua Tim Papan Bawah!

Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini.
Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini. (Sumber : Instagram).
Sukabumi18 Januari 2025, 15:45 WIB

Buruh dan Pelajar Collab Edarkan Hexymer-Tramadol di Sukabumi, Ditangkap saat Transaksi

Barang bukti yang disita adalah empat paket hexymer dan lima setrip tramadol.
Kedua terduga pelaku kasus obat keras terbatas yang ditangkap di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Polsek Sagaranten
Sukabumi18 Januari 2025, 15:23 WIB

Lindas Material Longsor, Truk Terguling di Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Longsor ini sempat menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua.
Truk terguling di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cisarakan, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)
Sukabumi18 Januari 2025, 14:58 WIB

Pengendara Terjebak Berjam-jam, Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi Buka Tutup Pasca Longsor

Saat ini jalan sudah dibuka, tetapi dengan sistem buka tutup.
Antrean kendaraan di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Dokumen Pengendara
Sukabumi18 Januari 2025, 14:13 WIB

Pulihkan Ekosistem Pasca Bencana, Penanaman Pohon di DAS Sungai Cikaso Sukabumi

Kegiatan ini untuk mencegah bencana serupa di masa depan.
Penanaman pohon di DAS Cikaso, Desa Cibadak dan Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Dokumentasi Panitia
Food & Travel18 Januari 2025, 14:00 WIB

Menikmati Deburan Ombak di Pantai Karang Tawulan, Wisata Eksotis Mirip Tanah Lot di Tasikmalaya

Tersembunyi di wilayah selatan kabupaten, pantai Karang Tawulan menawarkan keindahan alam yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota.
Pantai Karang Tawulan adalah sebuah destinasi wisata pantai yang menarik di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. (Sumber : Instagram/@riskardr/@dadanwardana99).
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:57 WIB

Satpam Asal Sukabumi Tewas di Rumah Mewah Bogor, Keluarga Temukan Banyak Luka Serius

Korban sempat menghubungi istrinya melalui pesan singkat.
Rumah duka Septian (37 tahun) di Kampung Cibarengkok RW 01, Desa Citarik, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ilyas Supendi