Cengkeh Dapat Menurunkan Kadar Gula Darah, Simak Penjelasannya

Senin 28 Maret 2022, 12:45 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Sudah dari lama diketahui jika Cengkeh merupakan salah satu rempah-rempah yang dapat dijadikan sebagai bumbu masakan Indonesia.

Baunya yang harum serta rasanya yang sedikit pedah menambahkan citarasa untuk berbagai jenis masakan.

Namun, apakah Anda sudah tahu, selain menjadi bumbu masakan ternyata Cengkeh juga mengandung banyak nutrisi yang dapat menurunkan berat badan serta kadar gula darah lho.

photoIlustrasi Cengkeh baik untuk penderita Diabetes - (Freepik)</span

Seperti dilansir oleh tempo.co dari Time of India, Cengkeh mengandung eugenol, sejenis antioksidan yang membantu melawan radikal bebas dalam tubuh sehingga mengurangi risiko berkembangnya penyakit seperti penyakit jantung, kanker dan diabetes.

Selain itu, cengkeh juga mengandung mangan yang memperbaiki tulang. Nutrisi lainnya adalah vitamin K, potassium, beta-karoten serta jumlah minimal protein, lemak, karbohidrat, dan serat.

“Penelitian yang membandingkan cengkeh dengan lebih dari 1.100 makanan lain menemukan bahwa cengkeh memiliki antioksidan tiga kali lipat dari sumber tertinggi berikutnya, oregano kering. Cengkeh juga merupakan agen anti-inflamasi dan antimikroba alami, anestesi lokal, dan telah ditemukan memiliki antijamur. Senyawa yang ditemukan dalam cengkeh telah terbukti 29 kali lebih kuat daripada aspirin dalam membantu mencegah pembekuan darah," menurut sebuah laporan dari Harvard Medical School.

photoIlustrasi Cengkeh - (Freepik)</span

Adapun untuk menurunkan berat badan, cengkeh membantu dengan beberapa cara. Dilansir dari Times of India, Minggu, 27 Maret 2022,  cengkeh meningkatkan metabolisme. Metabolisme berhubungan langsung dengan penurunan berat badan. 

Tingkat metabolisme yang rendah merupakan salah satu faktor kelebihan berat badan atau obesitas.

Penderita diabetes dapat menambahkan cengkeh ke dalam makanan mereka untuk mengatur berat badan mereka. Cengkeh memiliki senyawa yang mengatur kadar gula darah. 

Oleh karena itu, penderita diabetes yang makanannya biasanya terbatas dapat membumbui makanan mereka dengan cengkeh.

Namun, mengkonsumsi cengkeh untuk membantu menurunkan berat badan perlu hati-hati. Masalahnya, tidak ada yang tahu berapa banyak takaran yang tepat. 

Cengkeh akan menghasilkan manfaat yang baik jika digunakan dalam jumlah yang tepat. Segala sesuatu yang berlebihan mendatangkan efek samping pada kesehatan, termasuk cengkeh. 

Makan cengkeh secara berlebihan dapat mempengaruhi kesehatan usus dan menyebabkan ketidaknyamanan pencernaan. Banyak laporan menunjukkan bahwa konsumsi cengkeh yang berlebihan menyebabkan nyeri otot dan kelelahan.

Baca Juga :

SUMBER: TIMES OF INDIA | TEMPO.CO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life28 April 2024, 14:00 WIB

Cara Menghilangkan Trauma Setelah Diputuskan, Ini yang Harus Kamu Lakukan!

Putus cinta bisa menjadi pengalaman yang mengguncang dan meninggalkan bekas trauma emosional yang dalam.
Ilustrasi. Putus cinta. Sumber : pixabay/breakty99
Life28 April 2024, 13:31 WIB

5 Sikap Sederhana yang Membuat Anda Semakin Berwibawa di Mayarakat, Ini Rahasianya!

Sikap yang dilakukan orang bisa menjadi alasan orang lain memandangnya berwibawa, sehingga rasa hormat dan keseganan itu nyata adanya.
Ilustrasi. Sikap yang membuat orang berwibawa. | Sumber foto : Pexels/Ono Kosuki
Life28 April 2024, 13:30 WIB

Menghabiskan Waktu Bersama, Terapkan 6 Cara Kecil Ini Agar Anak Merasa Istimewa

Ada cara sederhana namun ampuh untuk memastikan semua anak Anda merasa istimewa.
Ilustrasi. Cara membuat anak merasa istimewa. Sumber : Freepik/@freepik
Bola28 April 2024, 13:25 WIB

Larang Nobar Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024, MNC Group Umumkan Aturannya

Pegang hak siar, MNC Group tegaskan larangan nobar kiprah Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024. Pelanggar diancam penjara dan denda.
Timnas Indonesia U-23 akan berhadapan dengan Uzbekistan U-23 di semifinal Piala Asia U-23 2024. (Sumber : pssi.org)
Life28 April 2024, 13:00 WIB

Apa Itu Baperan? Berikut 8 Cara Menghilangkan Sifat Tersebut!

Siapa yang tak pernah merasakan kebaperan? Sebagian besar dari kita pasti pernah mengalami perasaan yang terlalu sensitif atau mudah tersinggung terhadap hal-hal kecil.
Ilustrasi. Anak baperan. Sumber : pixabay/adjusty22
Science28 April 2024, 12:45 WIB

Sukabumi Skala IV-V MMI, Dampak Gempa M6.2 Laut Garut Wilayah Selatan Jawa Barat

Menurut BMKG, ukuran gempa mengacu pada skala Mercalli yang merupakan satuan untuk mengukur kekuatan gempa bumi. Satuan ini diciptakan oleh seorang vulkanologis dari Italia yang bernama Giuseppe Mercalli pada tahun 1902.
Gempa M6,2 Laut Garut di Wilayah Selatan Jawa Barat pada Sabtu 27 April 2024 pukul 23.29.47 WIB malam. (Sumber : X (Twitter)/@DaryonoBMKG)
Life28 April 2024, 12:00 WIB

10 Tips Jitu Meredakan Emosi Agar Makin Sabar dan Terkendali

Artikel ini akan membahas beberapa strategi praktis untuk mengelola dan meredam emosi yang sedang memuncak, sehingga kita dapat tetap tenang dan terkendali dalam menghadapi berbagai tantangan kehidupan.
Ilustrasi. Lonjakan Emosi. Sumber : pixabay/noone09
Life28 April 2024, 11:43 WIB

Tobat Sebelum Terlambat, 6 Tanda Hati Kamu Masih Kotor Menurut Islam!

Orang yang berhati kotor biasanya lantaran masih menyimpan penyakit hati. Ini merupakan tanda dari level manusia.
Ilustrasi. Tanda orang yang berhati kotor. | Sumber foto : Pexels/SHVETS production
Sukabumi Memilih28 April 2024, 11:30 WIB

Penjaringan Bacabup Sukabumi dari Golkar Masih Berlangsung, Deklarasi Asjap Dinilai Terlalu Dini

Deklarasi Asep Japar atau Asjap sebagai calon Bupati Sukabumi oleh Golkar Kabupaten Sukabumi dinilai terlalu dini.
Bendera Partai Golkar. | Foto: Istimewa
Life28 April 2024, 11:30 WIB

Coba Terapkan, Ini 6 Hal yang Dapat Dilakukan Agar Anak Lebih Mandiri

Mengajari anak tentang kemandirian adalah kuncinya. Meskipun itu tidak mudah. Berikut beberapa hal sederhana yang bisa Anda lakukan setiap hari untuk membantu si kecil menjadi lebih mandiri.
Ilustrasi. Tips membuat anak lebih mandiri. Sumber : Freepik/@freepik