SUKABUMIUPDATE.com - Zaman berganti, fungsi alun-alun yang pada masa kerajaan dibangun sebagai lambang kekuasaan raja kini jadi spot sosial, wisata dan ekonomi. Kenapa ke alun-alun? karena alun-alun selalu gratisan tanpa bayar tiket, termasuk di Sukabumi Jawa Barat.
Tak jauh dari alun-alun Masjid Agung di Kota Sukabumi yang baru diresmikan, viral dan kini selalu dipenuhi warga, ada spot lainnya yang juga nyaman. Alun-alun Cisaat, juga berada dipinggir jalan nasional Sukabumi - Bogor.
Alun-alun Cisaat menjadi wajah dari komplek perkantoran Kecamatan Cisaat dan lainnya, termasuk Masjid Agung Cisaat. Cukup asri karena banyak pohon rindang disini, membuat warga nyaman untuk duduk-duduk santai menikmati suasana alun-alun.
Di alun-alun yang juga belum lama direvitalisasi oleh Pemerintah Kabupaten Sukabumi tak hanya sebagai tempat duduk-duduk. Entitas sebagai spor wisata dan ekonomi sudah terbangun disini, banyak lokasi jajanan kuliner dan permainan anak-anak.
Salah satu warga yang menikmati waktu di alun-alun Cisaat Sukabumi adalah Nina Hartini (52 tahun). Ia sengaja mengajak cucunya rekreasi di Alun-alun Cisaat.
"Iya saya memang tujuannya kesini, refreshing lah bawa cucu, alasannya karena enak, santai ga terlalu bising meskipun di samping jalan provinsi, enak aja ga mengeluarkan uang tapi hati senang" ujar Nina.
Baca Juga :
Selain duduk-duduk santai, seorang pengunjung lainnya Erad Sumirad (46 tahun) melakukan jalan refleksi di sekitaran patung ikan koi di Alun-alun Cisaat. "Saya seminggu sekali kesini, kalau lagi kesel dirumah, ini saya lagi jalan-jalan santai panasin kaki jalan refleksi," ujar Erad.
Alun-alun Cisaat Kota Sukabumi jadi opsi yang cocok untuk berekreasi melepas penat dari rutinitas. "Tak harus membayar untuk bisa duduk-duduk santai ngobrol dan piknik dengan keluarga," jelasnya.
"Kebersihan alun-alun meski diperhatikan, jangan buang sampah sembarangan karena ada tempatnya. Biar lokasi ini maskin nyaman dinikmati," pungkas Erad.
Reporter: CRP 2