Hasil Leg 1 Semifinal Piala AFF 2020: Indonesia Ditahan Imbang Singapura 1-1

Rabu 22 Desember 2021, 21:53 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Timnas Indonesia harus puas dengan hasil akhir imbang 1-1 dengan Singapura dalam pertandingan leg pertama semifinal Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura, Rabu, 22 Desember 2021. Gol Skuad Garuda dicetak oleh Witan Sulaeman, sedangkan gol penyama kedudukan Singapura dicetak oleh Ikhsan Fandi.

Dalam laga ini, timnas Singapura menurunkan seluruh skuad terbaiknya. Pelatih Tatsuma Yoshida memainkan pemain naturalisasi asal Korea Selatan, Song Ui-young sebagai gelandang. Sementara Nur Adam Abdullah menggantikan Shakir Hamzah yang mengalami cedera.

Di lini depan, penyerang Ikhsan Fandi yang telah mengemas tiga gol di ajang ini juga dipasang sejak awal.

Baca Juga :

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membuat kejutan dengan tak menurunkan bek Elkan Baggott sejak awal. Dia memilih menggunakan formasi 3-4-3 dengan trio Fachrudin Aryanto, Alfeandra Dewangga dan Rizky Ridho sebagai bek tengah.

Di lini depan, juru taktik asal Korea Selatan itu juga tak memainkan Ezra Walian. Dia lebih memilih memasang Dedik Setiawan sebagai penyerang tengah. Nama Egy Maulana Vikri juga tak masuk dalam daftar pemain cadangan.

Timnas Indonesia lebih mendominasi inisiatif serangan pada babak pertama, sementara Singapura cenderung lebih banyak bertahan dan melancarkan serangan balik.

Meskipun demikian, timnas Singapura mendapatkan peluang terlebih dahulu pada menit ke-14. Penyerang Ikhsan Fandi melepaskan tembakan setelah memanfaatkan bola liar hasil tepisan penjaga gawang Nadeo Argawinata yang tak sempurna.

Beruntung bagi Indonesia, tendangan anak dari penyerang legendaris Singapura Fandi Ahmad itu masih menyamping di sisi kiri gawang.

Lima menit berselang giliran Indonesia yang mendapatkan peluang. Sayangnya tembakan Witan Sulaeman dari tepi kotak penalti masih sedikit melambung diatas gawang Singapura yang dijaga oleh Hassan Sunny.

Kebuntuan Timnas Indonesia akhirnya pecah pada menit ke-28. Serangan balik yang dimotori oleh Asnawi Mangkualam berhasil menjebol gawang Timnas Singapura.

Asnawi sempat melakukan permainan satu dua dengan Witan Sulaeman untuk menusuk ke kotak penalti. Bek klub Ansan Greeners itu pun kembali mengirim umpan mendatar ke kotak penalti yang disambut Witan dengan sepakan yang menembus pojok kanan gawang Hassan Sunny.

Timnas Indonesia terus melancarkan serangan untuk bisa menambah keunggulan. Namun, upaya yang dilancarkan Asnawi dan rekan-rekannya belum membuahkan hasil. Skor sementara tetap 1-0 untuk keunggulan skuad Garuda.

Memasuki babak kedua, Shin Tae-yong mengubah strategi permainan. Dia memasukkan bek tengah Elkan Baggott sebagai pengganti Rizky Ridho. Di lini depan, dia menurunkan Ezra Walian dan menarik keluar Dedik Setiawan.

photoTimnas Indonesia vs Singapura. - (Dok. AFF Suzuki Cup)</span

Sementara, timnas Singapura hanya melakukan satu pergantian pemain. Tatsuma Yoshida menarik bek Zulfahmi Arifin dan memasukkan Anumathan Kumar.

Tak seperti babak pertama, Singapura bermain lebih agresif di awal babak kedua. Mereka langsung menekan lini pertahanan dan mampu menciptakan ancaman di depan gawang Nadeo Argawinata saat pertandingan baru berjalan empat menit setelah istirahat turun minum.

Elkan Baggott dan rekan-rekannya harus bekerja keras menahan serangan yang dilancarkan Ikhsan Fandi dan rekan-rekannya. Sementara itu, Witan Sulaeman dan rekan-rekannya kesulitan untuk bisa membangun serangan.

Pada menit ke-65, Singapura melakukan pergantian dua pemain sekaligus. Bek Zulqarnaen Suzliman dan gelandang Shawal Anuar masuk. Mereka menggantikan Nur Adam Abdullah dan Song Ui-young.

Selang semenit, Shin Tae-yong memasukkan Evan Dimas masuk menggantikan Rachmat Irianto.

Upaya Singapura mencetak gol balasan akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-70. Penyerang andalannya, Ikhsan Fandi akhirnya mencetak gol balasan ke gawang Indonesia setelah mendapat umpan dari Faris Ramli yang mampu lepas dari kawalan dari pemain skuad Garuda.

Usai mencetak gol, Ikhsan langsung ditarik keluar lapangan. Sebagai penggantinya, pelatih Singapura memasukkan gelandang Amy Recha.

Setelah berhasil mencetak gol balasan, Singapura semakin meningkatkan serangannya. Mereka terus menekan lini pertahanan Indonesia.

Gawang Nadeo Argawinata nyaris kebobolan untuk kedua kalinya. Ketika itu, sundulan Safuwan Baharudin yang meneruskan bola tendangan sepak pojok membentur tiang.

Pada menit ke-77, Indonesia mempunyai peluang mencetak gol ketika mendapat kesempatan melakukan tendangan bebas dari titik yang dekat garis area penalti setelah Ricky Kambuaya dilanggar. Namun, tendangan Evan Dimas masih belum tepat sasaran.

Pertandingan berlangsung semakin sengit mendekati menit-menit akhir. Kedua kesebelasan saling menyerang. Namun, tidak ada tambahan gol tercipta hingga laga berakhir.

Timnas Indonesia akan kembali menghadapi Singapura pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020 pada Sabtu, 25 Desember nanti. Pertandingan itu akan menjadi laga penentuan tim yang akan lolos ke final dan bertemu dengan pemenang antara Thailand melawan Vietnam.

Video Highlights Pertandingan

SUMBER: TEMPO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life26 April 2024, 15:30 WIB

6 Didikan Orang Tua yang Membuat Pola Pikir Anak Semakin Dewasa, Ini Rahasianya

Anak akan memiliki pola pikir dewasa ketika orang tuanya mengajarkan beberapa hal penting sudah semenjak belia. Ini penting untuk pertumbuhan seorang anak kelak.
Ilustrasi. Didikan yang membuat pola pikir anak dewasa. Sumber Foto : Pexels/RDNE Stock Project
Musik26 April 2024, 15:15 WIB

Konser Dua Hari di Indonesia, Berikut Profil dan Daftar Lagu Milik Penyanyi IU

IU akan menggelar konser bertajuk H.E.R selama dua hari di Indonesia. Penggemar menyambut antusias kedatangan penyanyi tersebut sampai tiketnya langsung sold out dan menambah kursi.
IU yang akan menggelar konser H.E.R selama dua hari pada tanggal 27-28 April 2024 di ICE BSD, Tangerang. (Sumber Foto: Instagram /@ dlwlrma)
Sukabumi26 April 2024, 15:02 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi Hadiri Podcast Perlindungan Sosial di Radio Swara Perintis

Program BPJS Ketenagakerjaan ini memberikan perlindungan sosial kepada pekerja.
BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi di acara podcast Radio Swara Perintis Sukabumi, Kamis, 25 April 2024. | Foto: Istimewa
Inspirasi26 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Mechanic dengan Penempatan di Sukabumi, Cek Kualifikasinya

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sebagai Mechanic dengan Penempatan di Sukabumi, Cek Kualifikasinya. (Sumber : Freepik.com/@Drazen Zigic).
Life26 April 2024, 14:19 WIB

Jangan Bandingkan Anak, 9 Trik Pengasuhan Umum yang Harus Dihindari Orang Tua

Hanya karena beberapa nasihat dan taktik tertentu telah ada selama beberapa generasi, bukan berarti nasihat tersebut bagus.
Ilustrasi pengasuhan yang harus dihindari. | Foto: Pexels.com/@Sonam Prajapati
Sukabumi26 April 2024, 14:10 WIB

Kerugian Rp 928 Juta! Polisi Bongkar Investasi Bodong Berkedok Koperasi di Sukabumi

YK diduga melakukan penipuan dan penggelapan dengan modus mencari dan membujuk korban untuk menginvestasikan sejumlah uang dan sewa hunian.
YK (53 tahun) saat diperiksa di Mapolres Sukabumi Kota. YK adalah ketua koperasi Murni Berkah Jaya yang diduga melakukan penipuan dalam kasus investasi bodong. | Foto: Humas Polres Sukabumi Kota
Sehat26 April 2024, 14:00 WIB

Berapa Seharusnya Kadar Kolesterol Normal? Simak Kisarannya Berdasarkan Usia

Penting untuk mengetahui pedoman kadar kolesterol normal agar Anda siap hidup sehat.
Ilustrasi - Penting untuk mengetahui pedoman kadar kolesterol normal agar Anda siap hidup sehat. (Sumber : Freepik.com/@wirestock)
Sehat26 April 2024, 13:30 WIB

8 Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

Inilah Sejumlah Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui.
Ilustrasi - Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Produk26 April 2024, 13:21 WIB

Simak Cara Mencairkan Saldo BPJS Ketenagakerjaan Peserta yang Meninggal Dunia

Saldo JHT peserta dapat diklaim oleh ahli warisnya yang sah.
Ilustrasi dari BPJS Ketenagakerjaan. | Foto: BPJS Ketenagakerjaan
Bola26 April 2024, 13:00 WIB

Persis Solo vs Persita Tangerang di Liga 1, Pendekar Cisadane Terancam Degradasi!

Persita Tangerang diambang ancaman degradasi apabila kala di laga melawan Persis Solo.
Persita Tangerang diambang ancaman degradasi apabila kala di laga melawan Persis Solo. (Sumber : X/@persisofficial/@Persitajuara).