Cisande Sukabumi Raih Lima Terbaik Desa Wisata Indonesia, Kategori Toilet Umum

Selasa 07 Desember 2021, 21:13 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Cisande Kecamatan Cicatantan Kabupaten Sukabumi Jawa Barat menjadi salah satu juara dalam kategori toilet umum dalam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021. Atas prestasi ini Desa Wisata Cisande yang sebelumnya masuk 50 besar ADWI 2021 mendapatkan hadiah uang sebesar Rp 10 Juta Rupiah dari Kementerian Pariwisata Ekonomi Kreatif.

Pengumuman pemenang ADWI 2021 ini disiarkan langsung melalui akun youtube Kemenparekraf, Selasa (7/12/2021) malam. Dipandu oleh Raffi Ahmad dan Ayu Dewi, acara ini berlangsung sangat meriah.

Dari banyak kategori yang dilombakan untuk 50 desa wisata di Indonesia, Cisande terpilih sebagai 5 terbaik kategori toilet umum, di posisi ke 4 ada Desa Bonjeruk, ke 3 Desa Saung Ciburial, ke 2 Desa Liya Togo dan juara pertama Desa Serang.

photoCisande terpilih sebagai juara ke 5 desa wisata terbaik di Indonesia dalam ADWI 2021 kategori toilet umum - (dok Kemenparekraf)</span

Maman Mulyana, Ketua Pokdarwis Desa Wisata Cisande maju ke panggung ADWI 2021 untuk menerima piala dan uang pembinaan dari Kemenparekraf. Dimana juara 1 mendapatkan Rp 30 juta, juara 2 (Rp 25 juta), juara 3 (Rp 20 juta), juara 4 (Rp 15 Juta) dan juara 5 (Rp 10 juta).

"Toilet itu penting di lokasi wisata, karena kenyaman wisatawan salah satunya dari toilet umum yang bersih, wangi dan sehat," celetuk Ayu Dewi saat membawakan acara tersebut.

Menparekraf, Sandiaga Uno dalam sambutannya menyebut ada 1831 desa wisata yang ikut dalam ADWI 2021. "Diluar ekspektasi tadinya kita target 700 saja, ternyata desa-desa di Indonesia sangat antusias," ungkapnya.

Baca Juga :

Sandiaga Cek Desa Wisata Cisande Sukabumi, Ibu-ibu Berdaster Sambut Mas Menteri

Baca Juga :

Cisande Menuju 10 Terbaik ADWI 2021? Ini Kata Bupati Sukabumi Soal Desa Wisata

Baca Juga :

Cisande Sukabumi Masuk 50 Terbaik ADWI 2021, Menteri Sandiaga Soal Desa Wisata

Mewakili Presiden Jokowi, Menko Perekonomian Airlangga Sucipto memberikan apresiasi tinggi pada ADWI 2021 dan perjuangan ribuan desa wisata di Indonesia untuk menjadi pusat pertumbuhan perekonomian baru. "Masyarakat akan mendapatkan multiplayer efek dari keberadaan desa wisata di Indonesia. Tidak hanya hotel berbintang tapi juga rumah-rumah masyarakat juga menikmati keberadaan desa wisata yang tersebar. Indonesia bangkit!," jelas Airlangga.

Seperti diberitakan sebelumnya, Cisande menjadi kebanggaan untuk masyarakat Sukabumi dan Jawa Barat karena dalam ajang tahunan ini saingannya mencapai 1.831 peserta desa wisata dari 34 provinsi di seluruh Indonesia. Dipilah mencari 500, kemudian berkurang jadi 300 hingga akhirnya para kurator memilih 50 desa terbaik ADWI 2021. Dikunjungi oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno pada hari Minggu 5 September 2021.

Koleksi Video Lainnya:

Cabut Kuku Korban, Polres Sukabumi: 5 Tahun Penjara untuk Pelaku Kekerasan Anak

Bangunan Ponpes Al Barokah di Cibitung Sukabumi Terbakar

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life24 April 2024, 07:00 WIB

10 Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Disukai dan Dihargai

Ternyata Ini Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Disukai dan Dihargai. Yuk, Simak!
Ilustrasi. Banyak Teman. Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Disukai dan Dihargai. (Sumber : Pexels/DivaPlavalaguna)
Food & Travel24 April 2024, 06:00 WIB

Cuma 8 Langkah, Cara Membuat Rebusan Daun Binahong untuk Menurunkan Gula Darah

Ternyata Gampang, Cuma 8 Langkah! Begini Cara Membuat Rebusan Daun Binahong untuk Menurunkan Gula Darah
Ilustrasi. Cara Membuat Rebusan Daun Binahong untuk Menurunkan Gula Darah. Foto: Instagram/sitiakbari33024
Science24 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 24 April 2024, Siang Hari Seluruh Wilayah Berpotensi Hujan

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya 24 April 2024.
Ilustrasi - Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya 24 April 2024. (Sumber : Freepik)
Sukabumi24 April 2024, 01:20 WIB

Disdik Sukabumi Pastikan Ujian Sekolah Tingkat SD dan SMP Berjalan Lancar

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi, Eka Nandang Nugraha mengungkapkan bahwa saat ini sudah tidak ada lagi ujian nasional, sebagai penggantinya ada penilaian sumatif akhir jenjang (PSAJ)
Suasana Ujian Sekolah jenjang SD di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi | Foto : Sukabumi Update
Jawa Barat24 April 2024, 00:53 WIB

Empat Pejabat Eselon II Kabupaten Sukabumi Ikuti PKN 2024, Sekda Ade Jadi Mentor

Berikut daftar nama pejabat Eselon II Kabupaten Sukabumi yang ikuti Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Angkatan VI Tahun 2024 di BPSDM Jabar.
Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman bersama empat pejabat eselon II yang ikuti PKN 2024. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Sukabumi24 April 2024, 00:06 WIB

17 Aset TPPU Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto di Sukabumi Disita KPK

Belasan asetnya di Sukabumi disita KPK, berikut perjalanan kasus korupsi Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto. Dari tersangka gratifikasi hingga TPPU.
Mantan Kepala Bea dan Cukai Yogyakarta Eko Darmanto saat menjalani pemeriksaan di KPK terkait kasus gratifikasi, Jumat (8/12/2023). (Suara.com/Yaumal)
Entertainment23 April 2024, 22:28 WIB

Positif Konsumsi Ganja, Selebgram Chandrika Chika dan 5 Temannya Ditangkap Polisi

Selebgram Chandrika Chika ditangkap polisi bersama 5 temannya usai terbukti menyalahgunakan narkoba jenis ganja di salah satu hotel.
Sosok selebgram Chandrika Chika. (Sumber Foto: Instagram)
Sukabumi23 April 2024, 21:55 WIB

Rumah Tertimpa Tembok Bangunan Ambruk, Lansia di Nagrak Sukabumi Terpaksa Mengungsi

Dua rumah warga yang salah satu penghuninya merupakan lansia di Nagrak Sukabumi alami kerusakan usai terdampak longsor saat hujan deras.
Kondisi rumah lansia di Nagrak Sukabumi yang alami kerusakan usai tertimpa tembok bangunan rumah warga lainnya yang ambruk karena longsor. (Sumber : P2BK Nagrak)
Sehat23 April 2024, 21:00 WIB

Lawan Asam Urat dengan 8 Obat Alami Ini, Solusi Sehat Kurangi Frekuensi Serangannya

Mengobati asam urat dengan bahan alami dapat membantu mengurangi gejala dan mencegah serangan yang lebih parah.
Ilustrasi Kunyit - 
Mengobati asam urat dengan bahan alami dapat membantu mengurangi gejala dan mencegah serangan yang lebih parah.  (Sumber : Freepik.com/@azerbaijan_stockers)
Sukabumi23 April 2024, 20:30 WIB

Banyak PJU Mati, Jalan Depan Komplek Perkantoran Palabuhanratu Gelap Saat Malam

Ruas Jalan Sudirman di Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi kondisinya gelap di malam hari, karena lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) banyak yang tidak menyala alias mati.
Kondisi lampu PJU di ruas jalan Sudirman, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, banyak yang tidak menyala | Foto : Ilyas Supendi