SUKABUMIUPDATE.com - Sungai Cibojong yang melintas wilayah Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, menjadi habitat bagi ikan Genggehek. Bagi masyarakat Pajampangan ikan jenis ini kerap diolah menjadi masakan pesmol.
Tidak semua sungai dapat dijadikan tempat bagi ikan jenis genggehek untuk berkembang biak. Karena habitatnya yang terbilang langka, menjadikan genggehek disebut-sebut sebagai ikan ciri khas Jampangtengah.
Bukan karena keberadaannya yang langka, ikan genggehek ini cukup populer di kalangan masyarakat Pajampangan, sebutan bagi wilayah Selatan Sukabumi, karena memiliki cita rasa yang enak.
Tak heran jika setiap musim hujan seperti saat ini, tidak sedikit masyarakat yang turun ke sungai untuk berburu ikan genggehek dengan cara memancing.
"Saat musim hujan tiba, ikan - ikan bermunculan, seperti ikan Hampal, Sengal dan Genggehek," kata Nia Rahmawati, seorang warga Kampung Bojonglopang, Desa Jampangtengah kepada Sukabumiupdate.com, Minggu (7/11/2021).
Menurut Nia, ikan genggehek tidak seperti jenis ikan yang biasa jual di pasaran. Untuk bisa menikmati genggehek, masyarakat harus memanciongnya terlebih dahulu.
"Sengaja pergi ke sungai untuk memancing ikan genggehek, jika hasil tangkapannya sedikit cukup untuk konsumsi sendiri saja. Tapi jika banyak, sebagian bisa dijual ke warga sekitar," ungkapnya.
Nia mengatakan ikan genggehek ini paling enak rasanya jika dijadikan masak olahan seperti di pepes atau bisa juga cukup di goreng kering atau crispy. "Namun akan lebih enak rasanya jika ikan genggehek diolah menjadi pesmol," ujar Nia.
Baca Juga :
Berikut cara membuat masakan pesmol ikan genggehek ala masyarakat Pajampangan Sukabumi.
Pertama siapkan terlebih dahulu bahan-bahan atau bumbu seperti jeruk nipis, bawang merah dan bawang putih, kemiri, merica, kunyit, jahe, cabe merah, salam, serai, bawang daun, cabe rawit dan cabe merah.
Seluruh bumbu dapur tersebut di sangrai menjadi satu dan diberi penyedap rasa. Setelah itu bumbu diuleg sampai halus seperti umumnya membuat sambal.
Setelah itu bumbu yang telah diulek digoreng sampai wangi dan masukan daun salam, serai, santan dan wortel. Barulah masukan ikan, mentimun,bawang daun yang sudah diiris.
"Proses memasaknya sangat simple dan hanya memakan waktu paling sekitar 15 menit. Lebih disarankan lagi pesmol ikan gengghek itu dimakan dengan nasi merah atau nasi liwet, maka cita rasanya akan lebih nikmat," bebernya.