Belum Boleh Nongkrong, Kangen Bandros Ikon Kuliner Malam Sukabumi? Pesan Saja

Sabtu 24 Juli 2021, 18:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Bandros menjadi salah satu sajian kuliner malam di Sukabumi Jawa Barat. Masa PPKL level 4 ini tentu kegiatan nongkrong di tempat kuliner dilarang, namun yang kangen masih bisa pesan untuk kemudian take away atau via online biar diantar sama kang ojol

Bandros adalah satu menu tradisi yang penyajiannya semakin dibuat modern mengikuti zaman, namun tidak membuang cita rasa tradisi yang melekat pada rasanya. Di Sukabumi, kuliner bandros lekat dengan penyajian malam hari. 

Rasa bandros memiliki beberapa varian, ada yang manis dan asin. Seiring dengan perjalanannya, bandros kini semakin beragam rasa dan juga penyajian. Dari original hingga rasa kekinian seperti coklat nutella, green tea bahkan kornet. 

Terbuat dari tepung beras, bandros bisa menjadi alternatif kuliner yang mengenyangkan bagi anda yang tengah berdiet karbohidrat. Untuk membuat bandros, Anda juga tidak perlu melakukan effort yang melelahkan, karena bikin bandros terbilang mudah, hanya perlu menyiapkan bahan selain tepung beras. 

Baca Juga :

Bahan lain yang harus Anda siapkan adalah santan, daun pandan, garam, kelapa parut kasar, telur yang dikocok, air dan gula pasir (untuk rasa original manis). Kemudian siapkan topping sesuai selera untuk menambah selera pada saat Anda mengkonsumsinya. 

Nah ada tiga tempat kuliner bandros di Kota Sukabumi yang bisa menjadi pilihan saat kangen dengan kuliner malam. Ada Bandros Atta, Bandros Soedirman dan bandros Mang Dede. 

Bandros Atta 

Bandros Atta berlokasi di Jalan Gudang No. 4. Persisnya, sekitar 15 meter saja dari perempatan lampu merah. Karena itu banyak juga yang menyebutnya Bandros Gudang.

Di sini di tawarkan beragam menu Bandros, seperti rasa original, coklat, keju, atau coklat keju. Harga Bandros pun cukup terjangkau, hanya berkisar antara Rp10.000 – Rp18.000 saja. Selain itu ada menu pelengkap lainnya, seperti telur ayam kampung setengah matang, kopi, teh, STMJ, dan air jeruk.

Bandros Soedirman 

Bandros Soedirman bertempat di Jl. Jend. Sudirman No.106, Gunungparang, Kecamatan. Cikole, Kota Sukabumi, Jawa Barat 43132. Tepat berhadapan dengan pertigaan jalan menuju Alun-alun. 

Bandros Soedirman buka setiap hari pukul lima sore, menariknya Bandros Soedirman memberikan menu istimewa yaitu bandros coklat lumer. 

Bandros Mang Dede

Bandros Mang Dede berada di Cibeureum Barokah, Bandros Mang Dede telah berdiri sejak tahun 1963 di Sukabumi, Jawa Barat. 

Bandros Mang Dede terkenal akan rasa original yang khas, tambahan parutan kelapa yang melimpah sehingga memberikan rasa gurih khas yang berbeda.

Dari ketiga ini, anda bisa memesan kuliner malam tersebut melalui aplikasi layanan antar yang telah terdaftar di merchant atau manual. Bandros Sudirman bisa dipesan online melalui aplikasi dengan search nama Bandros Sudirman, atau dengan memesan manual via telepon 0266222423. 

Sementara Bandros Atta dan Bandros Mang Dede tutup sementara, dan akan dibuka lagi sesuai arahan PPKM level 4 yang akan dievaluasi pada 25 Juli 2021 mendatang.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Produk23 Februari 2025, 09:26 WIB

Harga Sejumlah Bahan Pokok di Pasar Cicurug Sukabumi Naik Jelang Ramadan 2025

Kepala UPTD Pasar Semi Modern Cicurug, Eman Sulaeman, menyatakan bahwa secara umum harga bahan pokok masih tergolong stabil meskipun ada beberapa kenaikan.
Harga sejumlah bahan pokok penting di Pasar Semi Modern Cicurug, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, mengalami kenaikan menjelang bulan Ramadan. (Sumber : SU/Ibnu)
Arena23 Februari 2025, 09:11 WIB

2 Pesilat Cilik Asal Purabaya Sukabumi Raih Prestasi di Kejuaraan Wilayah 3 Championship 2025

Kepala SDN 2 Purabaya, Rusli Fahmi, mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian kedua siswanya tersebut.
Dua pesilat cilik asal Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi raih medali di Kejuaraan Pencak Silat Wilayah 3 Championship 2025 (Sumber Foto: Istimewa)
Sehat23 Februari 2025, 09:00 WIB

Saraf Kejepit: Penyebab, Gejala dan 5 Ramuan Herbal untuk Mengobatinya

Saraf kejepit, adalah kondisi yang terjadi ketika bantalan antar tulang belakang (cakram intervertebralis) mengalami kerusakan atau bergeser, sehingga menekan saraf di sekitarnya
Ilustrasi - Penyebab, Gejala, dan Pengobatan saraf Kejepit dengan Ramuan Herbal. (Sumber : Freepik.com).
Food & Travel23 Februari 2025, 08:00 WIB

Resep Sponge Cake, Kue Ringan yang Empuk Ini Bahannya Simpel!

Kue Sponge sering digunakan sebagai dasar untuk berbagai jenis kue lain, seperti kue ulang tahun, kue lapis, atau trifle, karena mudah menyerap sirup dan lapisan rasa lainnya.
Ilustrasi. Resep Sponge Cake, Kue Ringan yang Empuk yang Bahannya Simpel. (Sumber : Freepik/@azerbaijan_stockers)
Sukabumi23 Februari 2025, 06:21 WIB

Kabar Duka, Ketua DPC PPP Kabupaten Sukabumi Dedi Damhudi Meninggal Dunia

Dedi Damhudi, Ketua DPC PPP Kabupaten Sukabumi meninggal dunia di salah satu rumah sakit di Bandung.
Ketua DPC PPP Kabupaten Sukabumi Dedi Damhudi meninggal dunia. (Sumber Foto: Istimewa)
Science23 Februari 2025, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 23 Februari 2025, Potensi Turun Hujan di Siang Hari

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca berawan hingga hujan pada 23 Februari 2025.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca berawan hingga hujan pada 23 Februari 2025. (Sumber : Pixabay.com/@holgerheinze0)
Kecantikan22 Februari 2025, 22:34 WIB

5 Cara Ampuh Memperbaiki Kulit Berminyak yang Dehidrasi, Bisa di Coba di Rumah

Kulit berminyak yang mengalami dehidrasi mungkin disebabkan oleh kurangnya asupan air atau penggunaan produk perawatan kulit yang tidak tepat.
Ilustrasi cara memperbaiki kulit berminyak yang dehidrasi (Sumber: Freepik/@stockking)
Sukabumi22 Februari 2025, 22:32 WIB

Setelah Autopsi, Samson Sang Preman Simpenan Sukabumi Dimakamkan di TPU Pasir Pogor

Kematian Samson masih menyisakan tanda tanya besar bagi keluarga.
Jenazah Suherlan alias Samson (33 tahun) saat akan dimakamkan di TPU Pasir Pogor, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (22/2/2025). | Foto: SU/Ilyas Supendi
Kecantikan22 Februari 2025, 22:25 WIB

Kulit Berminyak dan Dehidrasi: Ini 5 Penyebab dan Cara Mengatasinya

Dengan perawatan yang tepat, kulit berminyak yang dehidrasi dapat dikembalikan keseimbangannya. Ingat, hidrasi adalah kunci untuk kulit yang sehat dan bercahaya.
Ilustrasi kulit berminyak dan dehidrasi (Sumber:  Freepik/@KamranAydinov)
Nasional22 Februari 2025, 21:54 WIB

Diduga Dipecat Jadi Guru Pasca Kritik Polisi, Mendikdasmen Diminta Segera Bela Citra Sukatani

Guru merupakan warga negara yang dijamin hak-haknya.
Personel band punk Sukatani. | Foto: X/barengwarga