Masuk Zona Hijau, Sejumlah Titik di Kabupaten Sukabumi akan Dijaga Cegah Mudik

Sabtu 24 April 2021, 10:40 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Sukabumi akan melakukan penyekatan di sejumlah titik bagi warga yang melakukan perjalanan mudik. Kebijakan ini dilakukan menyusul status zona hijau yang saat ini diperoleh Kabupaten Sukabumi.

Ketentuan tersebut termuat dalam Maklumat Bupati Sukabumi Marwan Hamami selaku Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 yang diunggah Pelaksana Tugas Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Kabupaten Sukabumi Anita Mulyani di akun Facebook miliknya.

Dalam maklumat itu disebutkan Kabupaten Sukabumi menjadi satu-satunya kabupaten zona hijau di Jawa Barat. Sehingga demi mempertahankan status tersebut dan mencegah masuknya penyebaran Virus Corona, ditetapkan beberapa kebijakan.

Selain penyekatan di sejumlah titik, kebijakan lainnya adalah melarang aparatur sipil negara atau ASN melakukan perjalanan ke luar kota menggunakan kendaraan dinas dan tetap diimbau melaksanakan ibadah Idul Fitri 1442 Hijriah bersama keluarga inti di lingkungan rumah. Kemudian seluruh kepala dinas agar melaksanakan salat Idul Fitri secara terpusat di ibu kota Palabuhanratu.

BPBD Kabupaten Sukabumi berkoordinasi dengan Kepolisian Negara Republik Indonesia atau Polri dan Tentara Nasional Indonesia atau TNI setempat, termasuk camat, Satuan Polisi Pamong Praja atau Satpol PP tingkat kecamatan, dan Dinas Perhubungan, menjaga perbatasan untuk menutup akses masuk dan memutar balik kendaraan yang akan melakukan perjalanan mudik (kecuali dengan alasan jelas dan membawa hasil lab/swab termasuk bukti telah divaksin, maka kendaraan dilakukan penyemprotan disinfektan dan boleh melanjutkan ke tempat tujuan).

"Perbatasan Benda Cicurug, Sukalarang, dan Cisolok. Untuk lebih jelasnya nanti ada rilis dari Polres (Kepolisian Resor Sukabumi)," kata Anita kepada sukabumiupdate.com, Sabtu, 24 April 2021. Informasi lebih lengkap soal penyekatan tersebut akan disampaikan Kepolisian Resor Sukabumi.

Baca Juga :

Aturan Baru Larangan Mudik: Pengetatan Mulai 22 April-24 Mei, Ini Syarat Bepergian

Kebijakan lainnya Satpol PP ditugaskan menetapkan starategi dan langkah antisipatif serta berkoordinasi dengan Polri dan TNI untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat dalam mencegah penyebaran Virus Corona di Hari Raya Idul Fitri dan setelahnya.

Selanjutnya setiap camat diimbau melaksanakan salat Idul Fitri di wilayah tugasnya dan menugaskan anggota Satpol PP untuk berkoordinasi dengan Polri dan TNI setempat untuk menjaga wilayahnya dari penyebaran Virus Corona dan melaporkan hasil dari kegiatannya.

Petugas kesehatan di pusat kesehatan masyarakat atau puskesmas menetapkan jadwal piket hari raya dan tetap memantau serta bersiap jika ada panggilan tugas dadakan.

Para kepala desa ditugaskan mengerahkan petugas perlindungan masyarakat atau linmas dan Ketua Rukun Tetangga dan Rukun Warga untuk menyosialisasikan protokol kesehatan sebelum melakukan salat Idul Fitri dan membantu mencegah penyebaran Virus Corona di setiap lingkungannya masing-masing.

Terakhir, masyarakat diharap segera melaporakan kejadian atau menghubungi petugas terdekat di wilayah masing-masing dan jika diperlukan bisa menghubungi Pusat Informasi dan Koordinasi Satuan Tugas Penanganan Covid -19 melalui nomor telepon 081385324631.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi18 Januari 2025, 17:07 WIB

Longsor Gerus Rumpun Bambu, Satu Rumah Warga Di Benda Sukabumi Terdampak

Longsor terjadi di Kampung Bangkongreang RT 1/4, Desa Benda, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (18/1/2025) sekitar pukul 05.00 WIB
Longsor timpa teras rumah warga di Benda Cicurug Sukabumi | Foto : P2BK Cicurug
Musik18 Januari 2025, 17:00 WIB

Lirik Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ - Icha Yolanda dan Om Nirwana

Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral.
Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral. (Sumber : Screenshot YouTube/ iYon Nirwana).
Bola18 Januari 2025, 16:00 WIB

Prediksi Madura United vs Barito Putera: Duel Dua Tim Papan Bawah!

Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini.
Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini. (Sumber : Instagram).
Sukabumi18 Januari 2025, 15:45 WIB

Buruh dan Pelajar Collab Edarkan Hexymer-Tramadol di Sukabumi, Ditangkap saat Transaksi

Barang bukti yang disita adalah empat paket hexymer dan lima setrip tramadol.
Kedua terduga pelaku kasus obat keras terbatas yang ditangkap di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Polsek Sagaranten
Sukabumi18 Januari 2025, 15:23 WIB

Lindas Material Longsor, Truk Terguling di Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Longsor ini sempat menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua.
Truk terguling di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cisarakan, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)
Sukabumi18 Januari 2025, 14:58 WIB

Pengendara Terjebak Berjam-jam, Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi Buka Tutup Pasca Longsor

Saat ini jalan sudah dibuka, tetapi dengan sistem buka tutup.
Antrean kendaraan di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Dokumen Pengendara
Sukabumi18 Januari 2025, 14:13 WIB

Pulihkan Ekosistem Pasca Bencana, Penanaman Pohon di DAS Sungai Cikaso Sukabumi

Kegiatan ini untuk mencegah bencana serupa di masa depan.
Penanaman pohon di DAS Cikaso, Desa Cibadak dan Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Dokumentasi Panitia
Food & Travel18 Januari 2025, 14:00 WIB

Menikmati Deburan Ombak di Pantai Karang Tawulan, Wisata Eksotis Mirip Tanah Lot di Tasikmalaya

Tersembunyi di wilayah selatan kabupaten, pantai Karang Tawulan menawarkan keindahan alam yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota.
Pantai Karang Tawulan adalah sebuah destinasi wisata pantai yang menarik di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. (Sumber : Instagram/@riskardr/@dadanwardana99).
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).