Kisah Mang Acung, Duda Asal Jampang Kulon Sukabumi Rawat Dua Anak Gadis

Sabtu 10 April 2021, 08:46 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Suryaman Supardi (55 tahun) atau karib disapa Mang Acung tinggal bersama dua orang anak gadisnya di sebuah rumah panggung di Kampung Pasirpogor RT 12/04 Jampang Kulon, Kabupaten Sukabumi.

Mang Acung sudah lama jadi duda. Ia tinggal di rumah panggung ukuran 8x5 meter bersama anak perempuannya yang berusia 17 tahun dan 12 tahun. Anak sulung tak tamat SMP dan anak bungsu masih kelas 5 SD.

Rumah tempat tinggal Mang Acung cukup memprihatinkan, hanya berdinding bilik bambu dan atap yang sudah lapuk. "Istri meninggal saat anak bungsu usia 6 bulan, dan kakaknya naik kelas 3 SD," kata Mang Acung saat diwawancarai sukabumiupdate.com, Jumat, 9 April 2021.

Baca Juga :

Febrian, Pelajar SD di Sukabumi yang Dagang Keripik di Jalanan Selama Pandemi

Mang Acung mengaku sudah hampir 13 tahun ia merawat kedua anak gadisnya itu. Meski anak sulung sempat dirawat oleh neneknya yang tinggal di Ciemas selama tiga tahun. Anak sulungnya kembali tatkala sang nenek sudah meninggal.

"Kakaknya tidak sampai tamat SMP. Selain kurang modal, juga mengalami penurunan daya ingat, karena dulu saat ibunya masih ada mengalami luka kecelakaan di bagian kepala. Sekarang sudah belajar menghitung, membaca dan menulism diajarkan ibu-ibu dari UPTD KB Jampang Kulon," ucapnya. 

Ia menuturkan, anak bungsunya ini sering ia bawa ketika pergi bekerja, baik saat ia jadi kuli bangunan maupun kuli serabutan lainnya. Namun semakin bertambah usia, Acung sudah mulai berhenti untuk kerja keluar. Ia lebih fokus mengurus rumah dan merawat anak.

photoSuryaman Supardi (55 tahun) alias Mang Acung tinggal bersama dua orang anak gadisnya di sebuah rumah panggung di Kampung Pasirpogor RT 12/04 Jampang Kulon, Kabupaten Sukabumi. - (SU/Ragil Gilang)</span

Sementara untuk memenuhi kebutuhan hidup, ia sesekali bekerja serabutan, hingga jadi tukang pijat, itu pun kalau ada yang menyuruh. Selain itu, Acung juga memelihara kambing sudah hampir empat tahun.

"Alhamdulillah, dengan segala usaha dan ikhtiar kami masih bisa bertahan hidup. Dari pemerintah juga ada bantuan PKH, dan empat tahun yang lalu ada bantuan lewat kelurahan berupa uang Rp 3 juta untuk rehab rumah. Ya, seperti inilah kondisi rumah, tiap hari diperbaiki karena memang kayu atapnya dan genting sudah lapuk," lirihnya. 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi29 Maret 2024, 04:06 WIB

Buka Jalur Darurat di Dekat Jalan Amblas, Warga Simpenan Sukabumi Patungan Sewa Lahan

Warga Desa Mekarasih Simpenan Sukabumi patungan menyewa lahan agar bisa memakai dan membuka jalan darurat di dekat jalan yang amblas.
Jalan alternatif penghubung Kecamatan Warungkiara dan Kecamatan Simpenan Kabupaten Sukabumi amblas pada Jumat (15/3/2024) (Sumber : SU/Ilyas)
Life29 Maret 2024, 04:00 WIB

9 Manfaat Rutin Bangun Pagi untuk Kesehatan, Bantu Jaga Kondisi Mental

Meskipun tidak semua orang harus bangun pagi untuk merasakan manfaat kesehatan ini. Akan tetapi, bagi banyak orang, bangun pagi secara konsisten dapat menjadi langkah penting dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan mereka secara keseluruhan.
Ilustrasi. Bangun Tidur. Manfaat Rutin Bangun Pagi untuk Kesehatan, Bantu Jaga Kondisi Mental. Sumber: Freepik/freepik
Sukabumi29 Maret 2024, 03:21 WIB

Terekam CCTV, Dua Pria Beraksi Pecah Kaca Mobil Lalu Gondol Tas Sekolah di Brawijaya Sukabumi

Waspada, korban pecah kaca mobil yang terekam CCTV ini mengaku sudah kedua kalinya mengalami kejadian serupa di Brawijaya Sukabumi.
Tangkapan layar video CCTV dua pria beraksi pecah kaca mobil di Jalan Brawijaya Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Food & Travel29 Maret 2024, 03:00 WIB

Resep Kue Nastar Keju 6 Kuning Telur Khas Lebaran Idul Fitri

Yuk Recook Resep Kue Nastar Keju 6 Kuning Telur Khas Lebaran Idul Fitri!
Ilustrasi. Resep Kue Nastar Keju 6 Kuning Telur Khas Lebaran Idul Fitri. Sumber Foto : Instagram/@sukabikinkue
Life29 Maret 2024, 00:57 WIB

Jangan Salah Kaprah, Ini 6 Etika Makan di Depan Calon Mertua Agar Tidak Canggung

Saat makan dengan calon mertua, etika makan yang benar sangat penting untuk diperhatikan dan dapat memengaruhi kesan pertama yang Anda buat pada mereka.
Ilustrasi makan makan bersama calon mertua. (Sumber : Pixabay)
Life29 Maret 2024, 00:51 WIB

6 Cara Ampuh Hilangkan Kecoak di Rumah Dalam Sekejap

Pengendalian kecoak di dalam rumah merupakan salah satu langkah penting dalam menjaga kebersihan dan kesehatan rumah tangga.
Ilustrasi kecoak. (Sumber : Pixabay)
Life28 Maret 2024, 23:54 WIB

7 Skill yang Wajib Dimiliki oleh Mahasiswa, Harus Bisa Beradaptasi

Sebagai seorang mahasiswa, terdapat banyak tuntutan dan tantangan dalam menghadapi dunia akademik dan persiapan untuk karir masa depan.
Ilustrasi mahasiswa. (Sumber : Pixabay)
Produk28 Maret 2024, 23:16 WIB

Pekan Ketiga Ramadan, Beras dan Cabai-cabaian Turun Harga di Pasar Parungkuda Sukabumi

Harga komoditas pangan di Pasar Parungkuda Sukabumi seperti beras dan cabai-cabaian kompak alami penurunan di pekan ketiga ramadan.
Ilustrasi Cabai. (Sumber : SU/Ibnu)
Life28 Maret 2024, 22:58 WIB

Jangan Diberi Racun, Ternyata Ini 6 Cara Ampuh Usir Tikus di Rumah

Tikus adalah salah satu hama yang sering menjadi masalah bagi banyak orang karena dapat merusak makanan, kabel listrik, dan bahkan kesehatan kita.
Ilustrasi. Hewan tikus yang sering dianggap hama di rumah. (Sumber : Pixabay)
Keuangan28 Maret 2024, 22:41 WIB

KPPN Sukabumi Telah Realisasikan Seratus Persen Pembayaran THR 2024

Jelang Hari Raya Idul Fitri, KPPN Sukabumi telah merealisasikan pembayaran THR untuk 7.917 penerima di 67 satuan.
Kepala KPPN Sukabumi, Abdul Lutfi. (Sumber : Istimewa)