Kota Sukabumi Ingin Sekolah Tatap Muka, Kejar Vaksinasi Pendidik 100 Persen

Jumat 09 April 2021, 19:40 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Wali Kota Achmad Fahmi menyebut vaksinasi Covid-19 untuk pendidik dan tenaga kependidikan di Kota Sukabumi akan mendapat prioritas sebagai persiapan pelaksanaan sekolah tatap muka.

Hal tersebut disampaikan Achmad Fahmi dalam pertemuan dengan Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Kota Sukabumi di Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sukabumi, Jumat, 9 April 2021.

Hadir dalam pertemuan Kepala KCD Willayah V Jawa Barat Nonong Winarni, Plt Kadisdik Kota Sukabumi Cecep Mansur dan Kadinkes Rita Fitrianingsih.

"Sesuai arahan gubernur dan SKB 4 menteri, perlu adanya percepatan penanganan Covid-19 khususnya vaksinasi fokus pada pendidik dan tenaga kependidikan (PTK) di sekolah," ujar Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi.

Baca Juga :

Dalam kesempatan tersebut disampaikan evaluasi terkait jumlah guru yang mendapatkan vaksinasi baik guru PAUD, SD, SMP, dan SMA sederajat.

"Butuh dukungan pengurus MKKS untuk pendataan lebih detail berapa orang guru yang belum divaksin, pegawai TU hingga penjaga sekolah dan kebersihan," ujar Fahmi.

Fahmi berharap setiap sekolah menyampaikan data sebaik-baiknya dengan cepat. Data ini ditargetkan selesai dalam sepekan dan akan ditindaklanjuti proses vaksinasi di bulan Ramadan. Apalagi, kata Fahmi, sesuai fatwa MUI vaksinasi tidak membatalkan puasa.

"Sesuai SKB 4 menteri di tahun ajaran baru paling lambat bisa proses tatap muka. Kalau proses vaksinasi selesai, sekolah siap dengan infrastruktur dan suprastruktur yang berhubungan protokol kesehatan," lanjut Fahmi.

photoWali Kota Achmad Fahmi menyebut vaksinasi Covid-19 untuk pendidik dan tenaga kependidikan di Kota Sukabumi akan mendapat prioritas sebagai persiapan sekolah tatap muka. - (Istimewa/Humas Kota Sukabumi)</span

Masih kata Fahmi, sebelum ajaran baru sekolah tatap muka bisa terlaksana jika semua PTK tervaksinasi dan tersedia sarana protokol tersedia serta ada izin dari orangtua siswa untuk tatap muka. Sebab dalam SKB 4 menteri ada dua cara belajar, yakni tatap muka dan daring. Di mana daring bagi orang tua yang belum mengizinkan anaknya tatap muka.

"Vaksinasi ini bukti komitmen pemda dalam kerangka percepatan proses pembelajaran tatap muka di tahun ajaran baru," pungkas Fahmi.

Sementara saat diwawancarai, Kepala Dinas Kesehatan Kota Sukabumi, Rita Fitrianingsih menjelaskan, berdasarkan pendataan terakhir ada 4.600 dari 5.500 penerima vaksin atas nama guru yang telah disuntik.

"Dari mulai program vaksinasi perdana dari Januari sampai dengan sekarang itu ada sekitar 5.500 orang yang didaftarkan dengan status guru-dosen dari tingkat PAUD sampai perguruan tinggi," kata Rita saat dihubungi sukabumiupdate.com, Jumat malam.

Namun setelah ada SKB 4 menteri, ada perubahan nomenklatur menjadi sasaran vaksinasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK). Sehingga harus ada pendataan ulang sasaran vaksinasi PTK, di mana cakupannya mulai dari guru, staf TU, hingga tenaga kependidikan lainnya.

"Rencana vaksinasi (Sinovac) dosis pertama akan dilakukan satu minggu setelah puasa, sekitar tanggal 19 April 2021. Rentang waktunya dari dosis pertama ke dosis kedua jadi 28 hari, bukan 14 hari. Jadi dosis kedua akan dilakukan setelah Idul Fitri," tandas Rita.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:50 WIB

Profil Teddy Lesmana, Panelis di Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Teddy Lesmana yang saat ini terpilih jadi panelis di debat Pilbup 2024 adalah sosok yang menginspirasi karena dedikasinya dalam dunia pendidikan dan hukum.
Teddy Lesmana saat ini berprofesi sebagai Dekan Fakultas Hukum, Bisnis dan Pendidikan di Nusa Putra University Sukabumi. (Sumber : Instagram/@teddyzeeous).
DPRD Kab. Sukabumi22 November 2024, 13:34 WIB

Apresiasi Kunjungan KPK, Ketua DPRD Sukabumi: Perkuat Komitmen Bersama Perangi Korupsi

Menurut Budi, kegiatan ini merupakan program rutin tahunan yang dilakukan oleh KPK untuk memberikan pendidikan antikorupsi kepada pemerintah daerah.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi22 November 2024, 13:30 WIB

KPK Beri Penyuluhan Pencegahan Korupsi untuk Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi

Adapun penyuluhan yang diberikan yang pertama terkait pendidikan anti korupsi, kedua pencegahan dan ketiga penindakan.
Kepala Satuan Tugas Wilayah II Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Arif Nurcahyo saat memberikan penyuluhan kepada 60 anggota DPRD Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:11 WIB

Dipandu Yasmin dan Agung, Daftar Panelis Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Debat antara paslon 01, Iyos - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas akan berlangsung Jumat (22/11/2024) di Hotel Sutan Raja Bandung, mulai pukul 14.00 WIB.
Presenter INews TV Yasmin Athania akan memandu (hots) debat publik II Pilkada Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/11/2024) (Sumber: akun medsos Yasmin Athania)
Food & Travel22 November 2024, 13:00 WIB

Kebun Teh Cipasung, HTMnya Rp10.000 Spot Menarik untuk Healing di Majalengka

Biaya masuk ke Kebun Teh Cipasung cukup terjangkau, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk menikmati keindahan alam ini.
Dengan semua kelebihan yang dimiliki, Kebun Teh Cipasung memang layak untuk dijadikan tujuan wisata Anda. (Sumber : Screenshot YouTube/@Apri Subroto).
Bola22 November 2024, 12:00 WIB

Prediksi Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11.
Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11. (Sumber : X/@persebayaupdate/@Persija_Jkt).
Sukabumi22 November 2024, 11:58 WIB

Diduga Pecah Ban, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang di Parungkuda Sukabumi

Berikut kronologi sementara kecelakaan tunggal truk muatan pasir masuk jurang di Parungkuda Sukabumi.
Kondisi truk muatan pasir yang masuk jurang di pinggir jalan raya di Parungkuda Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)