CPUGGp Masuk RPJMN, Dalam FGD Menparekraf Sebut akan Garap Ini di Selatan Sukabumi

Selasa 06 April 2021, 09:45 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri menjabarkan berbagai potensi wisata di wilayah Ciletuh Palabuhanratu Unesco Global Geopark (CPUGGp) atau dikenal dengan nama Geopark Ciletuh Palabuhanratu ke Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, Senin (5/4/2021). 

Hal itu disampaikan dalam Focus Group Discussion (FGD) yang diinisiasi Pemkab Sukabumi bersama Rumah Sandiuno Indonesia (RSI) dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif secara daring. 

Baca Juga :

Menteri Sandiaga Uno Siapkan CPUGGp di Sukabumi jadi Destinasi Wisata Dunia

Iyos mengatakan, terdapat 64 potensi unggulan yang tersebar di delapan Kecamatan di wilayah Geopark Ciletuh Palabuhanratu. Hal itu mulai dari pantai, air terjun, hingga kebudayaannya. "Pantai ada banyak, air terjun saja ada sekitar 13 tempat. Ditambah ada beberapa kampung adat," kata Iyos.

Menurut Iyos, perlu kerjasama semua pihak dalam mengembangkan kawasan Geopark Ciletuh Palabuhanratu. Terutama dari segi promosinya kepada para wisatawan. Baik wisatawan domestik ataupun asing.

photoFocus Group Discussion (FGD) yang diinisiasi Pemkab Sukabumi bersama Rumah Sandiuno Indonesia (RSI) dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif secara daring. (Istimewa/Diskominfosan Kabupaten Sukabumi)

"Pemkab Sukabumi sendiri sering mengadakan berbagai kegiatan di kawasan CPUGGp untuk menarik wisatawan. Ada hari nelayan, seren taun, dan geopark run yang hampir setiap tahun dilaksanakan," ungkapnya.

Kegiatan tahunan tersebut, menurut Iyos bisa dibantu oleh pemerintah provinsi ataupun pusat dalam hal promosi. Sehingga, wisatawan yang hadir bisa semakin meningkat setiap tahunnya. "Kami berharap, dorongan dari semua pihak. Termasuk pemerintah provinsi dan pusat. Sehingga pengembangan CPUGGp menjadi destinasi wisata yang mendunia bisa terwujud," harapnya.

Menanggapi hal itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, pemerintah pusat akan membantu badan pengelola dan Pemda dalam memperbaiki tata kelola kawasan Geopark Ciletuh Palabuhanratu. Sehingga bisa menjadi destinasi wisata yang berdaya saing di kancah nasional maupun internasional.

"Kami hadir untuk mendorong dan mensinergikan para stakeholder di sekitar kawasan geopark mulai dari badan pengelola, pemerintah daerah serta seluruh pemangku kepentingan untuk menentukan langkah konkret agar tujuan ke depan tepat sasaran," terangnya.

Sandiaga menuturkan Geopark Ciletuh Palabuhanratu tidak sekadar memiliki daya tarik wisata. Namun Geopark Ciletuh Palabuhanratu yang berada di selatan Kabupaten Sukabumi ini, memiliki nilai-nilai edukasi yang menarik bagi wisatawan. 

"Geopark Ciletuh selain memiliki nilai edukasi mengenai kelestarian lingkungan, juga memiliki kekayaan geologis yang harus dijaga bersama. Namun tetap menjadi daya tarik wisata," katanya.

Selain itu, kawasan Geopark Ciletuh Palabuhanratu masuk ke dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024. Sehingga, pengembangannya menjadi prioritas dan perlu dukungan dari banyak pihak. 

"Jadi perlu adanya pembahasan mengenai peran kolaborasi dari semua unsur. Sehingga kita bersinergi untuk saling mendukung bagi kepentingan tata kelola. Apapun yang kita lakukan, harus berdasarkan kesepakatan bersama.Kemenparekraf hadir untuk mendukung upaya-upaya tersebut," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Life19 Januari 2025, 13:00 WIB

Perjuangan Pengibaran Pataka Siliwangi, Sejarah Tugu Peringatan di Ciamis Jawa Barat

Tugu setinggi sekitar 9 meter itu bertuliskan Tugu Peringatan EX KMD II Siliwangi tahun 1948 dan 1949.
Perjuangan Pengibaran Pataka Siliwangi, Sejarah Tugu Peringatan di Ciamis Jawa Barat. Foto: IG/@history_galuh/@rubah_cisadap
Nasional19 Januari 2025, 12:32 WIB

Perketat Prosedur Kesehatan Makan Bergizi Gratis! Pelajar SD di Sukoharjo Keracunan

Hal ini diungkap Sekretaris Jenderal Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) Heru Purnomo, pasca kasus keracunan yang menimpa puluhan pelajar SDN Dukuh 03 di Sukoharjo Jawa Tengah pada Kamis, 16 Januari 2025.
Ilustrasi. MBG dengan susu. (su/turangga anom)
Bola19 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi Persik Kediri vs PSS Sleman di BRI Liga 1: H2H dan Susunan Pemain

Laga Persik Kediri vs PSS Sleman akan berlangsung di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Minggu, 19 Januari 2025 mulai pukul 15.30 WIB.
Prediksi Persik Kediri Vs PSS Sleman di BRI Liga 1: H2H dan Susunan Pemain. Foto: Vidio
Sukabumi19 Januari 2025, 11:31 WIB

Bikin Parno: Simpang Cikondang Kota Sukabumi Jadi Arena Perang Geng Gong, Sempat Ada Suara Ledakan!

Dua kelompok yang berperang dengan berbagai senjata tajam ini saling berhadapan, saling sabet dan kejar. Belum diketahui apakah ada yang terluka dari perang antar geng tersebut.
Perang sajam antar geng di simpang cikodang kota sukabumi, Minggu subuh (Sumber: dok warga)
Sehat19 Januari 2025, 11:00 WIB

MCU Calon ASN: Ini 7 Tips Sebelum Tes Medical Check Up CPNS/PPPK

MCU Calon ASN: Pastikan tidur cukup sekitar 7-8 jam setiap malam sebelum Tes Medical Check Up.
Ilustrasi. X Ray. MCU Calon ASN: Ini Tips Sebelum Tes Medical Check Up CPNS/PPPK (Sumber : Pexels/MaxMishin)
Inspirasi19 Januari 2025, 10:53 WIB

Sekolah Perempuan, DP3A Sukabumi: Pemberdayaan untuk Keluarga Berkualitas

Tahun 2024 ini, Pemerintah Pemerintah Kabupaten Sukabumi melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak atau DP3A meraih penghargaan dari Gubernur Jawa Barat untuk program sekolah perempuan.
Salah satu kegiatan perempuan desa Cicareuh Cikidang, peraih penghargaan P2WKSS dan sekolah perempuan jabar 2024 (Sumber: dok DP3A)
Bola19 Januari 2025, 10:00 WIB

Jadwal Pertandingan Bola Minggu 19 Januari 2025: BRI Liga 1 hingga Premier League

Mulai dari laga-laga Premier League, Serie A, La Liga, hingga BRI Liga 1, berikut rangkuman Jadwal Pertandingan Bola Minggu 19 Januari 2025.
Jadwal Pertandingan Bola Minggu 19 Januari 2025: BRI Liga 1 hingga Premier League. Foto: Streaming Aplikasi Vidio
Mobil19 Januari 2025, 09:12 WIB

Travel Gelap Menjamur, Operasi Penertiban Angkutan Liar di Sukabumi

mendorong masyarakat yang ingin menggunakan kendaraan pribadi sebagai sarana usaha agar melengkapinya dengan badan hukum, seperti koperasi atau bentuk legalitas lainnya
Operasi penertiban angkutan liar, travel atau taksi gelap di Kabupaten Sukabumi (Sumber: su/ibnu)
Sehat19 Januari 2025, 09:00 WIB

Cara Efektif Mengatasi Alergi, dr. Zaidul Akbar Ungkap dengan Membersihkan Usus

dr. Zaidul Akbar memberikan cara untuk mengatasi alergi dengan membersihkan usus.
dr. Zaidul Akbar memberikan cara untuk mengatasi alergi dengan membersihkan usus. (Sumber : Youtube/@dr.Zaidul Akbar Official)
Life19 Januari 2025, 08:00 WIB

7 Ciri Orang yang Suka Menghakimi Secara Halus dan Cara Menghadapinya

Berikut Sederet Ciri Orang yang Suka Menghakimi Secara Halus dan Cara Menghadapinya.
Ilustrasi. Cara Menghadapi Orang yang Suka Menghakimi Secara Halus. (Sumber : Freepik/@yanalya)