SUKABUMIUPDATE.com - Akhir pekan enaknya tentu saja menghabiskan waktu bersama keluarga dengan bersantai dan menikmati hidangan Chiffon Cake Pandan.
Memiliki tekstur yang ringan, lembut, serta berongga membuat hidangan yang satu ini sangat sayang untuk dilewatkan, keluarga pun dijamin suka bun.
Nah, langsung simak saja yuk resepnya dibawah ini seperti yang kami rangkum dari kanal YouTube chef Devina Hermawan.
Baca Juga :
Resep Lotus Biscoff Cheesecake, Gurihnya Memanjakan Lidah
Resep Chiffon Cake Pandan (1 loyang diameter 20 cm)
Bahan Jus Pandan:
- 130 ml air
- 25 gr daun suji
- 25 gr daun pandan
Bahan Adonan Chiffon:
- 6 butir kuning telur
- 65 ml minyak
- 100 ml jus pandan
- 30 ml santan (dapat diganti cream/skm)
- ½ sdt garam
- 130 gr Tepung Singkong Ladang Lima / 140 gr tepung protein sedang
- 6 gr baking powder
- 6 butir putih telur
- 100 gr gula
- ½ sdt cream of tartar / 1 sdm jus lemon
Bahan Topping:
- 300 ml whipping cream
- Perasa pandan
- Buah sesuai selera
Langkah Membuat:
- Blender daun pandan dan daun suji dengan air kemudian saring, takar 100 ml jus pandan untuk membuat adonan
- Kocok kuning telur, jus pandan, minyak, dan santan hingga rata
- Tambahkan garam, baking powder, dan Tepung Singkong Ladang Lima ke dalam adonan lalu aduk hanya sampai tercampur
- Masukkan putih telur dan cream of tartar ke dalam mangkuk kemudian kocok menggunakan mixer sambil menambahkan gula secara bertahap 3-4 bagian kemudian aduk sampai membentuk paruh burung
- Tuang ¼ adonan putih telur kedalam adonan kuning telur, aduk rata lalu campurkan sisa adonan putih telur sedikit demi sedikit menggunakan spatula dengan gerakan searah dan jangan terlalu banyak diaduk
- Tuang adonan ke dalam loyang chiffon diameter 20cm
- Panggang dengan suhu 150°C selama total 55-60 menit, pada menit ke-15 belah permukaan kue dengan menggunakan pisau kemudian panggang lagi hingga matang
- Setelah matang, angkat dari oven dan balikkan loyang lalu dinginkan selama 1 jam
- Setelah dingin lepaskan cake dari loyang
- Chiffon pandan cake siap disajikan dengan whipping cream dan aneka buah sesuai selera.
Baca Juga :
Resep Lotus Biscoff Cheesecake, Gurihnya Memanjakan Lidah