SUKABUMIUPDATE.com - Bingung dengan sarapan yang itu-itu saja? Bunda bisa membuat sarapan ala Eropa dengan Croque Madame Croffle ini lho.
Croffle kekinian ini rasanya tidak perlu diragukan lagi. Selain itu, baik juga untuk kesehatan tubuh.
Penasaran bagaimana cara membuatnya? Yuk cobain resepnya dengan persiapkan bahan-bahan berikut ya.
Baca Juga :
Resep Bolu Pisang ala Chef Devina, Dijamin Empuk Gak Bikin Seret!
Resep Croque Madame Croffle
Bahan-bahan:
- 760 gr puff pastry instan
- 2 sdm tepung terigu untuk taburan adonan
- 1 sdm mentega untuk olesan tempat waffle
- 2 sdm gula pasir
- 1 gelas air matang
- 1 butir telur
- 60 gr daging sapi yang sudah diiris tipis
- 40 gr keju parut (quick melt)
- ½ sdt merica
Cara Membuatnya:
- Siapkan tempat adonan yang sudah ditaburi tepung terigu agar tidak lengket.
- Letakan satu lembar puff pastry, lalu potong-potong menjadi empat sampai lima bagian berbentuk segitiga. Ukurannya disesuaikan dengan cetakan waffle.
- Setelah itu gulung puff pastry yang sudah berbentuk segitiga menyerupai croissant.
- Pindahkan adonan ke sebuah wadah, tutup menggunakan plastik wrap selama 10-15 menit, tunggu hingga mengembang.
- Panaskan cetakan Croffle dengan api sedang dan olesi mentega secukupnya.
- Ambil adonan yang sudah didiamkan, masukan kedalam air matang dan taburi gula secukupnya. Lalu masukan ke dalam cetakan waffle.
- Masak adonan hingga matang.
- Selagi memasak adonan, masak telur mata sapi setengah matang (bisa well done sesuai selera). Tumis daging sapi yang sudah diiris tipis hingga wangi
- Setelah adonan matang, letakan telur dan daging sapi di atasnya, bumbui dengan merica dan parsley.
- Croffle siap dinikmati.
Baca Juga :
Resep Mochi, Oleh-oleh Khas Sukabumi yang Wajib Dicoba