Jelang Piala AFF Putri 2022 PSSI Siapkan 26 Pemain Timnas Indonesia

Kamis 23 Juni 2022, 10:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Menjelang Piala AFF Putri 2022 yang akan berlangsung di Filipina pada 4-17 Juli 2022, PSSI menyiapkan 26 pemain Timnas Indonesia.

Para pemain tersebut akan menjalani pemusatan latihan pada 23-30 Juni 2022 di Jakarta. Pelatih timnas putri Rudy Eka Priyambada mengatakan bahwa nama-nama yang masuk dalam daftar mayoritas berusia 18 tahun ke bawah. 

photoTimnas Indonesia Putri - (pssi.org)</span

Menurut dia, kebijakan itu diambil untuk memberikan jam terbang kepada para pemain. Mereka pun diharapkan bisa mendapat kesempatan untuk memperlihatkan kemampuan. 

Baca Juga :

"Selain itu, sekaligus juga untuk persiapan jangka menengah Piala AFF U-18 dimana Indonesia akan menjadi tuan rumah. Kami ingin melatih kemampuan para pemain dan meningkatkan mentalitas mereka. Apalagi lawan yang kami hadapi di fase grup adalah tim yang sudah pernah kami temui di Piala Asia Wanita," ujar Rudy yang dirangkum oleh tempo.co.

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan berharap Timnas putri Indonesia dapat menunjukkan kemampuan terbaik mereka di Filipina. 

Ia menilai lawan-lawan Indonesia di Piala AFF Putri memang kuat namun hal itu bukan alasan untuk menyerah sebelum bertanding.

"Di Piala AFF Wanita nanti Indonesia akan tergabung dengan tim-tim tangguh yang sudah pernah dihadapi di Piala Asia Januari 2022. Mereka memang lawan yang kuat, tetapi bukan berarti kita tidak bisa menghadapinya. Tetap jaga fokus dan konsentrasi saat TC (training camp)," kata Iriawan.

Piala AFF Putri dijadwalkan berlangsung pada 4-17 Juli 2022 di Filipina. Timnas Indonesia bergabung di Grup A bersama Thailand, Singapura, Australia, Malaysia dan tuan rumah Filipina.

Nantinya, hanya ada dua tim dari masing-masing grup yang akan lolos ke semifinal.

Berikut 26 pemain Timnas Indonesia putri untuk Pelatnas di Jakarta:

  1. Agnes Hutapea (Asprov Jawa Barat)
  2. Azra Zifa (Asprov DKI Jakarta)
  3. Carla Pattinasarany (Asprov DKI Jakarta)
  4. Fani Supriyanto (Persis)
  5. Ghadiza Asnanza (Akademi Persib Bandung)
  6. Hanipa Suandi (Persis)
  7. Helsya Maeisyaroh (Persis)
  8. Ina Wetipo (Asprov Papua)
  9. Indri Yulianti (Asprov Jawa Barat)
  10. Liza Madjar (Asprov Papua)
  11. Marsela Awi (Asprov Papua)
  12. Nadila Asri (Asprov Bangka Belitung)
  13. Nastasia Suci (Persis)
  14. Octavianti Dwi (Persiba)
  15. Prihatini (Asprov DKI Jakarta)
  16. Remini Rumbewas (Asprov Papua)
  17. Rosdilah Siti (Persis)
  18. Safira Ika (Persis)
  19. Selly Wunungga (Asprov Papua)
  20. Sheva Imut (Persiba)
  21. Tia Darti (Persis)
  22. Vivi Oktavia (Persis)
  23. Viny Silfianus (Asprov DKI Jakarta)
  24. Widia Safitri (Persis)
  25. Zhadya Yushar (Akademi Persib Bandung)
  26. Zilfa Zevanya (Akademi Persib Bandung).

Baca Juga :

SOURCE: TEMPO.CO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
DPRD Kab. Sukabumi25 April 2024, 20:29 WIB

DPRD Sukabumi Apresiasi Capaian Otonomi Daerah dan Harapan untuk Kemajuan Lebih Mandiri

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi, Usep Wawan, menyampaikan apresiasi atas capaian otonomi daerah yang mandiri
Usep Wawan, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Nasional25 April 2024, 20:03 WIB

Surya Paloh Deklarasikan NasDem Dukung Penuh Pemerintahan Prabowo-Gibran

Hal itu disampaikan Surya Paloh usai melakukan pertemuan dengan Prabowo Subianto, Kamis, 25 April 2024.
Presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto saat menerima kedatangan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh. (Sumber : IG Sufmi Dasco)
Sehat25 April 2024, 20:00 WIB

11 Kebiasaan Ini Bantu Jaga Gula Darah Anda Tetap Normal, Yuk Lakukan

Beberapa kebiasaan ini harus dimulai dari sekarang jiga ingin menjaga gula darah tetap normal.
Ilustrasi - Beberapa kebiasaan ini harus dimulai dari sekarang jiga ingin menjaga gula darah tetap normal.  (Sumber : Freepik/Lifestylememory)
Life25 April 2024, 19:46 WIB

Hindari 8 Aktivitas Berikut Agar Hubungan Orang Tua Dengan Anak Lebih Erat Harmonis

Ikuti tips berikut untuk memiliki hubungan yang lebih sehat dengan anak-anak Anda dalam jangka panjang.
Ilustrasi hubungan orang tua dengan anak | Foto : Sumber : Freepik/@tim kita
Sukabumi25 April 2024, 19:36 WIB

Peringati Hari Bumi, Pemuda Pabuaran Sukabumi Tebar 15.000 Bibit Ikan di Sungai Cikaso

Dalam rangka memperingati Hari Bumi, sejumlah pemuda di Pabuaran Sukabumi tebar ribuan bibit ikan di Sungai Cikaso.
Sejumlah pemuda di Pabuaran Sukabumi tebar ribuan bibit ikan di Sungai Cikaso. (Sumber : Istimewa)
Life25 April 2024, 19:32 WIB

Dapat Menurunkan Rasa Percaya Diri, Ini 5 Dampak Pola Asuh Helikopter Pada Anak

Pola asuh helikopter dapat berdampak negatif pada anak, karena penerapan pola asuh ini melibatkan orang tua sepenuhnya terhadap kegiatan anak.
Ilustrasi dampak pola asuh helikopter | Foto : Freepik/@jcomp
Sukabumi Memilih25 April 2024, 19:04 WIB

Fikri Abdul Aziz Daftar ke PAN: Siap Dampingi Asjap di Pilkada Sukabumi

Daftar ke PAN, Fikri Abdul Aziz memiliki keinginan untuk mendampingi Asep Japar (Asjap) di Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Fikri Abdul Aziz mendaftarkan diri ke Desk Pilkada DPD PAN Kabupaten Sukabumi, Kamis (25/04/2024). (Sumber : Istimewa)
Life25 April 2024, 19:00 WIB

10 Cara Menghilangkan Rasa Sedih Agar Hidup Bahagia Kembali

Mengelola perasaan sedih dan mencapai kebahagiaan bisa menjadi perjalanan yang panjang.
Ilustrasi. Cara Menghilangkan Rasa Sedih Agar Hidup Bahagia Kembali (Sumber : pixabay.com/@Pexels)
Life25 April 2024, 18:49 WIB

Menghadapi Situasi yang Mengecewakan, Simak 4 Alasan Mengapa Anak Bertingkah Seperti Ini

Meskipun menangani anak-anak Anda yang bertingkah bisa menjadi tantangan di saat-saat yang panas, yakinlah bahwa semua anak akan bertingkah pada satu waktu atau yang lain
Ilustrasi alasan mengapa anak bertingkah | Foto : Freepik/@freepik
Sehat25 April 2024, 18:38 WIB

7 Manfaat Buah Apel Untuk Kesehatan Anak-anak, Yuk Bunda Cari Tahu

Apel mengandung berbagai nutrisi penting seperti serat, vitamin C, vitamin A, dan kalium.
Ilustrasi manfaat apel bisa meningkatkan kesehatan otak.( Sumber Foto: pexels.com/ @Mareefe )