SUKABUMIUPDATE.com - Melihat keberadaan daun kemangi di beberapa menu makanan sepertinya sudah bukan hal yang asing lagi di Indonesia.
Daun yang mempunyai wangi yang khas ini juga memiliki banyak kandungan nutrisi yang sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh manusia.
Melansir dari suara.com, salah satu manfaat daun kemangi yang sudah umum diketahui adalah dapat membantu mempercepat penyembuhan luka dan sakit perut.
Selain kedua manfaat diatas, masih banyak lagi manfaat dari daun kemangi. Namun, sebelum mengetahui manfaat lainya, Anda wajib mengetahui berbagai kandungan nutrisi yang ada di daun kemangi ini.
Kandungan di Dalam Daun Kemangi
Melansir dari laman alodokter.com, dalam 100 gram daun kemangi mengandung nutrisi diantaranya yaitu:
- 3 gram protein
- 177 mg kalsium
- 295 mg kalium
- 64 mg magnesium
- 18 mg vitamin C
- 3 mg zat besi
- Antioksidan (lutein dan zeaxanthin)
- Serat
- Fosfor
- Folat
- Zinc
- Vitamin A
- Vitamin B
Dilihat dari kandungannya saja, tampaknya akan cukup banyak manfaat yang didapatkan bukan?
Manfaat Daun Kemangi untuk Kesehatan Tubuh
1. Membantu Menurunkan Stres dan Kecemasan
Manfaat pertama adalah membantu menurunkan kadar stres dan kecemasan yang dirasakan seseorang.
Dengan perannya sebagai adaptogen, tubuh bisa beradaptasi dengan hormon stres lebih baik. Zat yang terkandung di dalamnya juga bisa membuat pikiran menjadi rileks dan tenang, sehingga gangguan kecemasan bisa diminimalisir dampaknya.
2. Menjaga Kesehatan Pencernaan
Daun kemangi juga bermanfaat untuk mencegah gangguan pencernaan yang timbul akibat luka di bagian lambung.
Selain itu disaat yang sama, kandungannya membantu menurunkan kadar asam lambung serta meningkatkan pelepasan lendir untuk melindungi dinding lambung.
3. Mengatasi Jerawat
Daun kemangi yang diolah menjadi minyak dipercaya bisa mengatasi jerawat yang muncul. Sifat antibakteri yang ada di dalamnya bisa membantu menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat serta bisa membantu melawan infeksi.
4. Membantu Mencegah Kanker
Selain memiliki sifat antioksidan daun kemangi juga memiliki sifat antikanker. Kandungannya dapat melawan sel kanker paru-paru, kanker hati, kanker mulut, hingga kanker kulit.
Sebenarnya masih ada beberapa manfaat daun kemangi lain yang bisa didapatkan seperti menurunkan tekanan darah tinggi, membantu mengontrol gula darah, serta pemulihan pasca stroke.
Itulah beberapa manfaat daun kemangi, semoga bermanfaat dan selamat menjalani aktivitas Anda hari inI!