SUKABUMIUPDATE.com – Tim pemenangan pasangan calon Adjo Sardjono – Iman Adinugraha juga mulai melakukan realcount atau hitung cepat hasil Pilkada Kabupaten Sukabumi. Pusat tabulasi hitung cepat dari tim nomor urut 01 ini, salah satunya berada di Rumah Aspirasi dan Inspirasi (RAI) anggota DPR RI Fraksi Gerindra Heri Gunawan (Hergun) di Sukabumi.
Pusat tabulasi ini sudah dimulai sejak pukul 14.00 WIB, Rabu (9/12/2020) atau saat para saksi paslon 01 mengirimkan laporan perolehan suara di TPS masing-masing. RAI Hergun menggunakan data c1 plano dari setiap TPS yang dikirimkan oleh para saksi Adjo Iman (AMAN) ke nomor tim pusat tabulasi via whatsapp grup ataupun operator.
“Jadi tabulasi kita pakai data dari foto lembaran c1 plano yang dikirimkan oleh saksi di TPS. Foto ya, bukan laporan tulisan atau ketikan saksi tapi foto lembaran c1 plano. Ini realcount dengan tingkat akurasi lebih tinggi,” jelas Heri Gunawan kepada sukabumiupdate.com, Rabu melalui pesan singkat.
Salah satu dewan penasehat tim pemenangan AMAN ini memprediksi raihan suara paslon nomor 01 akan unggul tipis dari pesaingan. “Dari data yang masuk per detiknya naik turun. Persentase 01 dan 02 tipis, AMAN masih unggul,” sambung Hergun.
BACA JUGA: Ini Lokasi Hitung Cepat Hasil Suara Paslon 1,2 dan 3 di Pilkada Sukabumi
Hergun menyiapkan layar besar update tabulasi raihan suara dari ketiga paslon ini di markas RAI di jalan Arif Rahman Hakim Kota Sukabumi. “Siapapun boleh mampir kesini untuk memantau raihan suara Pilkada Sukabumi, syaratnya hanya wajib menjalankan protokol kesehatan,” pungkas Hergun.
Dari foto layar tabulasi yang dikirimkan Hergun kepada sukabumiupdate pukul 16.44 WIB, paslon AMAN (01) masih unggul dengan 41.09 persen, disusul paslon 02 dengan 39.11 persen dan paslon 03 dengan raihan 19.14 persen. Raihan ini baru dari 2,72 persen toal data c1 plano yang masuk ke tim tabulasi AMAN di RAI Hergun.
Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.