SUKABUMIUPDATE.com - Lewat program National Urban Water Supply Project atau NUWSP, Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Jaya Mandiri atau Perumda AM TJM Sukabumi menyedikan layanan pemasangan sambungan rumah tangga dengan diskon 50 persen.
Kepala Bagian Humas dan Hukum Perumda AM TJM Sukabumi Rita Fesani Latip mengatakan layanan ini berlaku di wilayah Cibadak, Caringin, Cikembar, Parungkuda, Parakansalak. Untuk tahun ini, NUWSP sudah berjalan sejak Januari dan berakhir di ujung Desember 2022.
"Jadi biaya awal pemasangan kan Rp 1,2 juta. Nah, sekarang diskon 50 persen atau Rp 600 ribu," kata Rita kepada sukabumiupdate.com, Jumat, 18 Februari 2022. Ada sejumlah persyaratan untuk bisa memperoleh layanan ini.
Baca Juga :
Persyaratan itu antara lain biaya pendaftaran Rp 50 ribu, belum pernah terdaftar menjadi pelanggan Perumda AM TJM Sukabumi, fotokopi KTP dan KK, materai Rp 10 ribu, dan sudah ada jaringan khusus rumah tangga. "Selama 2022 ini sudah ada beberapa pemasangan," ucapnya.
Rita mengungkapkan, NUWSP sebenarnya telah dimulai sejak Januari 2021, di mana pada tahun lalu ada kurang 700-an rumah tangga yang menjadi pelanggan Perumda AM TJM Sukabumi lewat program ini. Rita pun mengimbau warga melakukan pendaftaran di kantor cabang terdekat.