SUKABUMIUPDATE.com - Sejak Senin kemarin, jajaran Polres Sukabumi Kota menggelar operasi patuh lodaya bersama Subdenpom Sukabumi, Dishub dan Satpol PP Kota Sukabumi. Selain kelengkapan berkendara, selama 14 hari kedepan warga juga wajib memperhatikan protokol kesehatan, terutama masker.
Kasat Lantas Polres Sukabumi Kota AKP Sujana Awin Umar, menyebutkan target Operasi Patuh Lodaya 2021 adalah memutus mata rantai penyebaran Covid-19 serta meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap keamanan ketertiban berlalu lintas.
"Selain itu, operasi juga bertujuan untuk mengurangi spot kemacetan serta angka kecelakaan Lalu Lintas, salah satunya dengan melakukan peneguran hingga tindakan bila memang pelanggar tersebut dapat menyebabkan kecelakaan lalu lintas," jelasnya.
Operasi Patuh Lodaya 2021 akan berlangsung hingga 03 Oktober 2021 mendatang. Titik sebaran operasi patuh lodaya 2021 itu di seluruh wilayah hukum Polres Sukabumi Kota.
"Pelaksanaanya tidak seperti dulu, kali ini lebih mengutamakan preventif dan preemtif untuk memutus mata rantai covid sekaligus meningkatkan sadar kamseltibcarlantas," tegas AKP Sujana Awin Umar.
Baca Juga :
Hasil hari kedua ini;
-Razia masker: 25 orang
-Patroli : 28 orang
-Sosialisasi : 10 orang
-Bagi sembako : 20 orang
- Bagi masker : 150 orang
"Belum ada yang ditilang atau dihukum karena kami masih sosialisasi dulu. Yang tidak pakai masker kami beri masker, masih sosialisasi," pungkasnya.