SUKABUMIUPDATE.com - Wacana pemekaran wilayah Kabupaten Sukabumi menjadi dua daerah otonom baru (DOB) sepertinya kembali menemui jalan berliku untuk bisa terealisasi. Terbaru ini Pemprov Jawa Barat telah mendorong usulan pemekaran kepada pemerintah pusat.
Namun kini kabar mengenai usulan pembentukan Kabupaten Sukabumi Utara kembali redup. Pemicunya tak lain karena kondisi pandemi yang mengharuskan keuangan negara fokus pada penanganan Covid-19.
"Sampai saat ini kami masih menjalin komunikasi dengan Kemendagri, bahkan dengan staf yang bertugas membuat surat keputusan pemekaran wilayah. Artinya, usulan pemekaran Kabupaten Sukabumi masih terus berjalan," ungkap aktivis Presidium Pembentukan DOB Kabupaten Sukabumi Utara, Wibowo HK kepada sukabumiupdate.com, Senin 13/9/2021).
Menurutnya, melihat kondisi pandemi saat ini, terpenting fokus pergerakan untuk pemekaran wilayah ini adalah menunggu keputusan pencabutan status moratorium. Diakui Wibowo, pihaknya masih tetap optimis usulan pembentukan Kabupaten Sukabumi Utara akan terwujudkan.
"Ada satu hal yang kami sesalkan, Pemprov Jawa Barat hanya sebatas membuat rekomendasi usulan saja dan terkesan tidak maksimal memperkuat usulan tersebut ke pemerintah pusat. Seharusnya daerah yang diusulkan untuk dimekarkan diajak ke pusat untuk melakukan lobi," bebernya.
Seperti diketahui, pada akhir 2020 silam Pemprov Jawa Barat telah menyerahkan dokumen usulan pemekaran wilayah Kabupaten Sukabumi kepada Ditjen Otonomi Daerah (Otda) Kemendagri.
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum mengatakan persyaratan Kabupaten Sukabumi Utara sebagai calon DOB sudah rampung. Saat ini dokumen usulan tersebut sudah sampai ke Kemendagri.
Selain Kabupaten Sukabumi, usulan serupa juga ditujukan untuk dua calon daerah pemekaran lainnya yakni daerah otonom baru Kabupaten Bogor Barat dan Kabupaten Garut Selatan.
“Masalah pemekaran Sukabumi Utara itu sudah ada progres yang sangat luar biasa. Sukabumi ini sudah naik kepada tahap pemerintah pusat, karena kami sudah merekomendasikan tentang pembangunan Sukabumi Utara ini,” kata Uu Ruzhanul Ulum saat melakukan kunjungan ke Kabupaten Sukabumi, belum lama ini.
KONTRIBUTOR: TONI KAMAJAYA