SUKABUMIUPDATE.com - Rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni di Kota Sukabumi telah mencapai target yang ditetapkan. Maka dari itu Pemkot akan terus mencari rutilahu untuk direhab.
Hal tersebut disampaikan oleh Wali Kota Achmad Fahmi, dalam Forum Perangkat Daerah (FPD) Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kota Sukabumi, akhir bulan Februari lalu.
Menurut dia, pada tahun lalu di Kota Sukabumi tercatat 1.039 rutilahu mendapatkan bantuan untuk rehabilitasi. Kemudian berdasarkan data yang ada, rehabilitasi rutilahu di Kota mencapai mencapai lebih dari 4 ribu unit.
Dijelaskan oleh Wali Kota bahwa rehabilitasi rutilahu dilakukan melalui kerjasama dengan Pemerintah Pusat melalui Kementerian PUPR serta Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
"Rehabilitasi tersebut diantaranya dilaksanakan melalui program BSPS (Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya) dari Kementerian PUPR," jelasnya.
Seusai tercapainya target tersebut, pihaknya akan terus mencari rutilahu lainnya yang membutuhkan rehabilitasi.