Apresiasi P2TP2A untuk Warga yang Tolong Anak Diduga Korban KDRT di Surade Sukabumi

Selasa 02 Maret 2021, 03:55 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Kejadian anak perempuan usia 6 tahun yang diduga menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) di Kecamatan Surade, mendapat sorotan Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Kabupaten Sukabumi.

Ketua P2TP2A Kabupaten Sukabumi, Yani Jatnika Marwan mengatakan korban saat ini sudah pulang ke rumah ayahnya dan pelaku sudah diamankan oleh pihak kepolisian. 

Baca Juga :

Dalam kejadian ini, P2TP2A akan melakukan pendampingan psikologis anak tersebut. "Sedangkan masalah hukumnya sudah ditangani polsek setempat," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Selasa (2/3/2021).

Yani mengapresiasi apa yang sudah dilakukan warga sekitar, membantu dan menolong korban dengan membawa ke rumah sakit setempat.

"Ini kasus kekerasan dalam rumah tangga. Apa yang sudah dilakukan pak RT disana dengan membawa korban ke rumah sakit sudah benar, masyarakat juga dengan empati memberikan bantuan pada korban," jelasnya.

Yani menegaskan pelaku KDRT akan mendapatkan hukuman. "Sesuai dengan UU KDRT No. 23/2004 pelaku bisa dijerat hukuman bila memang terbukti melakukan kekerasan," imbuhnya.

Agar tidak ada hal serupa di kemudian hari, Yani meminta masyarakat lebih waspada kemudian peduli terhadap kejadian apapun di lingkungan sekitar. Apabila ada hal yang mencurigakan segera melaporkan ke pemerintahan setempat.

"Kepada masyarakat hendaklah lebih terbuka dan waspada terhadap kejadian apapun. Jangan ketika ada anak yang menangis menjerit didiamkan. Berani lapor itu keren," tandasnya.

Sebelumnya, seorang anak perempuan usia 6 tahun di Surade, Kabupaten Sukabumi diselamatkan warga dan langsung dibawa ke RSUD Jampang Kulon, Minggu (28/2/2021). Anak itu dibawa ke RSUD karena wajahnya memar dan jalannya terseok-seok.

Dari hasil pemeriksaan, anak itu mengalami retak tulang pada bagian paha kiri, kaki kanan. Lalu di telapak tangan terdapat bekas luka bakar. Kemudian, di tangan anak tersebut juga ada bekas luka terkilir, serta ada lebam membiru di muka dan punggung.

Warga setempat yang meminta namanya tak disebut menjelaskan, anak itu keluar dari jendela rumah kontrakan di Sukarata, Surade pada Minggu (28/2/2021) pagi sekitar pukul 08.00 WIB.

Warga menduga bahwa si anak telah mendapat perlakuan kasar yang diduga dilakukan oleh ibu tirinya, warga Lengkong yang belum lama tinggal dengan mengontrak di Sukarata, Kecamatan Surade. Karena curiga ada yang tidak beres, warga pun melapor ke anggota Polsek Surade. 

Ingat Pesan Ibu: Wajib 5M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas serta aktivitas di luar rumah). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan COVID-19 di setiap kegiatan.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:50 WIB

Profil Teddy Lesmana, Panelis di Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Teddy Lesmana yang saat ini terpilih jadi panelis di debat Pilbup 2024 adalah sosok yang menginspirasi karena dedikasinya dalam dunia pendidikan dan hukum.
Teddy Lesmana saat ini berprofesi sebagai Dekan Fakultas Hukum, Bisnis dan Pendidikan di Nusa Putra University Sukabumi. (Sumber : Instagram/@teddyzeeous).
DPRD Kab. Sukabumi22 November 2024, 13:34 WIB

Apresiasi Kunjungan KPK, Ketua DPRD Sukabumi: Perkuat Komitmen Bersama Perangi Korupsi

Menurut Budi, kegiatan ini merupakan program rutin tahunan yang dilakukan oleh KPK untuk memberikan pendidikan antikorupsi kepada pemerintah daerah.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi22 November 2024, 13:30 WIB

KPK Beri Penyuluhan Pencegahan Korupsi untuk Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi

Adapun penyuluhan yang diberikan yang pertama terkait pendidikan anti korupsi, kedua pencegahan dan ketiga penindakan.
Kepala Satuan Tugas Wilayah II Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Arif Nurcahyo saat memberikan penyuluhan kepada 60 anggota DPRD Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:11 WIB

Dipandu Yasmin dan Agung, Daftar Panelis Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Debat antara paslon 01, Iyos - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas akan berlangsung Jumat (22/11/2024) di Hotel Sutan Raja Bandung, mulai pukul 14.00 WIB.
Presenter INews TV Yasmin Athania akan memandu (hots) debat publik II Pilkada Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/11/2024) (Sumber: akun medsos Yasmin Athania)
Food & Travel22 November 2024, 13:00 WIB

Kebun Teh Cipasung, HTMnya Rp10.000 Spot Menarik untuk Healing di Majalengka

Biaya masuk ke Kebun Teh Cipasung cukup terjangkau, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk menikmati keindahan alam ini.
Dengan semua kelebihan yang dimiliki, Kebun Teh Cipasung memang layak untuk dijadikan tujuan wisata Anda. (Sumber : Screenshot YouTube/@Apri Subroto).
Bola22 November 2024, 12:00 WIB

Prediksi Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11.
Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11. (Sumber : X/@persebayaupdate/@Persija_Jkt).
Sukabumi22 November 2024, 11:58 WIB

Diduga Pecah Ban, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang di Parungkuda Sukabumi

Berikut kronologi sementara kecelakaan tunggal truk muatan pasir masuk jurang di Parungkuda Sukabumi.
Kondisi truk muatan pasir yang masuk jurang di pinggir jalan raya di Parungkuda Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)