SUKABUMIUPDATE.com - 12 penyelam tradisional dikerahkan mencari korban tenggal di pantai Minajaya Sukabumi, Selasa (29/12/2020). Sehari sebelumnya empat wisatawan digulung ombak besar saat berenang di lokasi kejadian, 1 hilang dan 3 diselamatkan nelayan setempat namun satu diantaranya meninggal dunia dalam perjalanan menuju rumah sakit terdekat.
Tim Sar gabungan melakukan pencarian dengan mengerahkan satu perahu nelayan dan 12 penyelam tradisional. Pencarian dimulai pukul 11.00 WIB, namun tim yang menggunakan perahu harus berhenti lebih cepat karena cuaca buruk.
Para penyelam tradisional masih terus melakukan pencarian walaupun ombak besar masih terjadi. Usaha pencarian pada hari pertama operasi SAR sempat dihentikan karena cuaca buruk, sekira pukul 12.00 WIB.
Pukul 15.00 WIB penyelaman kembali dilakukan oleh para penyelam tradisional para nelayan jodang. Satu jam berlalu hingga akhirnya pencarian harus dihentikan karena cuaca bertambah buruk, hujan deras disertai angin kencang menerjang pesisir Minajaya.
BACA JUGA: Satu Belum Ditemukan, Cerita Nelayan Jodang Selamatkan 3 Korban di Pantai Minajaya Sukabumi
Plt Camat Surade, Ukat Sukayat mengapresiasi bantuan kemanusiaan para nelayan jodang yang telah maksimal membantu, menyelamatkan dan terlibat dalam pencarian korban yang belum ditemukan.
"Mereka tadi melakukan pencarian dengan menyelam juga menerjunkan perahu langsung dipimpin BPBD Kabupaten Sukabumi, Sarda, RAPI ,Polsek Surade, Pramuka Saka Dirgantara, juga warga. Saya akan mendorong kepada pihak terkait agar ada rambu rambu di sekitar pantai tanda bahaya dan sarana prasarana untuk evakuasi di Pantai Minajaya," pungkas Ukay di lokasi pencarian, Selasa.
BACA JUGA: Satu Orang Masih Hilang, Kronologi 4 Wisatawan Digulung Ombak Pantai Minajaya Sukabumi
Seperti diberitakan sebelumnya, empat Wisatawan terseret ombak saat berlibur di Pantai Minajaya, Desa Buniwangi, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi, Senin (28/12/2020) sekira pukul 16.30 WIB. Satu meninggal dunia, satu hilang dan dua lainnya selamat.
Diketahui wisatawan yang meninggal dunia adalah Roja (21 tahun) asal Ciputat Tangerang Selatan. Adapun Ikbal Maulana (20 tahun) asal Depok dan Farhan Firdaus (22 tahun) asal Jakarta dalam kondisi selamat. Kemudian Asnadi (20 tahun) wisatawan asal Bogor belum ditemukan keberadaannya.
Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.