SUKABUMIUPDATE.com - Deden Gunaefi, Kepala Desa Sukajaya, Kecamatan Sukabumi, Kabupaten Sukabumi dikagetkan dengan adanya kiriman benda-benda berbau mistis di depan rumahnya.
Temuan benda-benda itu sempat ia posting di akun facebook pribadinya, hingga sempat menuai sorotan warganet.
Saat dikonfirmasi sukabumiupdate.com, Selasa (1/9/2020), Deden Gunaefi menjelaskan, benda-benda berbau mistis yang ia temukan antara lain silet, paku, rantai dan puntung rokok. Benda-benda itu dibungkus plastik transparan.
BACA JUGA: Merinding, Ini Cerita Mistis Kades di Sukabumi Hilang Kontak di Hutan Gunung Salak
Benda-benda itu ia temukan di depan rumahnya di Kampung Nangewer, Desa Sukajaya, Kecamatan Sukabumi, Kabupaten Sukabumi, Sabtu, 29 Agustus 2020 lalu sekira pukul 08.00 WIB.
Deden menyebut, yang pertama kali menemukan benda-benda berbau mistis itu adalah istrinya. Ia tak tahu dari mana benda-benda itu berasal.
"Sebagaimana orang biasa, pastinya pertama-tama kaget. Awalnya sempat dikaitkan dengan hal-hal mistis. Tapi setelah dipikir lagi, sebagai umat muslim saya berbaik sangka saja," ujar Deden kepada sukabumiupdate.com melalui pesan singkat.