SUKABUMIUPDATE.com - Puluhan warga Kampung Cilimus RT 06/02 Desa Pasirpanjang, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi bergotong royong membantu keluarga salah satu pasien terkonfirmasi positif Covid 19 yang sedang diisolasi mandiri selama 14 hari. Caranya, warga membantu menanam padi dan mencari rumput hewan ternak.
"Keluarga yang sekarang sedang menjalani isolasi mandiri, memiliki lahan persawahan di Kampung Cigombong Desa Pasirpanjang, dan hewan ternak domba yang harus diurus," ucap Kades Pasirpanjang, Mamat Slamet kepada sukabumiupdate.com, Selasa (23/6/2020).
BACA JUGA: Kasus Positif Covid-19 Pertama di Ciracap Sukabumi, Mantan TKW Kategori OTG
Masih kata Mamat, sesuai musyawarah dengan tokoh masyarakat dan pengurus DKM Masjid Al Ikhlas, masyarakat sekitar kompak membantu keluarga pasien tersebut untuk memelihara sawah dan hewan ternak.
"Keluarga yang sedang isolasi mandiri itu memiliki sawah luas 3.200 meter (8 patok) dan domba sebanyak sembilan ekor. Sawah sudah ditanami mengerahkan warga sebanyak 50 orang, dan tiap hari dicarikan rumput," ucapnya.
BACA JUGA: Relawan Ciracap Sukabumi Cegah Covid-19 Sambil Baksos
Dari hasil musyawarah para tokoh masyarakat dan agama, lanjut Mamat, warga sekitar juga memberikan sumbangan, dan terkumpul uang sebesar Rp 500.000. Uang tersebut yang akan digunakan untuk memelihara sawah yang baru ditanam dan pengadaan pakan ternak.
"Sedangkan untuk kebutuhan atau keperluan rumah tangga selama diisolasi, yang dikarantina akan kami tanggung. Kalau nanti uang dari warga tidak terpakai atau tidak habis maka akan masuk ke kas DKM Masjid Al Ikhlas Kampung Cilimus," pungkasnya.