SUKABUMIUPDATE.com - Sijago merah mengamuk di kawasan padat penduduk Kampung Sumur Bandung RT 02/19, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Minggu petang (14/7/2019) sekitar pukul 18.30 WIB. Kebakaran hebat ini dilaporkan melalap enam rumah rumah di kawasan tersebut.
Menurut warga, kebakaran saat terjadi saat pemukiman tersebut lagi mati aliran listrik. Diduga api berasal dari lilin yang dinyalakan dan terjatuh ke kasur.
BACA JUGA: Kebakaran Tewaskan Satu Keluarga di Cikembar Sukabumi, Saksi Dengar Teriakan Ibu...Ibu...
Api berawal dari salah satu rumah dengan cepat membesar melalap kamar dan bagian lain dirumahnya. "Saya sedang berada dikamar bersama anak saya, saya mendengar suara gemuruh api yang berada di rumah Ayi, saya langsung lari," ungkap Yusuf.
Api terus membesar, warga menghubungi pemadam kebakaran. Tidak berselang lama dua mobil pemadam kebakaran datang dan langsung berusaha memadamkan kobaran api yang terus membesar dan melalap sejumlah rumah lainnya.
BACA JUGA: Kebakaran Cikembar Sukabumi, Ayah Ibu dan Anak yang Tewas Ditemukan Berangkulan
Pantauan dilapangan sampai berita ini di tulis petugas pemadam kebakaran masih melakukan penyemprotan untuk pendinginan. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, enam rumah warga didata rusak.
Tiga rumah hangus terbakar milik Agus (40) Yusuf (56) dan Ayi (35), satu lainnya rusak berat milik Yayan (40) sementara dua rumah milik Joko (50) dan Tohir (50), rusak sedang.