SUKABUMIUPDATE.com - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Sukabumi mengimbau agar masyarakat tak terpengaruh ajakan-ajakan yang mengatasnamakan jihad.
BACA JUGA: Polisi Minta Masyarakat Tak ke Jakarta, MUI Kota Sukabumi: Nonton Sidang MK di Televisi Saja
Ketua MUI Kabupaten Sukabumi, Oman Komarudin menjelaskan, masyarakat harus mengetahui betul apa makna jihad sebenarnya.
"Sebelum bertindak, harus tahu dulu apa arti dari jihad," kata Oman kepada sukabumiupdate.com, usai menghadiri acara penanggulangan terorisme, radikalisme dan separatisme di Gedung Serbaguna Armed 13 Cikembang, Kecamatan Cikembar, Kamis (27/6/2019).
BACA JUGA: Menang atau Kalah di Pemilu 2019, Ini Nasihat MUI Kota Sukabumi
Maka dari itu, sambung Oman, jika ada yang mengajak hal tersebut, lebih baiknya ditanyakan terelbuh dahulu dengan pakar atau tokoh yang betul-betul mengerti arti jihad seutuhnya.
"Tanyakan dulu kepada para ulama, kiai atau orang yang sangat mengerti jihad. Ketika sudah menanyakan kepada para ulama, kiai atau orang yang paham, mungkin mereka tahu mana yang jihad dan mana yang tidak," pungkasnya.